Identifikasi Masalah Rumusan Masalah Tujuan Penelitian Pemecahan Masalah

duduknya dan mencari pasangan kartunya. Siswa yang dapat mencari pasangan kartunya sebelum batas waktu tertentu diberi poin. Proses pembelajaran ini lebih menarik karena siswa mencari pasangannya sambil belajar mengenai suatu konsep atau topik dal am suasana yang menyenangkan. Dalam model ini terdapat aktivitas membaca, memecahkan soal, dan kecepatan berpikirnya mencari pasangan kartunya. Berdasarkan uraian di atas, maka peneliti tertarik untuk melakukan penelitian dengan judul “Penerapan Model Pembelajaran Make a Match Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Ekonomi Pada Materi Konsumsi, Tabungan dan Investasi Siswa Kelas X SMA Negeri 1 Serbajadi T.P 20132014”.

1.2 Identifikasi Masalah

Berdasarkan latar belakang masalah di atas, maka identifikasi masalah dalam penelitian ini adalah sebagai berikut : 1. Bagaimana hasil belajar ekonomi siswa dengan menggunakan model pembelajaran konvensional ? 2. Bagaimana upaya yang dilakukan guru untuk meningkatkan hasil belajar Ekonomi pada materi Konsumsi, Tabungan dan Investasi Siswa kelas X di SMA Negeri 1 Serbajadi ? 3. Apakah dengan penerapan model Make a Match dapat meningkatkan hasil belajar siswa kelas X Mata Pelajaran Ekonomi pada materi Konsumsi, Tabungan dan Investasi di SMA Negeri 1 Serbajadi T .P 20132014 ?

1.3 Rumusan Masalah

Berdasarkan identifikasi masalah diatas, maka yang menjadi rumusan masalah dalam penelitian ini adalah : 1. Apakah dengan menerapkan model pembelajaran Make a Match dapat meningkatkan hasil belajar ekonomi pada materi Konsumsi, Tabungan dan Investasi siswa kelas X SMA Negeri 1 Serbajadi ? 2. Apakah ada perbedaan hasil belajar yang signifikan antara siklus I dan siklus II ?

1.4 Tujuan Penelitian

Adapun yang menjadi tujuan dari penelitian ini adalah : 1. Untuk mengetahui peningkatan hasil belajar ekonomi pada materi konsumsi, tabungan dan investasi siswa kelas X SMA Negeri 1 Serbajadi melalui penerapan model pembelajaran Make a Match. 2. Untuk mengetahui perbedaan hasil belajar yang signifikan antar siklus.

1.5 Pemecahan Masalah

Untuk memperbaiki proses pembelajaran di kelas dan memecahkan masalah diatas, maka hal yang dapat dilakukan adalah dengan menerapkan model pembelajaran Make a Match. Guru bidang studi akan memberikan materi Konsumsi, Investasi dan Tabungan kepada siswa, kemudian menerapkan model pembelajaran Make a Match. Model pembelajaran make a match adalah suatu model pembelajaran dimana siswa diarahkan untuk mengambil satu buah kartu pada kotak yang sudah disediakan oleh guru. Kemudian guru menyuruh siswa untuk mencari pasangan kartu yang ada di tangannya. Melalui model ini siswa akan meningkatkan partisipasi dalam belajar, motivasi dan aktivitas belajarnya. Hal tersebut mengarahkan siswa menuju kesuksesan belajar. Dalam model ini siswa tidak hanya berpikir, menulis, bertanya atau berbicara akan tetapi mereka juga melakukan kegiatan seperti mencari pasangan kartu yang ada ditangan masing-masing siswa. Permainan yang menghibur dan memacu daya pikir siswa yaitu bergegas dari tempat duduknya dan mencari pasangan kartunya. Siswa yang dapat mencari pasangan kartunya sebelum batas waktu tertentu diberikan poin. Dengan kondisi pembelajaran yang demikian, maka diharapkan dapat meningkatkan hasil belajar siswa. Berdasarkan uraian di atas, maka pemecahan masalah dalam penelitian tindakan kelas ini adalah melalui penerapan model pembelajaran Make a Match diharapkan dapat meningkatkan hasil belajar siswa kelas X SMA Negeri 1 Serbajadi.

1.6 Manfaat Penelitian

Dokumen yang terkait

STUDI PERBANDINGAN HASIL BELAJAR EKONOMI MELALUI PENGGUNAAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE MAKE A MATCH DENGAN MODEL PEMBELAJARAN LANGSUNG PADA SISWA KELAS X SEMESTER GENAP SMA NEGERI 1 TERBANGGI BESAR TAHUN PELAJARAN 2011/2012

0 11 12

PENERAPAN MODEL COOPERATIVE LEARNING TIPE MAKE A MATCH UNTUK MENINGKATKAN AKTIVITAS DAN HASIL BELAJAR PADA PEMBELAJARAN MATEMATIKA SISWA KELAS VA SD NEGERI 4 METRO PUSAT TAHUN PELAJARAN 2014/2015

1 9 101

PENERAPAN MODEL COOPERATIVE LEARNING TIPE MAKE A MATCH UNTUK MENINGKATKAN AKTIVITAS DAN HASIL BELAJAR IPS SISWA KELAS IVB SD NEGERI 2 BUMIHARJO

2 9 80

PENERAPAN PEMBELAJARAN MODEL MAKE A MATCH UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR DAN KETERAMPILAN SOSIAL SISWA DI KELAS X SMA NEGERI 1 JATI AGUNG LAMPUNG SELATAN TAHUN PELAJARAN 2014/2015

1 12 104

PENERAPAN MODEL MAKE A MATCH PADA PEMBELAJARAN FISIKA KELAS X SMA NEGERI 2 KOTA LUBUKLINGGAU

0 0 16

PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE MAKE A MATCH TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA KELAS X SMA NEGERI 2 SUNGAI RAYA ARTIKEL PENELITIAN

0 0 10

PENERAPAN MAKE A MATCH PADA PEMBELAJARAN PKn UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA SEKOLAH DASAR

0 2 10

1 PENGARUH PENERAPAN MODEL MAKE A MATCH TERHADAP HASIL BELAJAR IPS SISWA KELAS V

0 2 8

PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN MAKE A MATCH UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR IPS MATERI KEGIATAN EKONOMI PADA SISWA KELAS IV SD 5 KARANGBENER KUDUS SKRIPSI

0 1 24

PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN MAKE A MATCH UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR IPS SISWA KELAS V SD 1 NGEMBAL KULON KUDUS

0 0 23