12 3
Saat berada di Jepang tidak diperbolehkan membawa anggota keluarga untuk tinggal bersama.
4 Tidak diperkenankan melakukan kegiatan diluar ketentuan izin tinggal
untuk memperoleh penghasilan atau upah lainnya. 5
Selama berada di Jepang, peserta pemagangan bertanggung jawab untuk menyimpan paspornya sendiri dan selalu membawa kartu tanda penduduk.
6 Setelah selesai pemagangan segera pulang ke negaranya masing-masing.
Pasal 21 Tindak Lanjut Setelah Kembali ke Negara Asal
1 Asosiasi pengawas bekerja sama dengan lembaga pengirim, melaksanakan
survei tindak lanjut mengenai ; ‘apakah peserta pemagangan memanfaatkan keterampilan yang dipelajari di Jepang setelah kembali ke negara asal’.
2 Lembaga pengirim merangkum hasil survei mengenai ; ‘apakah peserta
pemagangan yang kembali ke negara asal memanfaatkan keterampilan dsb yang dipelajari di Jepang, di negara ….’, serta memberikan laporan tsb
kepada asosiasi pengawas atau lembaga pelaksana.
Pasal 22 Penanganan Terhadap Kecelakaan Kriminalitas Pelarian
Apabila terjadi kecelakaan kriminalitas pelarian dari peserta pemagangan, maka asosiasi pengawas segera melaporkan kepada lembaga pengirim, dan
bersamaan dengan itu, melakukan antisipasi yang tepat melalui pembicaraan kedua belah pihak dengan mengikuti perundang-undangan di Jepang.
Bab 6 . Pembebanan Biaya dsb
Pasal 23 Rincian Biaya Manajemen untuk Pengiriman
Biaya yang diperlukan terkait dengan pelaksanaan pemagangan oleh pihak lembaga pengirim selanjutnya disebut “Biaya Manajemen Pengiriman”. Tetapi
ini tidak termasuk biaya perkenalan bursa kerja seperti ; penyeleksian dan penentuan calon peserta pemagangan serta berbagai biaya lain yang disebutkan
dalam pasal selanjutnya adalah sebagai berikut ; 1
Biaya yang diperlukan untuk persiapan pemeriksaan kesehatan dan pemeriksaan gigi peserta pemagangan oleh lembaga pengirim sebelum
13 pemberangkatan serta biaya-biaya yang terkait dengan pelaksanaan
pemeriksaan tersebut. 2
Biaya yang diperlukan untuk kursus pra-pemberangkatan seperti pembelajaran bahasa Jepang, bimbingan kehidupan di Jepang dan
sebagainya serta biaya kompensasi libur kerja selama masa tersebut. 3
Biaya yang diperlukan untuk komunikasi dan diskusi dengan pihak perusahaan dari negara pengirim serta asosiasi pengawas.
4 Biaya yang diperlukan untuk pengiriman staf lembaga pengirim ke Jepang
dsb, untuk membantu memberikan layanan konsultasi dan bimbingan kehidupan terhadap peserta pemagangan, termasuk biaya penanganan
apabila terjadi kecelakaan yang dialami peserta pemagangan. 5
Biaya-biaya lain yang timbul di pihak lembaga pengirim dalam melaksanakan pemagangan ini.
Pasal 24 Berbagai Biaya lainnya untuk Pengiriman
Biaya yang diperlukan untuk pengiriman peserta pemagangan di luar biaya yang ditentukan dari pasal sebelumnya adalah sebagai berikut.
1 Biaya pemeriksaan kesehatan serta biaya pemeriksaan gigi.
2 Biaya administrasi untuk pembuatan paspor dan visa.
3 Biaya perjalanan di dalam negeri …. sebelum pemberangkatan dan setelah
kembali ke negaranya. 4
Biaya lain yang timbul di negara …. berkaitan dengan pengiriman peserta pemagangan.
Pasal 25 Rincian Biaya Manajemen untuk Penerimaan
Biaya yang diperlukan untuk manajemen di pihak asosiasi pengawas dalam pelaksanaan pemagangan selanjutnya disebut “Biaya Manajemen untuk
Penerimaan” adalah sebagai berikut tetapi tidak termasuk biaya perkenalan bursa kerja seperti ; penyeleksian dan penentuan calon peserta pemagangan .
1 Biaya yang diperlukan untuk komunikasi dan diskusi dengan lembaga
pengirim. 2
Biaya yang diperlukan untuk menyeleksi lembaga pelaksana. 3
Biaya yang di perlukan di dalam negara Jepang terkait dengan persiapan penerimaan, seperti ; penyelenggaraan rapat orientasi dan sebagainya.
14 4
Biaya perjalanan pulang-pergi yang ditentukan pada pasal 26. 5
Biaya yang berhubungan dengan jaminan apabila terjadi kecelakaan dan sebagainya selama masa kursus.
6 Biaya yang diperlukan untuk pelaksanaan kursus.
7 Biaya yang diperlukan untuk melaksanakan kunjungan, bimbingan dan
monitor terhadap lembaga pelaksana.
8 Biaya yang diperlukan untuk mempersiapkan fasilitas pemondokan.
9 Biaya yang diperlukan untuk memberikan layanan konsultasi dan solusinya
kepada peserta pemagangan. 10
Biaya yang diperlukan untuk mengunjungi negara pengirim terkait dengan urusan pemagangan, misalnya untuk rapat, peninjauan kondisi dan
sebagainya. 11
Biaya-biaya lain yang timbul di pihak asosiasi pengawas untuk melaksanakan pemagangan ini.
Pasal 26 Pembebanan Biaya
Diantara biaya yang diperlukan untuk program pemagangan ini, biaya yang diperlukan untuk pasal 23 biaya manajemen pengiriman serta pasal 24 biaya
lainnya untuk pengiriman dibicarakan satu sama lain dan ditanggung bersama oleh lembaga pengirim asosiasi pengawas dengan pembagian yang layak.
Sedangkan untuk pasal 25 biaya manajemen penerimaan ditanggung oleh asosiasi pengawas dan lembaga pelaksana. Biaya perjalanan peserta
pemagangan untuk datang ke Jepang dan untuk kembali ke negara asal setelah selesai masa magang, pulang-pergi ditanggung oleh asosiasi pengawas dan
lembaga pelaksana, yaitu mulai dari tempat terakhir meninggalkan negara asal, sampai tempat pertama kembali ke negara asal setelah selesai masa magang.
Pasal 27 Penanganan Biaya Manajemen untuk Pengiriman dsb
1. Apabila asosiasi pengawas dibebankan sebagian biaya-biaya dari pasal 23
biaya manajemen pengiriman serta pasal 24 biaya lainnya untuk pengiriman, maka jumlah uang yang telah disetujui oleh kedua pihak,
dikirimkan ke pihak lembaga pengirim. Dalam hal ini, rincian biaya manajemen pengiriman serta biaya lainnya untuk pengiriman yang
15 ditanggung asosiasi pengawas, dilaporkan oleh lembaga pengirim kepada
asosiasi pengawas secara terpisah. 2.
Biaya manajemen pengiriman selama masa pemagangan adalah …. Yen per orang setiap bulan
3. Asosiasi pengawas setiap bulan melakukan penagihan biaya manajemen
pengiriman dari lembaga pelaksana, dan mengirimkannya sekaligus setiap ....bulan sekali kepada lembaga pengirim.
4. Untuk biaya manajemen pengiriman, dibuka rekening khusus agar dapat
dibedakan secara jelas dengan tunjangan kursus dan upah yang diberikan kepada peserta pemagangan, dan tidak boleh diambil dari tunjangan kursus
maupun dari upah.
Bab 7. Peraturan Lainnya