Jenis Penelitian Jenis Data Metode Pengumpulan Data

BAB III METODE PENELITIAN

A. Jenis Penelitian

Peneliti menggunakan studi deskriptif . Jenis ini adalah dimana data yang berkaitan dengan masalah dalam penelitian yang berasal dari buku-buku, majalah, modul perusahaan serta sumber lainnya yang mendukung penulisan skripsi ini. Dalam penelitian ini terdapat upaya mendeskripsikan, mencatat, dan menginterpretasikan kondisi sekarang kemudian melakukan evaluasi.

B. Jenis Data

Sumber data yang digunakan ada dua macam, yaitu : 1. Data Primer Adalah data yang diperoleh secara langsung dari perusahaan yaitu PT. Sinar Baru Medan yang menjadi objek penelitian. Data ini memerlukan pengolahan lebih lanjut dan dikembangkan dengan pemahaman sendiri oleh penulis. Misalnya data yang diperoleh dari hasil wawancara dengan pihak perusahaan. 2. Data Sekunder Adalah data yang sudah diolah yang bersumber dari perusahaan yang diteliti, misalnya sejarah singkat perusahaan, struktur organisasi, laporan keuangan perusahaan serta data kelengkapan lainnya. Data ini juga bisa Universitas Sumatera Utara bersumber dari buku-buku, dan sumber kepustakaan lainnya yang mendukung pembahasan yang dilakukan.

C. Metode Pengumpulan Data

Metode pengumpulan data dilakukan dengan : 1. Observasi pengamatan Adalah teknik pengumpulan data dengan cara mengadakan pengamatan langsung pada obyek, sehingga data-data yang diperoleh merupakan data- data yang bernilai objektif. 2. Wawancara Adalah teknik pengumpulan data dengan melakukan tanya jawab langsung dengan bagian akuntansi dan gudang yang berkaitan dengan masalah yang dihadapi oleh penulis. Tanya jawab yang dilakukan berupa metode pencatatan dan penilaian yang dipakai oleh perusahaan, biaya-biaya yang terkait dalam pengadaan persediaan, perencanaan dan pengawasan persediaan barang dagang, siklus pembelian persediaan. 3. Dokumentasi Adalah teknik pengumpulan data dengan cara pengumpulan, pencatatan dan pencopyan laporan-laporan, dokumen-dokumen, informasi yang berasal dari internet, tulisan-tulisan ilmiah, serta buku-buku yang berhubungan dengan judul yang diteliti. Universitas Sumatera Utara

D. Metode Analisis Data