Motivasi dan Membantu Pekerjaan Berupa Berkenalan dengan Orang- Memberikan PenjelasanPenyuluhan Mengenai Perilaku Hidup Bersih Saran-Saran Terkait Pembagian Penghasilan untuk Kebutuhan

8

BAB III USULAN PENSOLUSIAN MASALAH

Dalam bab ini akan dijelaskan mengenai saran-saran dan motivasi bagi keluarga dampingan dalam memecahkan permasalahan yang terdapat dalam keluarga dampingan bersangkutan.

3.1 Program

Dengan mengidentifikasi dan memprioritaskan suatu masalah maka muncul suatu usaha untuk memecahkan permasalahan tersebut. Usaha-usaha pemecahan masalah terutama masalah yang diprioritaskan tertuang dalam program-program yang akan diberikan kepada keluarga dampingan. Program-program tersebut berupa solusi yang merupakan saran-saran dan motivasi bagi keluarga dampingan. Adapun program untuk keluarga dampingan Ketut Eudiasa dijabarkan dalam sub-sub berikut ;

3.1.1 Motivasi dan Membantu Pekerjaan Berupa Berkenalan dengan Orang-

Orang yang Membutuhkan Tenaga Program ini ditujukan untuk meningkatkan hasil upah yang didapatkan , yaitu dengan mencarikan kenalan dari orang-orang yang membutuhkan tenaga atau bantuan untuk memperbaiki rumah atau apapun yang bersangkutan tentang bangunan. Sehingga dengan berkenalan dengan orang-orang tersebut maka Bapak Ketut Eudiasa tidak usah lagi susah payah untuk mencari pekerjaan. Dengan hal tersebut beliau dapat dijadikan langganan atau tukang yang biasa dipakai oleh orang-orang yang sudah dikenalnya mau itu perhari atau borongan. Pasalnya hal ini sangat amat membantu untuk memenuhi kebutuhan beliau dengan ibunya. Dari orang ke orang atau mulut ke mulut, beliau bisa mendapatkan pekerjaan yang cukup untuk memenuhi kebutuhan sehari-harinya. 9

3.1.2 Memberikan PenjelasanPenyuluhan Mengenai Perilaku Hidup Bersih

dan Sehat PHBS Berkaitan dengan motivasi untuk mengubah pola pikir tentang pola hidup bersih dan sehat. Program ini bertujuan untuk mengajarkan keluarga Tangkes untuk melakukan pola hidup bersih dan sehat, terutama kebiasaan mencuci kaki dan tangan ketika usai dari kerjanya. Bukan hanya usai dari pekerjaanya, namun sebelum makan dan sesudah makan, membuang sampah pada tempatnya dan memakai handuk sendiri-sendiri tidak berbarengan. Melihat kondisi dan usia dari Ibu Nyoman Sadi dan anaknya yang sudah tidak muda lagi, kuman-kuman yang berada di sekitar lingkungan dapat menyebabkan penyakit yang berkelanjutan bagi Bapak Ketut Eudiasa dan ibunya. Maka dari itu penjelasan pentingnya mengenai perilaku hidup bersih dan sehat dan mampu diterapkan oleh Ketut Eudiasa dan ibunya dengan pengawasan dari penulis selama melaksanakan program KK dampingan.

3.1.3 Saran-Saran Terkait Pembagian Penghasilan untuk Kebutuhan

Keseharian dan Kesehatan Dalam program ini mahasiswa mencoba membantu mencarikan solusi keterbatasan penghasilan namun dapat dibagi untuk memenuhi kebutuhan keseharian dan biaya kesehatan. Melalui program ini, mahasiswa KKN PPM memberikan saran terkait pembagian skala prioritas keuangan berupa pembagian untuk makan, biaya kesehatan, dan termasuk diantaranya menganggarkan dana tak terduga sebesar 20 dari penghasilan setiap bulannya. Selain itu, mengenai masalah tidak adanya transportasi dalam setiap melaksanakan kegiatan dengan menempuh jarak yang jauh.Mahasiswa KKN PPM memberikan saran sebaiknya meminta pertolongan kepada tetangga atau teman jika merasa tidak mampu menempuh jarak yang jauh dan beristirahat jika merasakan kelelahan dalam melaksanakan kegiatan atau pekerjaan. Jika hal ini dipaksakan dilakukan akan menimbulkan kelelahan dan penyakit akan datang menghampiri Bapak Ketut Eudiasa. 10

3.2 Jadwal Kegiatan