Rumusan Masalah SIMPULAN DAN SARAN

II.TINJAUAN PUSTAKA

A. Penelitian dan Pengembangan

Model penelitian yang banyak digunakan dalam penelitian pendidikan adalah Penelitian dan Pengembangan atau lebih dikenal dengan Research and Development RD. Penelitian dan pengembangan adalah metode penelitian yang digunakan untuk menghasilkan sebuah produk seperti perangkat pembelajaran dan selanjutnya akan diuji keefektifannya. Pengertian penelitian dan pengembangan menurut Borg dan Gall 2003: 772 adalah: Penelitian pendidikan pengembangan adalah Proses yang digunakan untuk mengembangkan dan memvalidasi produk pendidikan. Langkah-langkah dari proses ini biasanya disebut sebagai siklus RD, yang terdiri dari mempelajari temuan penelitian yang berkaitan dengan produk yang akan dikembangkan, mengembangkan produk berdasarkan temuan ini, bidang pengujian dalam pengaturan dimana ia akan digunakan akhirnya, dan merevisinya untuk memperbaiki kekurangan yang ditemukan dalam tahap mengajukan pengujian. Berdasarkan penjelasan diatas dapat, disimpulkan bahwa penelitian dan pengembangan adalah metode penelitian yang digunakan untuk menghasilkan sebuah produk tertentu yang selanjutnya akan diuji keefektifannya. Pengembangan perangkat pembelajaran menurut Badarudin 2011: 1 adalah serangkaian proses atau kegiatan yang dilakukan untuk menghasilkan suatu perangkat pembelajaran berdasarkan teori pengembangan yang telah ada. Berdasarkan penjelasan tersebut penelitian pengembangan pembelajaran adalah suatu kegiatan penelitian yang bertujuan untuk menghasilkan produk yang merupakan bagian penting dalam kegiatan pembelajaran berupa perangkat pembelajaran dimana perangkat pembeljaran tersebut akan melewati uji validitas dan kefektifannya. Langkah-langkah pelaksanaan strategi penelitian pengembangan yang dilakukan untuk menghasilkan produk tertentu dan untuk menguji keefektifan produk menurut Sugiyono 2013: 408 adalah: 1. Potensi dan masalah 2. Mengumpulkan Informasi dan Studi Literatur 3. Desain Produk 4. Validasi Desain 5. Perbaikan Desain 6. Uji coba Produk 7. Revisi Produk 8. Uji Coba Pemakaian 9. Revisi Produk 10. Pembuatan Produk Masal Prosedur pengembangan menurut Borg dan Gall 2003 1. Melakukan penelitian pendahuluan . 2. Melakukan perencanaan identifikasi dan definisi keterampilan, perumusan tujuan, penentu urutan pembelajaran, uji ahli atau uji coba skala kecil. 3. Mengembangkan bentukjenis produk awal. 4. Melakukan uji coba lapangan tahap awal. 5. Melakukan terhadap produk utama berdasarkan masukan dari hasil uji lapangan awal. 6. Melakukan uji lapangan . 7. Melakukan revisi terhadap produk operasional, berdasarkan masukan dari hasil uji lapangan. 8. Melakukan uji lapangan. 9. Melakukan revisi terhadap produk akhir, berdasarkan saran dalam uji coba lapangan. 10. Mendesiminasikan dan mengimplementasikan produk,