Penelitian yang Relevan KAJIAN PUSTAKA

20

D. Pertanyaan Penelitian

Berdasarkan uraian di atas, dapat dirumuskan pertanyaan penelitian sebagai berikut : 1. Bagaimana analisis kebutuhan untuk pembuatan Sistem Informasi Akademik yang dapat meningkatkan mutu layanan di SMK ? 2. Bagaimana mengembangkan Sistem Informasi Akademik yang dapat meningkatkan mutu layanan akademik di SMK ? 3. Bagaimana unjuk kerja Sistem Informasi Akademik yang dapat meningkatkan mutu layanan di SMK ? 4. Bagaimana penerapan Sistem Informasi Akademik yang dapat meningkatkan mutu layanan di SMK ? 21

BAB III METODE PENELITIAN

A. Desain Penelitian

Metode penelitian yang digunakan pada penelitian ini menggunakan metode penelitian dan pengembangan research development. Metode pengembangan sistem informasi akademik ini mengadopsi dari metode yang dikemukakan oleh Pressman. Model pengembangan yang dikemukakan oleh Pressman salah satunya adalah model sekuensial linier atau dapat juga disebut model air terjun water fall. Pressman memaparkan bahwa sekuensial linier mengusulkan sebuah pendekatan kepada perkembangan perangkat lunak yang sistematik dan sekuensial yang mulai pada tingkat dan kemajuan sistem pada seluruh analisis, desain dan kode. Model sekuensial linier terdiri dari empat tahapan yaitu tahap analisis, desain, kode dan tes. Keempat tahapan tersebut dapat divisualisasikan sebagai berikut: Gambar 4. Model Sekuensial Linier Pemodelan Sistem Informasi analisis desain kode tes 22

B. Metode Penelitian

Berdasarkan model sekuensial linier yang dipaparkan oleh Pressman di atas, maka peneliti dapat membuat metode penelitian yang disesuaikan dengan kebutuhan penelitian. Penyesuaian metode ini ditujukan agar motode yang digunakan untuk penelitian sesuai dengan keperluan dari pengembangan sistem informasi akademik. Gambar berikut merupakan metode penelitian yang telah disesuaikan dengan model dari Pressman : Gambar 5. Model Pengembangan Sistem Informasi Akademik Desain 1Perancangan database 2Perancangan Tampilan Analisis Kebutuhan Pengumpulan informasi dari user Pengembangan 1Pembuatan database 2Pembuatan tampilan 3Pengkodean Pengujian 1Pengujian Fungsionalitas 2Pengujian unjuk kerja sistem