Uji Biokimia dan Karakterisasi Bakteri

18

4.3. Uji Biokimia dan Karakterisasi Bakteri

Hasil karakterisasi dan uji biokimia bakteri pendegradasi plastik dapat dilihat pada Tabel 3. Tabel 3. Uji Biokimia dan krakteristik Morfologi Bakteri Ket: Hidrolisa Pati + : Dapat menghidrolisis pati Hidrolisa Pati - : Tidak dapat menghidrolisis pati Uji Sitrat + : Dapat menggunakan sitrat sebagai sumber karbon Uji Sitrat - : Tidak dapat menggunakan sitrat sebagai sumber karbon Motility + : Memiliki alat gerak Katalase - : Tidak menghasilkan enzim katalase KM : Kuning pada slant Merah pada butt Dari Tabel di atas dapat dilihat bahwa isolat bakteri SP2 dan SP4 memiliki karakteristik sel dan uji fisiologis yang hampir sama. Berdasarkan pengamatan yang dilakukan pada hasil uji isolat bakteri SP2 memiliki morfologi sel berbentuk coccus dengan penataan streptococcus dan SP4 memiliki morfologi sel berentuk basil dengan penataan steprobasil, dapat menghidrolisis pati, memfermentasikan glukosa, memiliki alat gerak dan tidak menghasilkan enzim katalase. Isolat bakteri SP2 dan SP4 merupakan bakteri dari kelompok Gram positif. Isolat SP2 dapat menggunakan sitrat sebagai sumber karbon berdasarkan uji sitrat yang dilakukan, sedangkan isolat SP4 tidak dapat menggunakan sitrat sebagai sumber karbon. Hussein et al. 2015 telah melakukan karakterisasi dan uji biokimia terhadap tiga isolat bakteri pendegradasi LDPE yang diisolasi dari tanah. Berdasarkan pewarnaan Gram bakteri-bakteri tesebut merupakan bakteri dari kelompok Gram negatif. Uji biokimia yang dilakukan diantaranya gelatin hydrolysis, methyl red, voges-proskauer test, indol test, urease, hidrolisis pati, uji hidrogen sulfida, uji sitrat, uji katalase, uji oksidase. Hasil identifikasi menggunakan sistem Vitek 2 menunjukkan bahwa ketiga isolat tersebut adalah Pseudomonas fluorescens, Pseudomonas aeruginosa and Acinetobacter ursingii. Isolat Pewarnaan Gram Morfologi Penataan Sel Uji Biokimia Hidrolisis pati Sitrat Hidrogen Sulfida Motility Katalase SP2 Positif Streptococcus + + KM + - SP4 Positif Streptobasil + - KM + - Universitas Sumatera Utara 19 Bakteri dari kelompok Gram negatif lainnya yang ditemukan mampu mendegradasi LDPE adalah Moraxella spp, Burkholderia cepacia dan Escherichia coli. Bakteri dari kelompok Gram positif juga ditemukan mampu mendegradasi LDPE yaitu Bacillus weihenstephanensis, Bacillus spp, Staphylococcus spp, Streptocococcus spp, Diplococcus spp. Deepika Madhuri, 2015; Mukherjee Chaterjee, 2014

4.4. Populasi Bakteri