Pengertian Pertunjukan LANDASAN TEORI

musik adalah kerangka musikal sebagaimana halnya kerangka bagi mahluk hidup sehingga sangat besar perananya bagi suatu karya musik Kurniasih, 2006 : 5 . Bentuk musikal juga bisa dipahami sebagai disain atau rancangan karya musik, kurang lebih sama dengan rancangan arsitektur sebuah rumah, suatu blok-blok perkantoran atau sebuah pabrik. Dalam konteks musik, komposer harus membuat rancangan karya musiknya karena jika tidak suatu karya seni atau karya musik akan tidak seimbang atau tidak jelas. Berdasarkan beberapa pendapat di atas , maka dapat dikatakan bahwa bentuk adalah suatu wujud dari suatu tata hubungan faktor-faktor yang mendukungnya dan saling tergantung serta terkait satu sama yang lain, dan dapat ditangkap indra sebagai media untuk menyampaikan arti yang ingin disampaikan oleh penciptanya. Dapat diambil kesimpulan bahwa bentuk adalah unsur dari dasar dari semua perwujudan. Bentuk seni sebagai ciptaan seniman merupakan wujud dan ungkapan isi, pandangan dan tanggapannya kedalam bentuk fisik yang dapat ditangkap oleh indra. 2. 2. Pengertian Pertunjukan Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia 1996 : 1559, kata pertunjukan artinya suatu tontonan. Bentuk pertunjukan seni lebih banyak menampilkan jenis seni rupa, sastra dan seni pertunjukan,semua tempat berlangsungnya kegiatan, seni merupakan pertunjukan yang di dalamnya terdapat seniman, karya seni dan penikmat seni. Bastomi 1990 : 42 mengungkapkan bahwa pertunjukan adalah seni yang disajikan dengan tampilan peragaan, yaitu seni akan dapt dinikmati, dihayati selama berlangsung ungkapan oleh pelaku seni. Ketika suatu pertunjukan berlangsung akan terjadi kepuasan antar seniman dan penonton sebagai penikmat seni. Dalam mewujudkan pertunjukan ada dua factor yang membuntuk pertunjukan tersebut yaitu komposisi dan bentuk penyajian Susetyo 2007 : 5-11. Pendapat dari Jazuli 2001 : 72-74, jenis dan bentuk pertunjukan berkaitan dengan materi pertunjukan. Jenis pertunjukan meliputi teater, tari, musik, sedangkan bentuknya dapat berupa tradisional, kreasipengembangan, modern atau kontenporer,. Pertunjukan adalah istilah yang biasanya mengacu pada seni konseptual atau avant garde yang tumbuh dari seni rupa. http:id.wikipedia.orgwikiseni_pertunjukan. Hermin 2000 : 75 berpendapat bahwa seni pertunjukan adalah aspek-aspek yang divisualisasikan dan dipergelarkan mampu mendasari suatu perwujudan yang disebut sebagai seni pertunjukan. Dalam hal ini dapat disebutkan bahwa arti kata pertunjukan adalah cara menyampaikan suatu data atau pengaturan penampilan. Jadi dengan kata lain bahwa pertunjukan adalah cara menyampaikan data dari yang disampaikan dengan menggunakan tata cara sendiri sesuai dengan obyek yang ada. Beberapa pengertian yang ada tentang dikemukakanya pendapat antara kata bentuk dan pertunjukan, maka dapat disimpulkan bahwa: bentuk pertunjukan adalah suatu wujud dari beberapa unsur yang menghasilkan suatu tatanan yang dapat dipertontonkan kepada semua orang dalam bentuk seni drama, tari ataupun musik sehingga apa yang dibuat, diciptakan dan diperlihatkan kepada orang banyak dapat dinikmati, dirasakan dan dapat bermanfaat dengan menggunakan panca indra yang ada sehingga dari hal tersebut maka akan terjadi kesan dan pesan dalam masing-masing diri masyarakat tersebut

2. 3. Bentuk Pertunjukan Musik