Tujuan Tugas Akhir Manfaat Tugas Akhir Batasan Masalah Rumusan Masalah

komunikasi data lokal secara khususnya dan online secara umumnya melalui pengukuran performansi pada jaringan tersebut.

B. Tujuan Tugas Akhir

Tujuan dari pengerjaan tugas akhir ini adalah sebagai berikut: 1. Melakukan pengukuran untuk mendapatkan unjuk kerja topologi fisik dalam infrastruktur LAN dan WLAN Politeknik Kesehatan Departemen Kesehatan Tanjungkarang Kampus – A melalui pengukuran throughput dan delay. 2. Mengetahui pengaruh dari penggabungan kanal wiredkabel dan wirelessnirkabel terhadap throughput dan delay dalam jaringan melalui uji performansi pada kanal.

C. Manfaat Tugas Akhir

Manfaat yang akan diperoleh pada tugas akhir ini adalah memberikan gambaran dan referensi kepada PT. TigaSatu Mandiri Prima dan Politeknik Kesehatan Departemen Kesehatan Tanjungkarang dalam melakukan analisis dan optimasi pengembangan jaringan LAN dan WLAN Politeknik Kesehatan Departemen Kesehatan Tanjungkarang Kampus – A berdasarkan bentuk topologi fisik dan pengujian performansi pada jaringan tersebut.

D. Batasan Masalah

1. Penelitian ini hanya difokuskan pada pengujian dan pengukuran unjuk kerja topologi fisik LAN dan WLAN Politeknik Kesehatan Departemen Kesehatan Tanjungkarang pada Kampus – A, serta pengaruh dari rancang bangun tersebut terhadap throughput dan delay transmisi data dalam jaringan. 2. Pemilihan devices dan software yang digunakan dalam pengukuran menyesuaikan dari kondisi di lapangan. 3. Tidak membahas sistem operasi dan manajemen bandwidth dalam jaringan yang telah dibangun. 4. Pengujian difokuskan pada protokol transmisi TCP dikarenakan seluruh peralatan transmisi pada jaringan Poltekkes di setting dalam protokol TCP.

E. Rumusan Masalah

Mengacu pada permasalahan yang ada maka perumusan masalah difokuskan pada aspek berikut: 1. Seberapa handal jaringan LAN dan WLAN Politeknik Kesehatan Departemen Kesehatan Tanjungkarang pada Kampus – A dalam mentransmisikan data. 2. Seberapa besar pengaruh kanal nirkabel terhadap transmisi data di dalam jaringan LAN dan WLAN Politeknik Kesehatan Departemen Kesehatan Tanjungkarang pada Kampus – A.

F. Hipotesis