Batasan Masalah Hipotesis Kerja H

Teaching and Learning CTL dan model pembelajaran Think Pair Share TPS. Model pembelajaran Contextual Teaching and Learning CTL merupakan konsep belajar yang dapat membantu guru mengaitkan antara meteri yang diajarkan dengan situasi dunia nyata siswa dan mendorong siswa membuat hubungan antara pengetahuan yang dimilikinya dengan penerapannya dalam kehidupan mereka Trianto, 2009:107. Dengan demikian model pembelajaran Contectual Teaching and Learning CTL memungkinkan proses belajar mengajar yang menyenangkan karena pembelajaran dilakukan secara alamiah sehingga siswa dapat mempraktekkan secara langsung apa yang telah dipelajarinya. Model pembelajaran Think Pair Share TPS merupakan jenis pembelajaran kooperatif yang dirancang untuk mempengaruhi pola interaksi siswa Trianto, 2007: 61. Dalam model pembelajaran Think Pair Share TPS dapat memberi siswa lebih banyak waktu berpikir, untuk merespon dan saling membantu. Materi pokok faktorisasi suku aljabar meliputi Pengertian Koefisien, Variabel, Konstanta, dan Suku. Operasi Hitung pada Bentuk Aljabar. Pemfaktoran Bentuk Aljabar. Operasi pada Pecahan Bentuk Aljabar.

4. Batasan Masalah

Agar penelitian ini lebih mengarah dan menghindari terlalu luasnya pembahasan dalam suatu masalah, maka diadakan batasan masalah yaitu materi pokok Faktorisasi Suku Aljabar yang akan dibahas dibatasi pada materi operasi hitung pada bentuk aljabar. C. TUJUAN PENELITIAN Sesuai dengan rumusan masalah di atas, maka tujuan yang ingin dicapai dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah hasil belajar siswa yang menggunakan model pembelajaran Contextual Teaching and Learning CTL lebih baik dibandingkan dengan hasil belajar siswa yang diajar menggunakan model pembelajaran Think Pair Share TPS pada pokok bahasan Faktorisasi Suku Aljabar Kelas VIII MTs Negeri Pademawu Tahun Ajaran 20132014. D. POSTULAT Yang dimaksud dengan postulat atau anggapan dasar menurut Surahkmad dalam Arikunto 2010:104 adalah sebuah titik tolak pemikiran yang kebenarannya diterima oleh penyelidik. Adapun postulat yang diajukan dalam penelitian ini yaitu siswa memperoleh kesempatan yang sama dalam proses pembelajaran, materi yang diajarkan sesuai dengan kurikulum yang berlaku, soal tes yang di ujikan untuk mengukur kemampuan siswa telah memenuhi syarat untuk diujikan, dan nilai hasil tes yang diperoleh menggambarkan kemampuan siswa yang sebenarnya. E. HIPOTESIS Hipotesis dapat diartikan sebagai suatu jawaban yang bersifat sementara terhadap permasalahan penelitian, sampai terbukti melalui data yang terkumpul Arikunto, 2010:110. Hipotesis atau asumsi dalam penelitian ini adalah :

1. Hipotesis Kerja H

1 “Hasil belajar siswa yang menggunakan model pembelajaran Contextual Teaching and Learning CTL lebih baik dibandingkan dengan hasil belajar siswa yang diajar menggunakan model pembelajaran Think Pair Share TPS pada pokok bahasan Faktorisasi Suku Aljabar kelas VIII MTs Negeri Pademawu tahun pelajaran 20132014”.

2. Hipotesis Nihil H