Dokumentasi Metode Pengumpulan Data

3. Siapakah pelopor kesenian Gejog Lesung di Desa Gunung Gempal? 4. Bagaimanakah mula kesenian Gejog Lesung dapat diterima di masyarakat? 5. Bagaimana perkembangan kesenian Gejog Lesung dari jaman dulu sampai sekarang? 6. Apa fungsi kesenian Gejog Lesung di Sanggar Langit Alang-alang? 7. Faktor-faktor apa yang mendukung perkembangan kesenian Gejog Lesung?

G. Analisis dan Keabsahan Data

1. Analisis

Moleong 2001: 103 menjelaskan bahwa analisis data adalah proses pengaturan pengurutan data, mengorganisasikan ke dalam suatu pola, kategori, dan urutan besar. Dalam penelitian ini akan dilakukan analisis dengan langkah-langkah meliputi reduksi data, display data, dan mengambil kesimpulanverifikasi. Mereduksi data yang diperoleh selama penelitian berlangsung yaitu peneliti melakukan pengurangan data yang tidak perlu atau pemilihan data yang relevan dengan penelitian. Setelah mereduksi data peneliti melakukan display datapenyajian data disusun sedemikian rupa hingga mudah untuk dipahami. Kemudian setelah mendisplay data peneliti mengambil kesimpulanverifikasi data yang disajikan telah diuji sesuai dengan data baku yang telah diperoleh selama penelitian.

2. Pemeriksaan Keabsahan Data Triangulasi

Pengertian triangulasi adalah teknik pemeriksaan keabsahan data dengan memanfaatkan suatu yang lain di luar data itu untuk keperluan pengecekan atau sebagai pembandingan terhadap data itu Moleong, 1991:

78. Seperti yang diungkapkan Sugiyono 2010: 83 yang bahwa:

Trianggulasi teknik, berarti peneliti menggunakan teknik pengumpulan data yang berbeda-beda untuk mendapatkan data dari sumber yang sama. Peneliti menggunakan observasi partisipan, wawancara mendalam, dan dokumentasi untuk sumber data yag sama secara serempak. Triangulasi sumber berarti, untuk mendapatkan data dari sumber yang berbeda-beda dengan teknik yang sama. Dari pengertian di atas peneliti melakukan teknik triangulasi dengan 3 cara yaitu: 1 Observasi lapangan untuk melihat keadaan kesenian Gejog Lesung dan alat Gejog Lesung, 2 Wawancara mendalam dengan seniman dan tokoh masyarakat setempat untuk mengetahui sejarah dan perkembangan kesenian tradisional Gejog Lesung, 3 Dokumentasi yakni foto-foto dan video yang digunakan untuk menganalisi data penelitian ini.