Pengertian Semiotik Pengertian Implikatur

2.2.2. Pengertian Semiotik

Tujuan dari menganalisis lirik lagu adalah untuk memahami maknanya. Menurut Pradopo 2012: 120, menganalisis sajak atau lirik lagu adalah usaha untuk menangkap dan memberi makna kepada teks sajak atau lirik lagu. Karya sastra merupakan struktur yang bermakna. Hal ini mengingatkan bahwa karya sastra merupakan sistem tanda yang mempunyai makna yang mempergunakan medium bahasa. Bahasa sebagai medium karya sastra sudah merupakan sistem semiotik atau ketandaan, yaitu system ketandaan yang mempunyai arti. Menurut Teeuw 1982: 18 semiotika adalah tanda sebagai tindak komunikasi. Sedangkan menurut Hartoko 1984: 42 semiotika adalah bagaimana karya itu ditafsirkan oleh para pengamat dan masyarakat lewat tanda-tanda atau lambang- lambang. Sementara menurut Wiryaatmaja 1981: 4 semiotika adalah ilmu yang mengkaji kehidupan tanda baik yang bermakna lugas atau kias. Maka dapat disimpulkan bahwa semiotik adalah sebuah pengkajian tanda, lambang atau simbol yg berfungsi sebagai menyampai makna dalam sebuah karya sastra.

2.2.2.1. Pengertian Simbol

Lambang adalah unsur dasar pembentuk metafora sedangkan simbol muncul setelah terlibat dalam konteks sehingga menimbulkan praanggapan yang selanjutnya dapat ditentukan implikaturnya yang paling memadai Hermintoyo, 2014: 36. Simbol dibagi menjadi tiga macam, yaitu blank symbol,private symbol, dan natural symbol. Blank symbol adalah kata-kata yang dipakai sebagai simbol metafora dengan makna yang umum atau sering dipakai dan sudah diketahui atau klise. Natural symbol adalah kata-kata yang diciptakan untuk mengungkapkan simbol-simbol realitas alam sebagai bahan proyeksi kehidupan. Private symbol adalah kata-kata yang diciptakan untuk mengungkapkan simbol secara khusus, dan digunakan untuk membangkitkan keunikan atau gaya ciptaannya.

2.2.3. Pengertian Implikatur

Implikatur berasal dari kata kerja bahasa Inggris implicate yang secara etimologis berarti mengemukakan sesuatu dengan bentuk lain. Pada umumnya antara penutur dan lawan tutur telah mempunyai pemahaman yang sama tentang apa yang dipertuturkan tersebut sehingga maknanya dapat tersampaikan dengan baik. Menurut Brown dan Yule 1996: 31 implikatur dipakai untuk menerangkan apa yang mungkin diartikan, disarankan atau dimaksudkan oleh penutur, yang berbeda dengan apa yang sebenarnya dikatakan oleh penutur. Implikatur adalah makna tidak langsung atau makna tersirat yang ditimbulkan oleh yang tersurat. Implikatur dimaksudkan sebagai suatu ujaran yang menyiratkan suatu yang berbeda dengan yang sebenarnya diucapkan. Menggunakan implikatur berarti menyatakan sesuatu secara tidak langsung. Penggunaan implikatur mempunyai pertimbangan seperti utnuk memperhalus tuturan, menjaga etika kesopanan, menyindir dengan halus, dan menjaga agar tidak menyinggung perasaan secara langsung. Menurut Hermintoyo 2014: 31 tanda bahasa selain menyatakan makna konvensional juga mengandung implikatur, yaitu sesuatu yang ditangkap oleh pembaca yang berbeda dari makna konvensionalnya. Apa yang mungkin diartikan, disiratkan atau dimaksudkan oleh penyair berbeda dari apa yang sebenarnya dikatakan. Pemahaman terhadap implikatur didasarkan atas praanggapan sebagai pengetahuan bersama diantaranya penyair dan penikmat lagu. Bahasa lirik lagu adalah bahasa yang pengujarannya nonharafiah, pemahamannya ditentukan secara subjektif bagi penangkap ujaran tersebut. Untuk menemukan simbol dalam lirik lagu dan menentukan implikatur, akan dilakukan cara pembacaan hermeneutik. Demi untuk menemukan suatu parafrasa yang mendekati makna yang paling relevan. Dalam Hermintoyo 2014: 115-116 implikatur metafora dibagi menjadi beberapa kelompok yaitu: metafora berimplikatur percintaan serenada, metafora berimplikatur kesedihan elegi, metafora berimplikatur kepahlawanan ode, metafora berimplikatur sindiran satir, metafora berimplikatur ketuhanan himne, dan metafora berimplikatur pemandangan pasturale.

2.2.4. Sejarah

Dokumen yang terkait

é²è¿ ã€Šç‹‚äººæ—¥è®°ã€‹çš„å°å°¼æ–‡ç‰ˆçš„ç¿»è¯‘é—®é¢˜çš„åˆ†æž.

1 1 7

æ± èŽ‰ã€Šå°å§ä½ æ—©ã€‹ä»¥äººç‰©çŸ›ç›¾å†²çªä¸ºè§’åº¦åˆ†æžä¸»é¢˜.

0 0 10

Analisis Penggunaan 助動詞 でしょう dan かもしれません Dalam Kalimat Bahasa Jepang (Kajian Sintaksis dan Semantik).

0 1 27

Analisis Konflik, Perang dan Perdamaian Dalam Anime Gundam Seed (機動戦士ガンダムSEED).

0 3 20

Analisis Penggunaan æ ¼åŠ©è©ž からDalam Kalimat Bahasa Jepang (Kajian Sintaksis dan Semantik).

2 5 43

â€œã€Šå®¶æœ‰å„¿å¥³ã€‹ç”µè§†å‰§å¯¹æé«˜å­¦ä¹ æ±‰è¯­çš„å ´è¶£çš„å½±å“â€.

0 0 11

PEMAKNAAN TINDAK TUTUR DIREKTIF DALAM KOMIK “YOWAMUSHI PEDAL CHAPTER 87-93” ã€Œèªžç”¨è«–ã«ãŠã‘ã‚‹å‘½ä ¤ç™ºè©±ã®æ„å‘³ã€ - Diponegoro University | Institutional Repository (UNDIP-IR)

0 0 14

NILAI-NILAI MORAL DALAM CERPEN SHINYUU KARYA SATO KOYO ä½è—¤ç´ éŒ²ã«æ›¸ã‹ã‚ŒãŸçŸ­ç·¨å°èª¬ã€Œè¦ªå‹ã€ã«ã‚ã‚‹é“ç¾© - Diponegoro University | Institutional Repository (UNDIP-IR)

0 1 8

IMPLIKATUR PENOLAKAN PADA DRAMA JEPANG (Kajian Pragmatik) 日本ドラマにおける断りの推意 - Diponegoro University | Institutional Repository (UNDIP-IR)

5 19 123

PEMAKNAAN STRUKTURAL PADA KUMPULAN PUISI KARYA KOBAYASHI ISSA å°æž—ä¸€èŒ¶ã®ä¿³å¥ã®æ§‹é€ ä¸Šã®æ„å‘³ - Diponegoro University | Institutional Repository (UNDIP-IR)

0 4 87