Proses Kelahiran. Terbentuknya Pers Mahasiswa Kentingan.

commit to user 31

B. Terbentuknya Pers Mahasiswa Kentingan.

1. Proses Kelahiran.

Lembaga Pers Mahasiswa Kentingan UNS adalah lembaga pers mahasiswa tingkat universitas yang berdiri pada tanggal 21 Desember 1993 di Universitas Sebelas Maret Surakarta UNS. Berawal dari ajang diskusi non formal mahasiswa mayoritas mahasiswa Fakultas Kedokteran yang membahas isu-isu kampus, regional, dan nasional, selanjutnya tercetus ide untuk melembagakan komunitas tersebut ke dalam sebuah wadah intelektual resmi internal kampus. Akhirnya, terbentuklah Unit Kegiatan Mahasiswa Lembaga Pers Mahasiswa Kentingan UNS LPM Kentingan UNS. 13 Lembaga ini bukan lembaga pers mahasiswa yang berdiri pertama kali di UNS. Di tingkat fakultas, sudah ada lembaga-lembaga pers mahasiswa yang telah ada terlebih dahulu, diantaranya Lembaga Pers Mahasiswa VISI di Fakultas Ilmu Sosial dan Politik, Lembaga Pers Mahasiswa NOVUM di Fakultas Hukum, dan Lembaga Pers Mahasiswa Kalpadruma di Fakultas Sastra dan Seni Rupa. Tujuan awal didirikannya lembaga ini adalah, pada saat itu UNS belum memiliki lembaga penerbitan kampus tingkat universitas. Sebelumnya memang sudah ada penerbitan tingkat universitas sebelum tahun 1990 yang merupakan gabungan dari pers mahasiswa tingkat fakultas. Majalah terbitannya di beri nama Komponen. Setelah tahun 1990, keberadaan terbitan ini mulai sirna dan tidak pernah muncul kembali. Kegagalan majalah Komponen tersebut telah menjadi pelajaran tersendiri 13 Website LPM Kentingan UNS, www.lpmkentingan.comhome, diakses pada tanggal, 24 November 2010, pukul 10.00. WIB. commit to user 32 bagi para aktivis pers mahasiswa tingkat fakultas di UNS. Melihat hal tersebut, para pegiat pers mahasiswa kembali mengupayakan berdirinya penerbitan tingkat universitas dengan membentuk Forum Komunikasi Pers Mahasiswa Antar Fakultas FKPMAF pada Desember 1992. 14 Forum Komunikasi Pers Mahasiswa Antar Fakultas FKPMAF anggotanya terdiri dari kumpulan pimpinan redaksi Pimred pers mahasiswa tingkat fakultas. Dari perkumpulan inilah maka lahir pers mahasiswa baru tingkat universitas yang diberi nama LPM Kentingan UNS. Lahirnya setahun setelah forum ini terbentuk tepatnya tanggal 21 Desember 1993, dimana Pemimpin Umum yang pertama kali adalah Muhammad Ridho mahasiswa dari Fakultas Kedokteran. 15 Sebagai wadah bagi para mahasiswa untuk mengenal dunia jurnalistik merupakan alasan lainnya mengapa LPM Kentingan UNS didirikan. Jurnalistik adalah, proses kegiatan meliput, memuat, dan menyebarluaskan peristiwa yang bernilai berita news dan pandangan views kepada khalayak melalui saluran media massa cetak dan elektronik. 16 Menurut kamus, jurnalistik diartikan sebagai kegiatan untuk menyiapkan, mengedit, dan menulis surat kabar, majalah, atau berkala lainnya. Dengan kata lain menginformasikan berita kepada masyarakat. 17 Penerapan konsep jurnalistik inilah yang diterapakn di LPM Kentingan. Mahasiswa yang notabenya merupakan aktor 14 Wawancara dengan Nurul Hidayati, mantan pengurus LPM Kentingan UNS periode 1994- 1995, tanggal 24 November 2010 15 Wawancara dengan Muhammad Ridho, salah satu pendiri Lpm Kentingan UNS, mantan Pimpinan Umum LPM kentingan UNS periode 1993-1996, tanggal 22 November 2010 16 Asep Syamsul Romli, 2000, pengertian Jurnalistik, Jakarta: Penerbit Kompas, halaman 30 17 Departemen Pendidikan dan Kebudayaan. 1995, Kamus Besar Bahasa Indonesia, Jakarta: Balai Pustaka. Halaman 543 commit to user 33 perubahan sosial dan masih memiliki semangat yang membara untuk mengekspresikan ide, dapat menyalurkannya lewat lembaga ini. Produk awal lembaga pers ini adalah tabloid bernama Saluran Sebelas yang terbit setiap bulan dan Majalah Kentingan yang terbit satu kali dalam satu periode kepengurusan. Keduanya mengetengahkan isu-isu nasional dan internasional dari kacamata mahasiwa, selain itu mengusung isu-isu kampus serta isu-isu yang berkembang dalam lingkup kota Surakarta dan sekitarnya. 18

2. Struktur Organisasi.