RASIO LIKUIDITAS RASIO SOLVABILITAS

Proil Perusahaan Company Proile Pendahuluan Preface Laporan Manajemen Management’s Report Tinjauan Pendukung Bisnis Business Supporting Review KEMAMPUAN MEMBAYAR HUTANG Kemampuan Membayar Hutang Bank SulutGo dalam hal untuk membayar semua kewajiban, baik jangka pendek maupun jangka panjang digambarkan dalam perhitungan rasio likuiditas, solvabilitas dan rentabilitas sebagai berikut:

1. RASIO LIKUIDITAS

Rasio Likuiditas menggambarkan kemampuan Bank dalam memenuhi kewajiban-kewajiban jangka pendek atau kewajiban yang sudah jatuh tempo. Rasio Likuiditas diukur melalui perbandingan antara jumlah kredit yang diberikan terhadap jumlah simpanan LFR untuk mengetahui kemampuan Bank dalam membayar kembali kewajiban kepada para nasabah yang telah menyimpan dananya dengan kredit dan pembiayaan yang telah diberikan kepada para debitur sebagai sumber likuiditasnya. Loan to Funding Ratio LFR Sampai dengan akhir tahun 2015, LFR Bank SulutGo tercatat sebesar 95,09. Terjadi kenaikan dibandingkan tahun 2014. Bank Indonesia yang menetapkan batas bawah LFR sebesar 78 dan batas atas LDR sebesar 94, sehingga rasio LFR Bank SulutGo pada tahun 2015 sebesar 95,09 mencerminkan bahwa likuiditas Bank SulutGo dalam kondisi baik, meskipun pada posisi batas atas sedikit dari yang ditetapkan Bank Indonesia. Artinya Bank mampu memenuhi kewajiban- kewajiban jangka pendeknya.

2. RASIO SOLVABILITAS

Rasio Solvabilitas menggambarkan kemampuan Bank dalam memenuhi kewajiban jangka panjang atau kemampuan Bank untuk memenuhi kewajiban-kewajiban jika terjadi likuidasi Bank. Rasio Solvabilitas diukur melalui Rasio Kecukupan Modal CAR, merupakan salah satu indikator kesehatan dari modal Bank yang menunjukkan seberapa besar modal Bank telah memadai untuk menunjang kebutuhannya dan sebagai dasar untuk menilai prospek kelanjutan usaha Bank. Rasio Kecukupan Modal CAR Sampai dengan akhir tahun 2015, rasio kecukupan modal CAR Bank SulutGo untuk risiko kredit, pasar dan operasional dapat terjaga pada posisi 13.79 meskipun menurun dari posisi 14.16 di tahun 2014. Rasio tersebut berada di atas standar Bank Indonesia yang ditetapkan sebesar 10 sepuluh persen sampai dengan kurang dari 11 sebelas persen dari ATMR untuk Bank dengan profil risiko peringkat 3 tiga. Melalui kebijakan permodalan Bank SulutGo, manajemen senantiasa berupaya agar Rasio CAR Bank SulutGo secara berkesinambungan dapat terus tumbuh. ABILITY TO PAY DEBTS Debt Paying Ability Bank SulutGo in regard to payment of all liabilities, both short term and long term are reflected in the calculation of the liquidity ratio, solvency and profitability as follows:

1. LIQUIDITY RATIO