Tujuan Penulisan Tugas Akhir Batasan Masalah Metodologi Penulisan Sitem Komunikasi Radio

metode pencatuan EMC Electromagnetic Coupled. Pencatuan EMC berbeda dengan metode pencatuan mikrostrip biasa dan pencatuan probefeeding, yaitu tidak terjadi radiasi spurious dan mempunyai keuntungan dengan memberikan karakteristik wideband tanpa beberapa rangkaian matching. Metode EMC dirancang untuk menghasilkan wideband.

1.2 Rumusan Masalah

Dari latar belakang di atas, maka dapat dirumuskan beberapa permasalahan pada Tugas Akhir ini yaitu: 1. Apa yang dimaksud dengan antena mikrostrip patch rectangular dengan metode pencatuan EMC Electromagnetically Coupled ? 2. Apa manfaat antena mikrostrip patch rectangular dengan metode pencatuan EMC Electromagnetically Coupled ? 3. Bagaimana merancang antena mikrostrip patch rectangular dengan metode pencatuan EMC Electromagnetically Coupled ? 4. Bagaimana merancang antena mikrostrip patch rectangular dengan metode pencatuan EMC Electromagnetically Coupled pada frekuensi 2,4 GHz ?

1.3 Tujuan Penulisan Tugas Akhir

Tujuan dari tugas akhir ini adalah merancang bangun antena rectangular patch yang dapat bekerja pada 2,4 GHz dengan metode pencatuan EMC dan substrat udara yang diharapkan dapat bermanfaat untuk diaplikasikan pada Universitas Sumatera Utara jaringan Wifi Wireless Fidelity sesuai dengan frekuensi kerja yaitu 2.400 MHz – 2.500 MHz.

1.4 Batasan Masalah

Agar pembahasan lebih terarah, maka pembahasan dibatasi sebagai berikut: 1. Hanya membahas antena mikrostrip patch rectangular dengan metode pencatuan EMC Electromagnetically Coupled. 2. Parameter yang dibahas hanya : VSWR dan gain 3. Perancangan antena dilakukan dengan menggunakan software simulator Ansoft HFSS v.9.

1.5 Metodologi Penulisan

Metodologi penulisan yang dilakukan pada penulisan tugas akhir ini adalah: 1. Studi literatur Berupa studi kepustakaan dan kajian dari buku-buku dan tulisan-tulisan lain yang terkait serta dari layanan internet berupa jurnal-jurnal penelitian. 2. Studi Bimbingan Yaitu melakukan diskusi tentang topik Tugas Akhir ini dengan dosen pembimbing. 3. Merencanakan dan Merancang Yaitu proses perancangan antena mulai dari pemilihan bahan dan peralatan apa saja yang dibutuhkan untuk membuat antena mikrostrip antena patch segiempat dengan teknik EMC Electromagnetically Coupled. Universitas Sumatera Utara 4. Pengukuran dan Analisa Yaitu serangkaian proses yang dilakukan untuk mengetahui apakah antena yang telah dirancang telah bekerja sesuai dengan apa yang diharapkan. Serta mengumpulkan dan menyimpulkan hasil data yang telah didapat setelah pengukuran dilakukan.

1.6 Sistematika Penulisan

Untuk memudahkan pemahaman terhadap Tugas Akhir ini maka penulis menyusun sistematika penulisan sebagai berikut :

BAB I : PENDAHULUAN

Bab ini merupakan pendahuluan yang berisikan tentang latar belakang masalah, tujuan penulisan, batasan masalah, metode penulisan, dan sistematika penulisan.

BAB II : DASAR TEORI

Bab ini berisi penjelasan tentang antena mikrostrip secara umum dan penjelasan tentang antena mikrostrip patch rectangular secara khusus, teknik pencatuan yang digunakan, WiFi Wireless Fidelity, pola radiasi antena, gain, VSWR dan impedansi antena.

BAB III :PERANCANGAN DAN SIMULASI

Bab ini menjelaskan tentang perancangan antena patch rectangular dengan simulasi menggunakan software simulator yang diterapkan pada band frekuensi 2,4 GHz. Universitas Sumatera Utara

BAB IV :REALISASI DAN PENGUJIAN

Bab ini berisi tentang proses pembuatan prototipe dan pengujian antena mikrostrip patch rectangular. Prosedur pengujian serta peralatan yang digunakan dalam pengujian, hasil pengujian serta analisa hasil pengujian.

BAB V : KESIMPULAN DAN SARAN

Bab ini berisi tentang kesimpulan dan saran dari hasil penelitian Tugas Akhir ini. Universitas Sumatera Utara BAB II DASAR TEORI

2.1 Sitem Komunikasi Radio

Fungsi dasar sistem komunikasi adalah transmisi atau pengiriman informasi dan tiap macam sistem mempunyai kekhususan sendiri. Komunikasi merupakan proses pemindahan atau penyaluran informasi dari suatu titik dalam ruang pada waktu tertentu titik sumber ke titik lain yang merupakan tujuan atau pemakai. Tujuan komunikasi adalah menyediakan replika message pesan yang merupakan salah satu manifestasi bentuk fisik informasi. Elemen-elemen dari sistem komunikasi radio ditunjukkan pada Gambar 2.1. Gambar 2.1 Sistem Komunikasi Radio Berikut ini adalah fungsi dari elemen sistem komunikasi radio: 1. Transducer berfungsi mengubah pesan menjadi sinyal listrik atau sebaliknya. 2. Pemancar Tx menghasilkan daya RF lalu sinyal ditransmisikan ke antena kemudian dipancarkan ke segala arah. 3. Kanal transmisi berfungsi sebagai penyambung listrik antara Tx – Rx sekaligus menjembatani sumber dan tempat tujuan. Transducer Input Sinyal yang ditransmisikan Transducer Output Antena Penerima Kanal Transmisi Antena Pemancar Input Message Sinyal Input Sinyal yang ditransmisikan Sinyal Penerima Sinyal Output Output Message Sumber Tujuan Universitas Sumatera Utara 4. Penerima Rx mengambil sebagian kecil daya gelombang elektromagnetik dari pemancar melalui antena lalu diproses dan diteruskan ke transducer output.

2.2 Antena Mikrostrip