Langkah pelaksanaan penelitian Instrumen Penelitian

DESAIN PENELITIAN Gambar 3.1 Desain Penelitian

I. Langkah pelaksanaan penelitian

Jalannnya penelitian secara garis besar dibagi menjadi 2 tahap kegiatan yaitu tahap persiapan dan tahap pelaksanaan. PASIEN PASCA SEKSIO SESAREA SESUAI KRITERIA Pasien pasca seksio sesarea Kadar Hemoglobin awal Kadar hemoglobin awal Perlakuan Fe + Asam Folat Perlakuan Fe +Folat+ Vit B12 Kadar hemoglobin akhir Kadar hemoglobin akhir Kesimpulan Uji t Pasien pasca seksio sesarea 1. Tahap persiapan : a. Mengadakan pendekatan atau penjajagan lansung ke lokasi penelitian dan instansi terkait b. Menetapkan pelaksanaan pengumpulan data dilapangan c. Pelatihan dan penjelasaaan kepada petugas bidan tentang teknis pengumpulan data. 2. Tahap pelaksanaan : a. Kapsul suplementasi besi folat dan kapsul suplementasi besi folat dan vitamin B12 diberikan kepada pasien pasca seksio sesarea yang telah terpilih. b. Penjelasan, pengisian dan penandatanganan persetujuan kesediaan subjek penelitian untuk mengikuti penelitian ini. c. Pengambilan sampel darah pertama dilaksanakan setelah subjek penelitian menjalani operasi seksio sesaria untuk mengukur kadar hemoglobin, pelaksanaan pengambilan darah oleh petugas laboratorium RSU PKU Muhammadiyah Delanggu Klaten. d. Pemberian suplementasi besi folat dan suplementasi besi folat ditambah vitamin B12 diberikan satu kali sehari selama 60 hari dan diminum pada malam hari e. Data asupan zat gizi dikumpulkan oleh petugas gizi kesehatan yang telah dilatih sebelumnya. Metode yang digunakan adalah recall 24 jam. Wawancara Recall 24 jam dilaksanakan 2x yaitu minggu pertama dari penelitian dan minggu akhir penelitian. f. Setiap satu minggu sekali petugas yang telah ditunjuk mengunjungi subjek penelitian untuk memberikan kapsul, dan wawancara terhadap efek samping pemberian kapsul. g. Bila ditemukan efek samping yang cukup berat, misalnya mual, muntah, nyeri lambung, maka pemberian kapsul dihentikan dan bila ada indikasi yang tidak mungkin dilanjutkan sebagai subjek penelitian maka subjek penelitian tersebut dikeluarkan dari penelitian. h. Pada akhir penelitian subjek penelitian diperiksa kadar hemoglobinnya dengan menggunakan metode Cyanmethemoglobin.

J. Analisis data