Pengalaman Estetik Pengalaman Artistik
bagian yang di kolase dan bagian-bagian pada lukisan yang utuh tanpa kolase. Berikut akan diuraikan 10 lukisan kolase kertas dengan objek wanita secara realis
karya Udiantara yaitu:
Lukisan 1
Gambar VII : Reimaging Marilyn Monroe, 200 cm x 200 cm, Akrilik di Atas Kanvas, 2009.
Sumber Dokumen Pribadi Seniman
Lukisan dengan judul Reimaging Marilyn Monroe menampilkan bagian wajah diantaranya bentuk wajah, dahi, alis kanan, alis kiri, kelopak mata kanan,
kelopak mata kiri, bulu mata kanan, bulu mata kiri, mata kanan, mata kiri, bola mata, hidung, bibir, gigi, dagu, pipi kanan, pipi kiri, rambut, dan leher, dengan
pose close up arah depan, menyipitkan mata, arah pandangan ke depan, hidung
mancung, bibir terbuka terlihat gigi, rambut pendek bergelombang rapi, warna pirang, berbelah samping, pipi tirus, ciri lain terdapat tahi lalat di pipi kiri.
Kolase pada lukisan ini terkesan kertas tebal menempel pada wajah wanita tersebut. Lukisan ini menampilkan kertas berlubang, sobek, kerutan kertas, bercak
kertas yang tertempel, maupun kertas tergulung, namun keseluruhan membentuk satu kesatuan utuh. Bagian wajah Marilyn Monroe masih jelas dikenali walaupun
banyak kertas sobekan saling tumpang tindih, yang ditunjukan pada gambar berikut:
Gambar VIII: Potongan Gambar Kolase pada Lukisan Reimagine Marilyn Monroe
Keseluruhan bagian lukisan kemudian diklasifikasikan berdasarkan bagian wajah yang mendapat kolase kertas yaitu latar belakang, bentuk wajah, jidat, alis
kanan, alis kiri, kelopak mata kanan, kelopak mata kiri, bulu mata kanan, mata kanan, mata kiri, hidung, bibir, dagu, pipi kanan, pipi kiri, rambut, dan leher.
Sedangkan anatomi badan yang cenderung utuh tanpa sobekan kertas adalah bulu mata kiri, gigi, dan bola mata.
Lukisan 2
Gambar IX :
Face Off, 150 cm x 150 cm, Akrilik di Atas Kanvas, 2009.
Sumber Dokumen Pribadi Seniman
Lukisan dengan judul Face Off menampilkan bagian wajah diantaranya bentuk wajah, alis kanan, alis kiri, bulu mata kanan, bulu mata kiri, mata kanan,
mata kiri, dua bola matanya, hidung, bibir, gigi, dagu, pipi kanan, pipi kiri, dengan pose close up dari arah depan, mata lebar arah pandangan ke atas, hidung
mancung, bibir terbuka terlihat gigi, dan pipi tirus. Arah cahaya dari kanan atas, sehingga bayangan ke arah kiri, dan latar belakang gelap.
Kolase dalam lukisan tersebut memiliki kesan menempel mengikuti struktur wajah objek wanita. Kolase dalam lukisan tersebut terkesan lebih
sederhana. Kolase hanya berupa bercak-bercak kertas robekan yang saling tumpang tindih tak beraturan menempel mengikuti bentuk anatomi wajah.