Pandangan Remaja tentang Gaya

5

A. Hasil Penelitian

1. Pandangan Remaja tentang Gaya

Pengasuhan Ayah a Sikap ayah terhadap prestasi anak. Ada dua sikap ayah terhadap prestasi anak, yaitu: memberikan reward, dan motivasi. “Ya.. bilang bagus...” W61,L,R,14; “.Ya.. senyum aja, gitu.” W71,P,R,14; ”...ya ada hadiahnya...” W11,L,R,37-38; “Ya.. nggak ngomong apa-apa sih.. tapi dulu yang nyuruh coba belajar piano ya Bapak.”W101,L,R,13- 15;“Ya.. ndukung, ngasih motivasi, waktu itu juga nglatih pas ikut lomba mocopat SD.”W41,P,R,4-5 Gambar 1. Sikap ayah terhadap prestasi anak b Standar norma yang ditetapkan oleh ayah. Standar norma yang ditetapkan ayah berupa aturan memilih teman yang tepat dan disipilin dalam beraktivitas. “Ya aku main ya boleh, tapi harus pilih-pilih temen... nggak boleh salah pergaulan. Takut nek jadi nakal atau gimana, gitu..”W21,L,R,27- 29; ”Pergi harus pamit, kalau misalnya pulangnya lama.. gitu, pamit dulu..” W11,L,R,64-68. Gambar 2. Standar norma yang ditetapkanoleh ayah c Peran ayah dalam keluarga. Terdapat dua tema dalam pembagian peran ini, yaitu: ayah sebagai pusat dalam keluarga dan ayah-ibu memiliki posisi berimbang dalam keluarga. “Papa. Misal mau maen, kata Mama suruh nanya Papa dulu.” 6 W21,L,R,42-43;“Bapak survei, ngasih pertimbangan, keputusan..”W51,L,R,40-41; “Ya, dua-duanya sama aja. Kalo masalah kendaraan, rumah, ya sama Bapak. Kalo pendidikan, gitu, ya lebih banyak pertimbangan Ibu.”W91,P,R,75-78 Gambar 3. Pusat peran orangtua dalam keluarga d Frekuensi berkomunikasi dengan ayah. Ditemukan dua tema frekuensi komunikasi, yakni jarang dan sering berkomunikasi dengan ayah. “Jarang ngobrol sama Bapak.”W71,P,R,35- 36;“Sering, sih.. Bapak kan pulang kerja jam satu atau dua =siang, abis tu biasanya langsung ngobrol. Tiap hari, hihi..”W31,P,R,52-54. Gambar 4. Frekuensi komunikasi dengan ayah e Cara ayah menstimulus kemajuan anak. Tema-tema yang muncul pada cara ayah menstimulus anak yaitu: memberikan tantangan, memotivasi, memfasilitasi biaya les, dan memberikan ijin. “...aku disuruh belajar naik motor... aku disuruh nyamain hafalan Qur’an di atas standar pondokku..”W51,L,R,87-95; “Ya dicoba dulu. Sesuatu yang belum dicoba kan hasilnya nggak tahu bakal gimana.. Yang penting dah berani nyoba. Yang penting yang baik aja.”W41,P,R,62-66 7 Gambar 5. Cara ayah menstimulus remaja untuk berkembang f Harapan remaja terhadap pengasuhan anak. Ada tiga tema yang muncul, yaitu: menjalin komunikasi yang baik, memberikan kebebasan yang bertanggung jawab, serta tegas dan mampu menjadi teladan. “ Kalau aku salah, cuma dinasehatin, suka ngajak ngobrol..itu”. W51,L,R,107- 108; “Ya. Ya kayak Papi gitu. Aku ya kadang-kadang dibebaskan tapi juga difasilitasi. Tapi anake juga harus tanggung jawab. Nggak boleh sak-sake =semaunya sendiri, gitu..”W11,L,R,154- 158. Gambar 6. Harapan remaja tentang pengasuhan anak

2. Pandangan