Metode Pengumpulan dan Analisis Data Metoda Prakiraan Dampak Lingkungan

495 DEPARTEMEN ENERGI DAN SUMBER DAYA MINERAL b . Batas ekologi, adalah berupa ruang persebaran dampak dari suatu rencana usaha atau kegiatan menurut media transportasi limbah air, udara dimana proses alam yang berlangsung di dalam ruang tersebut diperkirakan akan mengalami perubahan mendasar. c . Batas sosial, adalah ruang di sekitar rencana usaha atau kegiatan yang merupakan tepat berlangsungnya berbagai interaksi sosial yang mengandung norma dan nilai tetentu yang sudah mapan termasuk sistem dan struktur sosial sesuai dengan proses dinamika sosial suatu kelompok masyarakat yang diperkirakan akan mengalami perubahan mendasar akibat rencana usaha atau kegiatan d . Batas administratif, adalah ruang dimana masyarakat dapat dengan leluasa melakukan kegiatan sosial ekonomi dan sosisal budaya sesuai dengan peraturan perundang- undangan yang berlaku di dalam ruang tersebut. Resultante dari keempat batas diatas adalah wilayah teknis yang merupakan wilayan studi ANDAL. Batas wilayah studi ANDAL di atas perlu dituangkan dalam peta dengan skala yang memadai Peta skala 1 : 25.000 sampai 1 : 100.0000 dan sesuai dengan kaidah kortografi yang berlaku.

2.3. Metode Pengumpulan dan Analisis Data

Pada Sub Bab ini berisikan : a . Uraian secara jelas tentang metode dan atau alat untuk pengumpulan data yang sahih terhadap data primer dan sekunder yang bersifat sahih pula dapat dipercaya untuk digunakan. b . Pada pengumpulan data lingkungan yang diteliti tersebut harus dijelaskan lokasi pengumpulan data yang bersangkutan serta dicantumkan dalam peta dengan skala yang memadai. c . Pengumpulan data untuk demografi, sosial ekonomi, sosial budaya, dan kesehatan masyarakat sejauh mungkin menggunakan kombinasi tiga metoda studi literatur, survei data sekunder dan pengamatan pemeriksaan- pemeriksaan agar diperoleh data yang reliabilitasnya tinggi. d . Uraian secara jelas tentang metoda atau alat yang digunakan dalam analisis data Adapun data yang dikumpulkan dan dianalisis adalah : a . Data komponen lingkungan yang akan diperkirakan terkena dampak penting oleh rangkaian kegiatan. b . Data komponen kegiatan yang diperkirakan akan terkea dampak penting dari lingkungan. Sedangkan jenis datanya adalah : a . Data primer berupa uraian tentang metode pengamatan, pengukuran dan penelaahan data seperti prosedur pengambilan sampel geo-fisik-kimia, biologi, sosial-ekonomi dan sosial budaya di lapangan pada lokasi pengambilan sampel yang telah ditentukan. Berikan pula pertimbangan dalam penentuan metode dan lokasi pengambilan sampel tersebut disertai peta dengan skala yang memadai. b . Data sekunder berupa uraian metode pengumpulan data sekunder dan jenis data sekunder yang dipilihdikumpulkan disertai dengan tanggal dan sumbernya, antara lain : l Instansi pemerintah dan swasta yang terkait dengan kegiatan l Laporan penelitianstudi tentang lingkungan dari aspek sejenis di daerah dan atau sekitar lokasi kegiatan yang direncanakan l Studi literatur yang erat kaitannya dengan kegiatan.

2.4. Metoda Prakiraan Dampak Lingkungan

Uraian secara singkat dan jelas tentang metoda yang digunakan dalam studi Andal untuk memprakirakan besarnya dampak lingkungan dan penentuan sifat pentingnya dampai terhadap setiap komponen lingkungan yang terkena dampak. 496 DEPARTEMEN ENERGI DAN SUMBER DAYA MINERAL Sebagai contoh : l Untuk identifikasi dampak penting, hendaknya menggunakan metode bagan alir, matriks dan daftar isian check list. l Untuk memprakirakan dampak penting, hendaknya menggunakan metode formal model matemetis, statistik dan non formal model analog penelitian dan professional judgement pada setiap komponen lingkungan. l Untuk prakiraan dampak terhadap kualitas udara dan air agar dilakukan perhitungan dispersi

2.5. Metode Evaluasi Dampak Penting