Variabel yang Diamati Populasi dan Sampel Instrumen Penelitian

Karakteristik arus waktu Inst ini sudah tertentu yaitu t trip tertentu waktunya berapapun besar arus gangguan yang lewat dalam kumparan trip rele. Waktu trip rele yaitu lebih kecil dari 1 detik. Sebagai pembanding dapatkan data untuk kurva arus waktu beban linier. Kemudian bandingkan waktu trip rele ini ketika dibebani arus beban non linier dan arus beban linier. Jika berbeda maka dinyatakan bahwa harmonisa berdampak pada kinerja operasi rele.

3.3. Variabel yang Diamati

Variabel yang diamati meliputi arus fundamental I 1 , Arus terdistorsi harmonisa I t , Waktu trip rele t trip dan Total Harmonics Distortion arus THDi dimana ke empat variabel ini saling mempengaruhi.

3.4. Populasi dan Sampel

Populasi penelitian ini adalah data dari pabrik yang digunakan dan spesifikasi teknis dari rele statis yang diteliti. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah teknik non probabiliti sampling-sampling jenuh, semua anggota populasi digunakan sebagai sampel dan data ini merupakan data primer.

3.5. Instrumen Penelitian

Instrumen penelitian berupa alat rele arus lebih statis; PQA Power Quality Analyzer; beban non linier atau sumber harmonisa dan beban linier atau bukan Universitas Sumatera Utara sumber harmonisa; Ampere meter; volt meter; Perangkat uji rele Relay test set; mili seconds counter dan sumber daya arus bolak balik ac power supply . Adapun data dan spesifikasi teknis dari instrument penelitian ini adalah : 1. Rele Proteksi Arus Lebih Statis lihat sub bab 2.8.2: 5A; 220 V; 50 Hz 2. milli second counter : sumber 220 V50 Hz; klas 0,1 3. Relay Test Set: Input: 220V50Hz; 5 sd 100 A dilengkapi milli second counter 4. Alat Ukur Harmonisa PQA : Tegangan Input minimum : 4V peak-peak; Arus Input minimum: peak-peak 1 mVA Pembacaan : rmsAC+DC, A rmsAC+DC, Hz Julat arus auto : 50,0 A sd 500,0 kA, 1250kA ± 1 + 10 counts Julat Frekuensi : 10,0 Hz sd 15,0 kHz; 10,0 Hz sd 70 Hz ±5+ 1counts Jumlah Harmonisa : harmonisa ke sd 21 , 33 dan sd harmonisa ke 51 V rms I rms fund ± 3 + 2 counts : Frekuensi Fundamental ± 0,25Hz 5. Ampere meter elektromekanis arus bolak balik : 50 Hz; 0 sd 12 A; klas: 0,5 6. Volt meter elektromekanis : 50 Hz; 0 sd 400 V; klas: 0.5 7. Beban Linier : Lampu Pijar; 220 V; 50 Hz; 0 sd 4000 Watt 8. Beban Non linier: Lampu Hemat Energi: 220 V; 50 Hz; bervariasi sd 4000 W 9. Sumber Daya Arus bolak-balik: 220 V; 50 Hz; 20 A Universitas Sumatera Utara

3.6. Pengumpulan Data