Rumusan Masalah Kontribusi Penelitian

xxx wholesome and cultural living, kesejahteraan masyarakat social welfare atau untuk mencapai keseimbangan equality.

B. Rumusan Masalah

Kebijakan kriminal Cyber Crime CC terhadap anak merupakan permasalahan yang aktual bahkan krusial karena meyangkut masa depan anak sebagai penerus perjuangan. Atas dasar pertimbangan itu, maka perlu mendapat pemecahan melalui berbagai strategi dan metode. Salah satu strategi adalah dengan memanfaatkan sarana penal yaitu hukum pidana maupun undang-ndang khusus. Strategi berikutnya adalah dengan memanfaatkan solusi non penal yaitu pengintensifan pendidikan moral, budi pekerti pada anak dalam rangka mencegah kerusakan moral dan akhlaq sehingga cita-cita bangsa Indonesia tidak terhambat. Bertolak dari latar belakang diatas, subtansi permasalahan yang akan dibahas adalah bagaimana kebijakan krminalisasi cyber crime terhadap anak. Masalah yang akan dibahas adalah sebagai berikut: 1. Jenis-jenis Cyber Crime apa saja yang berdampak negatif terhadap pendidikan moral anak? 2. Bagaimanakah kebijakan kriminal saat ini dan yang akan datang terhadap Cyber Crime yang berdampak negatif terhadap pendidikan moral anak? C . Tujuan Penelitian Penelitian ini bertujuan untuk memberikan gambaran serta pemahaman tentang bagaimana kebijakan kriminal Cyber Crime terhadap anak. Dari subtansi permasalahan tersebut maka tujuan penelitian ini adalah: xxxi 1. Untuk mengetahui, memahami jenis-jenis Cyber Crime apa saja yang memiliki dampak negatif terhadap pendidikan moral anak. 2. Untuk mengetahui, memahami bagaimana kebijakan kriminal saat ini dan yang akan datang terhadap Cyber Crime yang berdampak negatif bagi pendidikan moral anak.

D. Kontribusi Penelitian

Penelitian ini diharapkan dapat memberikan kontribusi berupa: 1. 1. Kontribusi Teoritis Penelitian ini diharapkan dapat menambah pengetahuan mengenai jenis- jenis Cyber Crime yang berdampak negatif terhadap pendidikan moral anak serta Kebijakan Kriminal saat ini dan yang akan datang terahadap Cyber Crime, serta memberikan sumbangan ide, pemikiran bagi pengembangan teori hukum khususnya hukum pidana, teori pendidikan diera teknologi informasi. 2. 2. Kontribusi Praktis Secara praktis penelitian ini diharapkan dapat memberikan informasi tentang jenis-jenis Cyber Crime yang berdampak negatif terhadap pendidikan moral anak, kebijakan kriminal Cyber Crime saat ini dan yang akan datang terhadap anak. Bagi pembuat dan pemegang kebijakan legislasi termasuk aparat penegak hukum, penelitian ini diharapakan dapat dijadikan masukan demi terciptanya improvisasi dan reformasi hukum untuk lebih tanggap dan kritis akan adanya perubahan, karena perubahan lingkungan dan prilaku masyarakat menuntut pula hukum untuk proaktif, progresif terlebih lagi diera informasi. xxxii Penelitian ini juga memberikan informasi dampak Cyber Crime terhadap moralitas anak sehingga institusi pendidikan baik formal., non formal dan in formal untuk selalu kritis, tanggap, antisipatif terhadap prilaku anak, sehingga tujuan pendidikan nasional bisa tercapai.

E. KerangkaTeori