Pembiayaan Peranan Japan International Cooperation Agency JICA Dalam

106 suatu peltihan bagi etiap pihak sekolah untuk bertanggungjawab terhadap tugas masing-masing, dimana dalam penerapan metode REDIP, dibutuhkan pengkoordinasian dengan baik agar tidak terjadi ketimpangan tugas. Penerapan metode REDIP merupakan pangaplikasian secara langsung terhadap pelatihan yang telah diberikan. Dalam hal pengelolaan, pemimpin merupakan satu hal yang memegang peranan penting maka metode REDIP mengupayakan agar pemimpin dalam hal ini kepala sekolah dapat dengan bijaksana memimpin bawahannya serta dapat secara tegas mengambil keputusan karena pada pada prinsipnya standar pengelolaan ialah sekolah dapat secara mandiri melakukan perencanaan, serta pelaksanaan kegiatan pendidikan dan mampu melaporkannya kepada semua pihak yang terkait termasuk pada masyarakat.

4.4.7 Pembiayaan

Pembiayaan merupkaan suatu hal yang diperlukan dalam upaya peningkatan kualitas pendidikan terbukti dengan ditetapkannya standar pembiayaan oleh pemerintah dalam rangka mencapai pendidikan yang berkualitas. Pembiayaan dalam hal ini ialah pengelolaan biaya operasional tingkat pendidikan Sekolah Menengah Pertama SMP. Dalam hal peningkatan pengelolaan keuangan, melalui program PRIMA-P, JICA memberikan pelatihan manajemen keuangan dengan tujuan agar pengelolaan keuangan yang merupakan wewenang serta kewajiban pihak sekolah dapat dijalankan dengan baik. Pelatihan mengenai manajemen keuangan secara langsung diterapkan oleh pihak sekolah dalam mengelola dana yang diberikan oleh JICA kepada pihak sekolah dimana 107 pihak sekolah harus mampu mempergunakan dana tersebut untuk kebutuhan mendasar sekolah masing-masing. Pelatihan manajemen keuangan tidak hanya diberikan kepada pihak sekolah tetapi juga diberikan kepada kecamatan melalui Tim Pengembang Kecamatan TPK, serta kabupaten melalui Tim Pengembang Kabupaten. Pelatihan manajemen keuangan diberikan kepada semua lapisan masyarakat dengan tujuan agar antara pihak satu dengan yang lainnya dapat saling mengevaluasi dengan begitu, terciptalah pengelolaan pembiayaan yang transparan yang dapat menumbuhkan rasa saling percaya. 108

BAB V KESIMPULAN DAN SARAN

5.1 Kesimpulan

Japan International Cooperation Agency JICA merupakan suatu lembaga kerjasama yang dibentuk oleh pemerintah Jepang dengan tujuan untuk mambantu proses pembangunan negara-negara berkembang. Dalam menjalankan fungsinya, sebagai lembaga kerjasama JICA telah banyak memberikan bantuan kepada sekitar 100 negara berkembang yang terdiri dari negara-negara di kawasan Asia dan Afrika. Saat ini JICA merupakan salah satu lembaga kerjasama terbesar dalam memberikan bantuan dilihat dari jumlah dana hibah yang dikeluarkan. Akan tetapi JICA tidak hanya memberikan bantuan hibah tetapi juga memberikan bantuan teknis. Salah satu negara yang mendapat bantuan dari JICA ialah Indonesia. JICA membantu Indonesia dalam proses pembangunan di beberapa bidang salah satunya ialah dalam bidang pendidikan. Pendidikan merupakan hal yang penting dalam menjalankan proses pembangunan. Mengingat hal tersebut, pemerintah Indonesia berupaya untuk terus meningkatkan pendidikan salah satu upayanya adalah dengan merumuskan suatu kerjasama dengan JICA. Bantuan JICA dalam hal pendidikan difokuskan pada Kawasan Timur Indonesia salah satunya ialah Provinsi Sulawesi Selatan. Dalam membantu meningkatkan kualitas pendidikan di Provinsi Sulawesi Selatan, JICA berserta pemerintah setempat telah merumuskan suatu program dalam meningkatkan pendidikan menengah pertama.