Bidang Pertanian Pemanfaatan Potensi Daerah dalam Kegiatan Ekonomi

BAB 7 Kegiatan Ekonomi Berdasarkan Potensi Daerah

137

2. Bidang Perkebunan

Usaha perkebunan dapat dilakukan di dataran tinggi dan di dataran rendah. Wilayah Indonesia sangat potensial untuk dijadikan usaha di bidang perkebunan karena tanahnya subur. Tanaman yang cocok untuk perkebunan di dataran tinggi antara lain teh, kopi, cengkih, strowbery dan sayur-sayuran. Sedangkan tanaman yang cocok untuk perkebunan di dataran rendah antara lain kelapa, tembakau dan pepaya.

3. Bidang Peternakan

Pernahkan kalian melihat orang yang sedang menggembalakan kambing atau bebek? Menggembalakan artinya mencarikan tempat untuk merumput atau makan binatang ternak. Untuk usaha peternakan tentunya harus disesuaikan lokasinya. Daerah yang banyak terdapat padang rumput sangat cocok dan potensial untuk ternak sapi atau kambing. Usaha bidang peternakan dibagi menjadi: a. Ternak hewan besar, contohnya: ternak sapi dan kerbau b. Ternak hewan kecil, contohnya: ternak kambing dan kelinci c. Ternak unggas, contohnya: ternak itik, angsa, dan burung

4. Bidang Perikanan

Usaha perikanan merupakan usaha menangkap ikan baik dari laut maupun dari sungai dan danau. Jenis ikan laut misalnya bandeng, pari, serta teri. Sedangkan ikan air tawar contohnya tawas, lele, nila, dan mas. Potensi perikanan di Indonesia cukup besar. Mengingat wilayah Indonesia sebagian besar adalah perairan. Ikan selain untuk dikonsumsi juga dimanfaatkan sebagai hiasan. Contohnya ikan arwana, mas koki dan dorang. Ikan juga dapat dibudidayakan atau dipelihara di kolam, empang atau tambak.

5. Bidang Perdagangan

Perdagangan sangat bermanfaat dalam kegiatan distribusi atau penyaluran barang dari produ-sen ke konsumen. Barang-barang yang tidak terdapat di kota didatangkan oleh peda-gang dari desa. Demikian pula sebaliknya, barang-barang kebutuhan yang tidak ada di desa didatangkan oleh peda-gang dari kota. Kegiatan perdagangan dapat dilakukan di pasar, dengan berkeliling, membuka toko atau swalayan. Sumber: www.google.com Gambar 7.6: Ternak kambing 138

BAB 7 Kegiatan Ekonomi Berdasarkan Potensi Daerah