Definisi Operasional METODE PENELITIAN

33 Dalam penelitian ini faktor-faktor yang mempengaruhi kelancaran pembelajaran dilihat dari faktor intern dan faktor ekstern. Faktor intern yang mempengaruhi kelancaran pembelajaran Penjasorkes meliputi jasmani, psikologi dan kelelahan. Sedangkan faktor ekstern yang mempengaruhi kelancaran pembelajaran Penjasorkes meliputi keluarga, sekolah dan masyarakat. Dari beberapa faktor di atas menunjukkaan hasil yang mempengaruhi antara lain kesehatan, cacat tubuh, perhatian, minat, cara orang tua mendidik,suasana rumah, keadaan ekonomi keluarga, metode mengajar, teman bergaul.

D. Subjek Penelitan

1. Populasi Penelitian ini adalah penelitian populasi yang artinya keseluruhan subjek penelitian yang akan diteliti Setiadi, 2007. Adapun yang menjadi populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas V dan VI SD N Kembangjitengan 2 tahun ajaran 20142015 yang berjumlah 65 siswa. 2. Sampel Menurut Notoatmojo dalam Setiadi 2007, sampel penelitian adalah sebagian atau keseluruhan obyek yang diteliti dan dianggap mewakili seluruh populasi. Teknik pengambilan sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah sampling jenuh yaitu teknik penentuan sampel bila semua anggota populasi digunakan sebagai sampel Setiadi, 2007. Jumlah sampel pada penelitian ini yaitu 65 siswa. 34

E. Teknik Pengumpulan Data

1. Dokumentasi Menurut Hadari Nawawi 2005:133 studi dokumen adalah cara pengumpulan data melalui peninggalan tertulis arsip dan termasuk juga buku yang berhubungan dengan masalah penyelidikan. Dokumentasi digunakan untuk mengumpulkan data tentang jumlah siswa dan profil sekolah serta data lain yang diperlukan dan sifatnya dapat menunjang penulisan skripsi ini. 2. Angket Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu angket. Angket digunakan untuk memperoleh data mengenai faktor-faktor yang mempengaruhi kelancaran pembelajaran Penjasorkes. Angket yang digunakan adalah angket tertutup.

F. Instrumen Penelitian

Iskandar 2008: 79 mengemukakan enam langkah dalam penyusunan instrumen penelitian, yaitu : 1. Mengidentifikasi variabel-variabel yang diteliti. 2. Menjabarkan variabel menjadi dimensi-dimensi. 3. Mencari indikator dari setiap dimensi. 4. Mendiskripsikan kisi-kisi instrumen. 5. Merumuskan item-item pertanyaan atau pernyataan instrumen. 6. Petunjuk pengisian instrumen.