Instrumen Penelitian Metode Pengumpulan Data

Lia Safrida : Frase Numeralia Bahasa Melayu Dialek Hamparan Perak, 2009. USU Repository © 2009 h. Dapat berbahasa indonesia i. Sehat jasmani dan rohani.Sehat jasmani maksudnya tidak cacat berbahasa dan memiliki pendengaran yang tajam ntuk menangkap pertanyaan- pertanyan dengan tepat. Sedangkan sehat rohani maksudnya tidak gila atau pikun.

3.3 Instrumen Penelitian

Instrumen penelitian adalah alat atau fasilitas yang digunakan oleh si peneliti dalam pengumpulan data agar pekerjaannya lebih mudah dan hasilnya akan lebih baik, dalam arti yang lebih lengkap dan sistematis sehingga data lebih mudah diolah. Alat atau instrumen yang digunakan untuk mengumpulkan data yang diperlukan dalam penelitian ini adalah : 1. Daftar pertanyaan kuesioner 2. Alat perekam suara tape recorder Yang digunakan untuk mewawancarai informal dalam objek penelitian. 3. Alat tulis dan kertas Yang digunakan oleh peneliti untuk mencatat segala hal yang dianggap penting dan berhubungan dengan objek penelitian.

3.4 Metode Pengumpulan Data

Metode pengumpulan data dilakukan agar dapat memiliki acuan sumber- sumber data yang cukup. Adapaun metode pengumpulan data yang penulis gunakan dalam penelitian ini adalah: 1. Metode kepustakaan. Lia Safrida : Frase Numeralia Bahasa Melayu Dialek Hamparan Perak, 2009. USU Repository © 2009 Yaitu penulis melakukan penelitian dengan mencari data dari buku- buku yang berhubungan dengan penulisan sebagai bahan acuan daru berbagai referensi. Teknik yang digunakan untuk mendapatkan dasar – dasar teori yang akan dipakai untuk mengkaji hasil penelitian atau informasi yang mendukun penelitian. 2. Metode observasi Yaitu penulis langsung turun ke lokasi penelitian melakukan pengamatan terhadap tempat, jumlah, dan peran pemakai bahasa serta perilaku selama pelaksanaan pengguna bahasa berlangsung. Kegiatan dimaksudkan memahami lebih jelas keterlibatan subjek amatan. 3. Metode wawancara Yaitu penulis melakukan wawancara kepada para penutur yang dianggap memenuhi syarat sebagi informen untuk dapat mengumpulkan daa yang dibutuhkan dengan menggunakan teknik rekam. Selama wawancara berlangsumg semua respon yang muncul dicatat. Selama itu juga perekam dilakukan untuk lepentingaan pengecekan kembali. 4. Metode Quesioner atau daftar pertanyaan Yang berisikan kosakata dasar yang akan ditanyakan pada informan. Tahapan strategi metode pangumpulan data berakhir dengan transkripsi dan tataan data yang sistematis dan ditandai oleh transkipsi serta tertatanya data secara sistematis Sudaryanto,1986:36.

1.5 Metode Analisis Data