Aplikasi Green Stadium Green Stadium

Andry P.Tondang : Pancing Football Stadium Green Stadium, 2009. USU Repository © 2009 Kabar baiknya ialah stadion dan arena-arena, jika dibangun dengan konsep Green dapat menjadi sebuah jalan keluar untuk masalah pemanasan global itu sendiri. Dengan konsep green yang ramah lingkungan diharapkan pemansan global yang terjadi di bumi ini akan menjadi lebih berkurang

3.1.2 Aplikasi Green Stadium

Tema green stadium yang diambil untuk proyek The New Teladan ini merupakan bagian dari Green Design. Dimana aplikasi dari Green Design tersebut dapat dijelaskan dari penjelasan seperti berikut ini : 1. Pemilihan Lokasi • Dimulai dengan pemilihan lokasi yang tepat, memiliki jalur angkutan umum • Melindungi dan mempertahankan landscape eksisiting dan penampilan alamnya. Pilih hijauan atau pohon yang tidak membutuhkan banyak air dan pestisida • Menggunakan material paving yang terbuat dari bahan daur ulang 2. Effisiensi Energi Adapun kriteria dari efisiensi energi dapat dilihat dari penjelasan berikut • Strategi desain pasif dapat secara dramatis mempengaruhi performa energi bangunan. Strategi dapat diaplikasikan dalam beberapa hal seperti bentuk dan orientasi bangunan , desain solar pasif, dan penggunaan cahaya alami • Mengembangkan strategi untuk menyediakan pencahayaan alami. Studi- studi telah menunjukkan bahwa hal ini memiliki dampak positif pada produktivitas dan kelangsungan bangunan • Menerapkan system pencahayaan yang memiliki tingkat efisiensi yang tinggi dengan kontrol pencahayaan yang maju. Meliputi sensor gerakan yang mengontrol cahaya • Menggunakan system pemanas atau pendingin ruangan yang ukurannya tepat dan hemat energi dalam hubungan dengan selimut bangunan yang efisien secara termal. Memaksimalkan warna-warna cerah pada atap dan material finishing dinding, kurangi penggunaan kaca pada dinding luar yang menghadap ke barat dan timur Andry P.Tondang : Pancing Football Stadium Green Stadium, 2009. USU Repository © 2009 • Mempertimbangkan penggunaan sumber energi alternative seperti photovoltaics dan fuel cells yang sekarang tersedia dalam produk-produk aplikasi baru. Sumber energi yang dapat diperbaharui menyediakan symbol besar untuk perkembangan teknologi masa depan 3. Efisiensi Material • Pilih material konstruksi yang sustainable dengan mengevaluasi beberapa karakteristik seperti penggunaan bahan yang telah terpakai atau yang didaur ulang, tingkat emisi udara yang berbahaya yang rendah atau nol, tahan lama dan produksi lokal • Menggunakan strategi perencanaan terukur dan efisiensi material lainnya. Strategi ini mengurangi kebutuhan material bangunan dan memotong biaya konstruksi. Contohnya desain kamar dengan ukuran 4 kaki atau kelipatannya untuk menyesuaikan dengan ukuran standard wallboard dan lembaran ply 4. Efisiensi Air • Mengurangi pembuangan air dangan mengunakan toilet ultra low-flush, low- flow shower heads, dan alat-alat penghemat air lainnya • Menggunakan system sirkulasi ulang untuk pendistribusian air 5. Kesehatan Dan Keamanan Penghuni Studi terbaru mengungkapkan bahwa bangunan dengan kualitas lingkungan yang baik dapat mengurangi penyakit pernapasan, alergi, asma dan meningkatkan performa pekerja. Pilihlah materi konstruksi dan produk finishing interior dengan emisi rendah atau nol untuk meningkatkan pembersihan dan pemeliharaan yang menghasilkan gas beracun, seperti Volatile Organic Compounds VOC dan formaldchyde. Gas-gas ini akan berdampak pada kesehatan dan produktivitas penghuni Sediakanlah ventilasi yang cukup dan system filtrasi yang efisien. Sistem pemanasan dan pendinginan yang memastikan ventilasi yang cukup dan filtrasi yang tepat dapat menyebabkan dampak positif pada kualitas udara dalam bangunan Andry P.Tondang : Pancing Football Stadium Green Stadium, 2009. USU Repository © 2009 Gambar 3.1 Green Design

3.2 Keuntungan Green Stadium