Pembatasan Masalah Perumusan Masalah Tujuan Penelitian

kurang apabila kondisi tersebut terus berlangsung tentu saja prestasi belajar yang dicapai siswa tidak maksimal. Sebaliknya siswa yang mempunyai kemampuan berfikirnya diatas rata-rata, yang mandiri dalam mengerjakan berbagai hal tidak menjadi kendala dalam mencapai prestasi belajar yang maksimal. Berdasarkan latar belakang masalah di atas, maka penulis tertarik untuk mengadakan penelitian mengenai “PENGARUH KEMAMPUAN BERFIKIR KRITIS DAN KEMANDIRIAN BELAJAR TERHADAP PRESTASI BELAJAR AKUNTANSI PADA SISWA KELAS XI SMA NEGERI 2 SUKOHARJO TAHUN AJARAN 20092010 ”.

B. Pembatasan Masalah

Supaya masalah yang diteliti tidak meluas maka perlu diadakan pembatasan masalah. Batasan masalah sangat penting karena merupakan fokus penelitian. Batasan masalah dalam penelitian ini adalah: 1. Sesuai dengan judul yang diajukan, peneliti ini hanya membahas tentang kemampuan berfikir kritis, kemandirian belajar, dan prestasi belajar akuntansi. 2. Obyek penelitian ini dilakukan di SMA Negeri 2 Sukoharjo dengan jumlah responden sebanyak 70 siswa.

C. Perumusan Masalah

Berdasarkan pada latar belakang masalah dan pembatasan masalah diatas, maka dapat dikemukakan rumusan masalah sebagai berikut: 1. Apakah kemampuan berfikir kritis berpengaruh terhadap prestasi belajar akuntansi pada siswa kelas XI SMA Negeri 2 Sukoharjo tahun ajaran 20092010? 2. Apakah kemandirian belajar berpengaruh terhadap prestasi belajar akuntansi pada siswa kelas XI SMA Negeri 2 Sukoharjo tahun ajaran 20092010? 3. Apakah kemampuan berfikir kritis dan kemandirian belajar berpengaruh terhadap prestasi belajar akuntansi pada siswa kelas XI SMA Negeri 2 Sukoharjo tahun ajaran 20092010?

D. Tujuan Penelitian

Tujuan merupakan titik pijak untuk merealisasi aktivitas yang akan dilaksanakan, sehingga perlu dirumuskan secara jelas. Dalam penelitian ini perlu adanya tujuan yang berfungsi sebagai acuan pokok terhadap masalah yang diteliti, sehingga peneliti akan dapat bekerja secara terarah dalam mencari data sampai pada langkah pemecahan masalah. Adapun tujuan dari penelitian ini adalah sebagai berikut: 1. Untuk mengetahui pengaruh kemampuan berfikir kritis terhadap prestasi belajar akuntansi pada siswa kelas XI SMA Negeri 2 Sukoharjo tahun ajaran 20092010. 2. Untuk mengetahui pengaruh kemandirian belajar terhadap prestasi belajar akuntansi pada siswa kelas XI SMA Negeri 2 Sukoharjo tahun ajaran 20092010. 3. Untuk mengetahui pengaruh kemampuan berfikir kritis dan kemandirian belajar terhadap prestasi belajar akuntansi pada siswa kelas XI SMA Negeri 2 Sukoharjo tahun ajaran 20092010.

E. Manfaat Penelitian