PENGARUH MEDIA PEMBELAJARAN DAN KEMANDIRIAN BELAJAR TERHADAP HASIL BELAJAR PADA MATA PELAJARAN GEOGRAFI SISWA KELAS XI IPS SMA NEGERI 1 NATAR TAHUN AJARAN 2013/2014

(1)

ABSTRACT

THE EFFECT OF LEARNING MEDIA AND LEARNING INDEPENDENCE ON LEARNING OUTCOMES ON THE SUBJECTS OF GEOGRAPHY SOCIAL SCIENCE STUDENTS OF CLASS XI SMA NEGERI 1 NATAR

ACADEMIC YEAR 2013/2014 By

MULYA SARI

This study aims to find out (1) the effect of learning media on learning outcomes on the subjects of geography social science students of class XI SMA Negeri 1 Natar academic year 2013/2014, (2) the effect of learning independence on learning outcomes on the subjects of geography social science students of class XI SMA Negeri 1 Natar academic year 2013/2014, (3) the effect of learning media and learning independence collectively on learning outcomes on the subjects of geography social science students of class XI SMA Negeri 1 Natar academic year 2013/2014.

The research using ex post facto. The population in this research is the social science students of class XI on SMA Negeri 1 Natar academic year 2013/2014 with 135 students, with a sample of 100 students obtained using proportional random sampling technique. Data were collected by questionnaires and documentation. The data analysis technique used simple linear regression analysis and multiple linear regression analysis. The result showed (1) learning media effect on student learning outcomes on the subjects of geography, the contribution of the effect (r2) is about 30 percent, the rest is influenced by other factors such as teacher, curriculum, programs and environment, (2) independence learning effect on student learning outcomes on the subjects of geography, the contribution of the effect (r2) is about 20,9 percent, the rest is influenced by other factors such as interest, intelligence, talents, cognitive ability and physiological, (3) learning media and learning independence collectively effect on student learning outcomes on the subjects of geography, the contribution of the effect (R2) is about 33,9 percent, the rest is influenced by other factors such as teacher, curriculum, programs, environment, interest, intelligence, talents, cognitive ability and physiological.


(2)

ABSTRAK

PENGARUH MEDIA PEMBELAJARAN DAN KEMANDIRIAN BELAJAR TERHADAP HASIL BELAJAR PADA MATA PELAJARAN GEOGRAFI

SISWA KELAS XI IPS SMA NEGERI 1 NATAR TAHUN AJARAN 2013/2014

Oleh MULYA SARI

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui (1) pengaruh media pembelajaran terhadap hasil belajar pada mata pelajaran geografi siswa kelas XI IPS SMA Negeri 1 Natar tahun ajaran 2013/2014, (2) pengaruh kemandirian belajar terhadap hasil belajar pada mata pelajaran geografi siswa kelas XI IPS SMA Negeri 1 Natar tahun ajaran 2013/2014, (3) pengaruh media pembelajaran dan kemandirian belajar secara bersama-sama terhadap hasil belajar pada mata pelajaran geografi siswa kelas XI IPS SMA Negeri 1 Natar tahun ajaran 2013/2014.

Penelitian menggunakan metode ex post facto. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas XI IPS SMA Negeri 1 Natar tahun ajaran 2013/2014 sejumlah 135 siswa, dengan sampel penelitian sebesar 100 siswa yang diperoleh menggunakan teknik proportional random sampling. Data dikumpulkan menggunakan kuesioner dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis regresi linier sederhana dan analisis regresi linier berganda.

Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) media pembelajaran berpengaruh terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran geografi, besarnya sumbangan pengaruh (r2) yaitu 30 persen, sisanya dipengaruhi oleh faktor lain seperti guru, kurikulum, program serta lingkungan, (2) kemandirian belajar berpengaruh terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran geografi, besarnya sumbangan pengaruh (r2) yaitu 20,9 persen, sisanya dipengaruhi oleh faktor lain seperti minat, kecerdasan, bakat, kemampuan kognitif serta fisiologis, (3) media pembelajaran dan kemandirian belajar secara bersama-sama berpengaruh terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran geografi, besarnya sumbangan pengaruh (R2) yaitu 33,9 persen, sisanya dipengaruhi oleh faktor lain seperti guru, kurikulum, program, lingkungan, minat, kecerdasan, bakat, kemampuan kognitif serta fisiologis.


(3)

(4)

PENGARUH MEDIA PEMBELAJARAN DAN KEMANDIRIAN BELAJAR TERHADAP HASIL BELAJAR PADA MATA PELAJARAN GEOGRAFI

SISWA KELAS XI IPS SMA NEGERI 1 NATAR TAHUN AJARAN 2013/2014

(Skripsi)

Oleh MULYA SARI

FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN UNIVERSITAS LAMPUNG

BANDAR LAMPUNG 2015


(5)

DAFTAR GAMBAR

Gambar Halaman

1. Paradigma Penelitian ... 33

2. Peta Lokasi SMA Negeri 1 Natar Lampung Selatan ... 68

3. Denah Lokasi SMA Negeri 1 Natar Lampung Selatan ... 82

4. Histogram Media Pembelajaran ... 84

5. Pie Chart Penggolongan Variabel Media Pembelajaran ... 85

6. Histogram Kemandirian Belajar ... 87

7. Pie Chart Penggolongan Variabel Kemandirian Belajar ... 88

8. Histogram Hasil Belajar ... 90


(6)

DAFTAR ISI

Halaman

DAFTAR TABEL ... iv

DAFTAR GAMBAR ... vi

DAFTAR LAMPIRAN ... vii

I. PENDAHULUAN A.Latar Belakang Masalah ... 1

B.Identifikasi Masalah ... 6

C.Batasan Masalah ... 7

D.Rumusan Masalah ... 7

E. Tujuan Penelitian ... 7

F. Kegunaan Penelitian ... 8

G.Ruang Lingkup Penelitian ... 9

II. TINJAUAN PUSTAKA, KERANGKA PIKIR DAN HIPOTESIS A.Tinjauan Pustaka ... 10

1. Belajar dan Pembelajaran ... 10

2. Pembelajaran Geografi ... 12

3. Media Pembelajaran ... 14

4. Kemandirian Belajar ... 22

5. Hasil Belajar ... 25

6. Pengaruh Media Pembelajaran terhadap Hasil Belajar ... 27

7. Pengaruh Kemandirian Belajar terhadap Hasil Belajar ... 28

8. Penelitian yang Relevan ... 29

B.Kerangka Pikir ... 31


(7)

III. METODOLOGI PENELITIAN

A.Metode Penelitian ... 35

B.Populasi dan Sampel ... 36

1. Populasi ... 36

2. Sampel ... 36

C.Variabel Penelitian dan Definisi Variabel ... 38

1. Variabel Penelitian ... 38

2. Definisi Variabel ... 39

3. Pengukuran Variabel Penelitian ... 45

D.Teknik Pengumpulan Data ... 46

1. Kuesioner ... 46

2. Dokumentasi ... 46

3. Observasi ... 46

4. Wawancara ... 47

E. Instrumen Penelitian ... 47

1. Kisi-kisi Instrumen Media Pembelajaran ... 47

2. Uji Coba Instrumen Media Pembelajaran ... 49

3. Kisi-kisi Instrumen Kemandirian Belajar ... 53

4. Uji Coba Instrumen Kemandirian Belajar ... 54

F. Teknik Analisis Data ... 57

1. Uji Persyaratan Statistik Parametrik ... 57

2. Uji Asumsi Klasik Analisis Regresi ... 59

3. Uji Hipotesis ... 63

IV. HASIL DAN PEMBAHASAN A.Gambaran Umum Lokasi Penelitian ... 67

1. Sejarah SMA Negeri 1 Natar ... 69

2. Visi, Misi dan Tujuan SMA Negeri 1 Natar ... 70

3. Keadaan Guru dan Karyawan SMA Negeri 1 Natar ... 73

4. Keadaan Siswa ... 75

5. Kegiatan Ekstrakurikuler ... 75

6. Kondisi Sekolah ... 76

B.Deskripsi Data ... 83

1. Data Media Pembelajaran (X1) ... 83

2. Data Kemandirian Belajar (X2) ... 86

3. Data Hasil Belajar (Y) ... 88

C.Pengujian Persyaratan Analisis Data ... 91

1. Uji Persyaratan Statistik Parametrik ... 91

a. Uji Normalitas ... 91

b. Uji Homogenitas ... 92

2. Uji Asumsi Klasik Analisis Regresi ... 93

a. Uji Linieritas ... 93

b. Uji Multikolinieritas ... 93

c. Uji Heteroskedastisitas ... 94


(8)

D.Pengujian Hipotesis ... 96

1. Pengujian Hipotesis Pertama ... 96

2. Pengujian Hipotesis Kedua ... 98

3. Pengujian Hipotesis Ketiga ... 101

E. Pembahasan ... 104

V. SIMPULAN DAN SARAN A.Simpulan ... 118

B.Saran ... 119

DAFTAR PUSTAKA ... 120


(9)

DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran Halaman

1. Kuesioner Uji Coba ... 123

2. Kuesioner Penelitian ... 131

3. Rekapitulasi Data Hasil Uji Coba Kuesioner Variabel Media Pembelajaran (X1) ... 138

4. Rekapitulasi Data Hasil Uji Coba Kuesioner Variabel Kemandirian Belajar (X2) ... 139

5. Uji Validitas ... 140

6. Uji Reliabilitas ... 143

7. Jumlah Guru, Kualifikasi Pendidikan, dan Status Kepegawaian (Tetap atau Tidak Tetap) di SMA Negeri 1 Natar Tahun Ajaran 2013/2014 ... 144

8. Tenaga Administrasi/Non Guru Berdasarkan Pendidikan Terakhir, Staf Bidang di SMA Negeri 1 Natar Tahun Ajaran 2013/2014 ... 148

9. Data X1 Ordinal ... 149

10. Data X1 Interval ... 152

11. Data X2 Ordinal ... 154

12. Data X2 Interval ... 157

13. Hasil Belajar Pada Mata Pelajaran Geografi Siswa Kelas XI IPS SMA Negeri 1 Natar Tahun Ajaran 2013/2014 ... 159

14. Rekapitulasi Data Penelitian Variabel Hasil Belajar (Y), Media Pembelajaran (X1) dan Kemandirian Belajar (X2) ... 160


(10)

16. Uji Homogenitas ... 164

17. Uji Linieritas ... 165

18. Uji Multikolinieritas ... 166

19. Uji Heteroskedastisitas ... 167

20. Uji Autokorelasi ... 168

21. Uji Hipotesis ... 169

22. Tabel r Product Moment ... 175

23. Tabel Durbin-Watson (DW) ... 176

24. Tabel t Statistik ... 177

25. Tabel F Statistik ... 178


(11)

DAFTAR TABEL

Tabel Halaman

1. Hasil Ujian Tengah Semester Mata Pelajaran Geografi Kelas XI IP SMA Negeri 1 Natar Semester Ganjil Tahun Ajaran

2013/2014 ... 2

2. Data Jumlah Siswa Kelas XI IPS SMA Negeri 1 Natar Tahun Ajaran 2013/2014 ... 36

3. Perhitungan Proporsi Sampel Tiap Kelas ... 37

4. Definisi Operasional Variabel Media Pembelajaran ... 41

5. Definisi Operasional Variabel Kemandirian Belajar ... 43

6. Definisi Operasional Variabel Hasil Belajar ... 44

7. Alternatif Jawaban Instrumen Media Pembelajaran ... 48

8. Kisi-kisi Instrumen Media Pembelajaran ... 48

9. Rekapitulasi Hasil Perhitungan Uji Validitas Variabel Media Pembelajaran ... 50

10. Rekapitulasi Hasil Uji Reliabilitas Variabel Media Pembelajaran 52

11. Alternatif Jawaban Instrumen Kemandirian Belajar ... 53

12. Kisi-kisi Instrumen Kemandirian Belajar ... 54

13. Rekapitulasi Hasil Perhitungan Uji Validitas Variabel Kemandirian Belajar ... 55

14. Rekapitulasi Hasil Uji Reliabilitas Variabel Kemandirian Belajar 56

15. Data Jumlah Siswa SMA Negeri 1 Natar Tahun Ajaran 2013/2014 ... 75


(12)

19. Distribusi Nilai Media Pembelajaran (X1) ... 84

20. Kategori Variabel Media Pembelajaran (X1) ... 85

21. Distribusi Nilai Kemandirian Belajar (X2) ... 87

22. Kategori Variabel Kemandirian Belajar (X2) ... 88

23. Distribusi Nilai Hasil Belajar (Y) ... 89

24. Kategori Variabel Hasil Belajar (Y) ... 90

25. Hasil Uji Normalitas Variabel Media Pembelajaran (X1), Kemandirian Belajar (X2) dan Hasil Belajar (Y) ... 91

26. Hasil Uji Homogenitas Media Pembelajaran (X1) dengan Hasil Belajar (Y) dan Kemandirian Belajar (X2) dengan Hasil Belajar (Y) ... 92

27. Hasil Uji Linieritas Media Pembelajaran (X1) dengan Hasil Belajar (Y) dan Kemandirian Belajar (X2) dengan Hasil Belajar (Y) ... 93

28. Rekapitulasi Hasil Analisis Regresi Linier Sederhana X1 terhadap Y ... 96

29. Rekapitulasi Hasil Analisis Regresi Linier Sederhana X2 terhadap Y ... 99

30. Rekapitulasi Hasil Analisis Regresi Linier Berganda X1 dan X2 terhadap Y ... 101


(13)

(14)

(15)

MOTO

“Hai orang-orang yang beriman,

mintalah pertolongan (kepada Allah) dengan sabar dan shalat, sesungguhnya Allah beserta orang-orang yang sabar”

(Q.S. Al Baqarah: 153)

“Jangan pernah mengejar kesuksesan,

namun kejarlah kesempurnaan karena dengan kesempurnaan maka kesuksesan akan mengikutimu”


(16)

(17)

PERSEMBAHAN

Alhamdulillahirobbil’aalamiin………

Segala puji hanya milik Allah SWT, Rabb semesta alam. Atas izin dan ridho-Nya hingga selesai sudah karya sederhana ini,

dengan segala kerendahan hati kupersembahkan karya sederhanaku ini kepada: teristimewa untuk Bapak dan Mamak tersayang yang telah ikhlas dan sabar

membesarkanku, mendidikku dan selalu mendo’akanku.

Terima kasih atas kasih sayang dan do’a tulus yang selalu tercurah untuk menantikan kelulusanku.

Nenekku Ibu Hj. Suwarni, kedua Mamasku Fajar Riyadi dan Agus Sugiarto, kedua Mbakku Fifi Utami dan Feni Yuni Arti

serta keempat keponakanku tercinta Fiko, Rasya, Alvin dan Ira yang senantiasa memberikan semangat serta motivasi demi keberhasilanku. Para pendidik yang dengan tulus, ikhlas dan penuh kesabaran dalam mendidikku.


(18)

RIWAYAT HIDUP

Penulis dilahirkan di Natar, pada tanggal 13 Maret 1992, sebagai anak kelima dari lima bersaudara buah hati pasangan Bapak Sumeko Hadi dan Ibu Toipah.

Pendidikan Sekolah Dasar (SD) diselesaikan di SD Negeri 3 Negararatu Kecamatan Natar, Lampung Selatan pada tahun 2004, Sekolah Menengah Pertama (SMP) di SMP Negeri 1 Natar pada tahun 2007, dan Sekolah Menengah Atas (SMA) di SMA Negeri 1 Natar pada tahun 2010.

Tahun 2010, Penulis diterima menjadi mahasiswa di Program Studi Pendidikan Geografi, Jurusan Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Lampung melalui jalur Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN). Pada tahun 2013, Penulis menyelesaikan Kuliah Kerja Nyata Kependidikan Terintegrasi (KKN-KT) di SMP Negeri 1 Batu Ketulis, Kecamatan Batu Ketulis, Kabupaten Lampung Barat pada tanggal 1 Juli sampai tanggal 16 September 2013.


(19)

SANWACANA

Puji syukur Penulis ucapkan kehadirat Allah SWT, karena atas rahmat dan hidayah-Nya skripsi ini dapat diselesaikan dengan baik.

Skripsi dengan judul “Pengaruh Media Pembelajaran dan Kemandirian Belajar terhadap Hasil Belajar pada Mata Pelajaran Geografi Siswa Kelas XI IPS SMA Negeri 1 Natar Tahun Ajaran 2013/2014” adalah salah satu syarat untuk memperoleh gelar Sarjana Pendidikan di Universitas Lampung.

Dalam kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih yang tulus kepada Bapak Dr. Sumadi, M.S. selaku Pembimbing I dan Bapak Drs. Zulkarnain, M.Si. selaku Pembimbing II sekaligus Pembimbing Akademik, yang keduanya telah banyak memberikan saran, arahan dan nasihat selama membimbing penulis, serta Bapak Drs. Hi. Buchori Asyik, M.Si. selaku Dosen Pembahas yang telah banyak memberikan sumbangan pemikiran dalam penyusunan skripsi ini.

Penulis menyadari terselesaikannya skripsi ini tidak terlepas dari bantuan berbagai pihak. Untuk itu dengan kerendahan hati, penulis mengucapkan terima kasih kepada: 1. Bapak Dr. Hi. Bujang Rahman, M.Si., selaku Dekan Fakultas Keguruan dan Ilmu


(20)

Umum dan Keuangan, Bapak Dr. Hi. Muhammad Fuad, M.Hum., selaku Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan dan Alumni Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Lampung.

3. Bapak Drs. Zulkarnain, M.Si., selaku Ketua Jurusan Pendidikan IPS Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Lampung.

4. Bapak Drs. Zulkarnain, M.Si., selaku Ketua Program Studi Pendidikan Geografi Jurusan Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial FKIP Universitas Lampung.

5. Seluruh staff dan dosen Program Studi Pendidikan Geografi, yang telah mendidik dan membimbing penulis selama menyelesaikan studi.

6. Bapak Drs. Suwarlan, M.M.Pd., selaku Kepala SMA Negeri 1 Natar, yang telah memberi izin untuk penelitian.

7. Ibu Dra. Ismiyati, selaku Guru Mata Pelajaran Geografi SMA Negeri 1 Natar atas izin dan bantuan yang diberikan selama penulis melakukan penelitian. 8. Bapak dan Mamak tercinta yang tiada kenal lelah dalam mendidik dan

mendo’akan keberhasilanku. Terima kasih atas kasih sayang yang tidak putus mengiringi setiap perjalanan hidupku. Kedua Mamasku (Fajar Riyadi dan Agus Sugiarto), kedua Mbakku (Fifi Utami dan Feni Yuni Arti) serta keempat keponakanku (Fiko, Rasya, Alvin dan Ira) yang selalu membawa keceriaan, inspirasi dalam hidupku dan semangatku dalam menyelesaikan skripsi ini.

9. Sahabat-sahabatku tercinta, Mela, Dwi Agust, Lily, Rona, Mbak Noey, Riana, Uly, Nanik, Erna, Indah, Tyas, Lala, Fuspa, Fea, Bunda Citra, Lya, Aris, Catur,


(21)

kasih atas persahabatan, kebersamaan, nasehat dan semangatnya selama ini. 10. Keluarga besar geografi khususnya rekan-rekan seperjuanganku angkatan 2010,

terima kasih atas do’a, dukungan dan kebersamaannya selama ini.

11. Teman-teman seperjuanganku di pekon Batu Kebayan Kecamatan Batu Ketulis Kabupaten Lampung Barat, Andri, Wella, Elva, Levi, Dila, Resti, Yuni, Abdul, Dongah Yudi terima kasih atas semangat, kebersamaan dan do’anya selama ini. 12. Semua pihak yang telah membantu dalam penyelesaian skripsi ini yang tidak

dapat disebutkan satu persatu oleh penulis.

Akhir kata, Penulis menyadari bahwa skripsi ini masih jauh dari kesempurnaan, akan tetapi sedikit harapan semoga skripsi yang sederhana ini dapat berguna dan bermanfaat bagi kita semua. Amin.

Bandar Lampung, Januari 2015 Penulis


(22)

I.PENDAHULUAN

A. Latar Belakang Masalah

Pendidikan merupakan salah satu usaha untuk meningkatkan kecerdasan suatu bangsa dalam pembangunan nasional. Menurut Undang-undang No. 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional, pendidikan adalah usaha sadar dan terencana untuk mewujudkan suasana belajar dan proses pembelajaran agar peserta didik secara aktif mengembangkan potensi dirinya untuk memiliki kekuatan spiritual keagamaan, pengendalian diri, kepribadian, kecerdasan, akhlak mulia, serta keterampilan yang diperlukan dirinya, masyarakat, bangsa dan negara (Syaiful Sagala, 2012: 3).

Pendidikan dapat dilaksanakan melalui beberapa jalur dan salah satu diantaranya adalah pendidikan formal yang diselenggarakan di sekolah. Sekolah merupakan suatu lembaga pendidikan yang mempunyai tugas untuk membentuk manusia yang berkualitas dalam pengetahuan, sikap, maupun keterampilan yang pencapaiannya dilakukan dengan terarah dan sistematis. Jalur pendidikan ini mempunyai jenjang pendidikan yang jelas, mulai dari pendidikan dasar, pendidikan menengah sampai pendidikan tinggi.


(23)

Mutu pendidikan sangat erat kaitannya dengan mutu siswa, karena siswa merupakan titik pusat dari proses pembelajaran. Daryanto (2011: 3) mengatakan bahwa hasil belajar yang optimal merupakan salah satu cerminan hasil pendidikan yang berkualitas. Oleh karena itu, upaya peningkatan mutu pendidikan khususnya pendidikan di sekolah tidak terlepas dari masalah hasil belajar yang dicapai oleh siswa. Hasil belajar adalah perubahan tingkah laku yang mencakup bidang kognitif, afektif dan psikomotor yang dimiliki siswa setelah menerima pengalaman belajarnya (Nana Sudjana, 2009: 3).

Setiap kegiatan pembelajaran yang dilaksanakan tentunya mengharapkan hasil belajar yang baik dan optimal. Namun keberhasilan belajar tidaklah sama antara satu dengan yang lainnya, tidak semua siswa dapat mencapai hasil belajar yang baik dan optimal seperti yang diharapkan. Hal ini terlihat dari hasil belajar di SMA Negeri 1 Natar berdasarkan nilai Ujian Tengah Semester (UTS) dalam mata pelajaran Geografi tahun ajaran 2013/2014, hasil belajar siswa secara jelas dapat dilihat pada Tabel 1.

Tabel 1. Hasil Ujian Tengah Semester Mata Pelajaran Geografi Kelas XI IPS SMA Negeri 1 Natar Semester Ganjil Tahun Ajaran 2013/2014.

No. Nilai Frekuensi Jumlah

Siswa

Persentase (%) XI IPS 1 XI IPS 2 XI IPS 3 XI IPS 4

1. < 73 25 27 20 12 84 62,22

2. ≥ 73 10 9 14 18 51 37,78

Jumlah 35 36 34 30 135 100,00

Sumber: Dokumentasi Guru Geografi kelas XI IPS SMA Negeri 1 Natar.

SMA Negeri 1 Natar menetapkan Kriteria Ketuntasan Minimal (KKM) untuk mata pelajaran Geografi sebesar 73. Penentuan KKM di SMA Negeri 1 Natar ditetapkan berdasarkan musyawarah guru mata pelajaran yang bersangkutan.


(24)

Menurut Depdiknas Kriteria Ketuntasan Minimal (KKM) adalah batas minimal pencapaian kompetensi pada setiap aspek penilaian mata pelajaran yang harus dikuasai oleh siswa yang idealnya adalah 75 persen. Namun KKM ini bisa saja lebih rendah atau lebih tinggi dari 75 persen, bergantung dari sekolahnya. Pertimbangan menentukan KKM ini disesuaikan dengan analisis terhadap tiga hal, yaitu tingkat kerumitan (kompleksitas), tingkat kemampuan rata-rata siswa dan tingkat kemampuan daya dukung sekolah (Sumiati & Astra, 2008: 210).

Berdasarkan data hasil ujian tengah semester (UTS) pada Tabel 1, diketahui bahwa hasil belajar geografi yang diperoleh siswa pada ujian tengah semester kurang optimal. Hal ini terlihat dari jumlah siswa yang memperolah nilai ≥ 73 atau yang mencapai KKM hanya 51 siswa dari 135 siswa atau hanya 37,78%. Sedangkan 84 siswa dari 135 siswa memperoleh nilai < 73 atau 62,22% siswa belum mencapai KKM, artinya siswa belum mencapai seluruh indikator dari kompetensi dasar yang telah ditetapkan, sehingga dapat disimpulkan bahwa hasil belajar geografi siswa pada semester ganjil masih tergolong rendah.

Hasil Belajar dipengaruhi oleh berbagai faktor, baik faktor yang berasal dari luar individu maupun faktor yang berasal dari dalam individu itu sendiri. Menurut Syaiful Bahri Djamarah (2008: 177) faktor-faktor yang mempengaruhi hasil belajar yaitu sebagai berikut.

1) Faktor yang berasal dari luar

a) Lingkungan, yang terdiri dari lingkungan alam dan lingkungan sosial budaya.

b) Instrumental, yang terdiri dari guru, kurikulum, program serta sarana dan fasilitas.

2) Faktor yang berasal dari dalam

a) Fisiologis, yang terdiri dari kondisi fisiologis dan kondisi panca indera.


(25)

b) Psikologis, yang terdiri dari minat, kecerdasan, bakat, motivasi dan kemampuan kognitif.

Salah satu faktor yang diduga berpengaruh terhadap hasil belajar siswa adalah sarana dan fasilitas yang termasuk ke dalam faktor instrumental. Sarana dan fasilitas yang dimaksud dalam hal ini berupa media pembelajaran. Sebagaimana Daryanto (2011: 15) menjelaskan mengenai temuan-temuan penelitian yang menunjukkan bahwa terdapat interaksi antara penggunaan media pembelajaran dan karakteristik belajar siswa dalam menentukan hasil belajar siswa. Yusufhadi Miarso (2009: 458) berpendapat bahwa media pembelajaran adalah segala sesuatu yang digunakan untuk menyalurkan pesan serta dapat merangsang pikiran, perasaan, perhatian dan kemauan si belajar sehingga dapat mendorong terjadinya proses belajar yang disengaja, bertujuan dan terkendali.

Segala sesuatu yang digunakan untuk menyalurkan pesan proses pembelajaran dapat merangsang pikiran, perhatian dan kemauan siswa. Apabila siswa terangsang pikiran, perhatian dan kemauan belajarnya maka akan mempengaruhi efektivitas pembelajaran. Pembelajaran yang efektif adalah pembelajaran yang dapat mengantarkan siswa mencapai tujuan belajar, berupa hasil belajar. Dengan demikian maka media pembelajaran dianggap berpengaruh terhadap hasil belajar.

Media pembelajaran pada mata pelajaran geografi yang tersedia di SMA Negeri 1 Natar terdiri atas: 2 Liquid Crystal Display (LCD), buku cetak yang terdiri dari 78 macam judul dengan jumlah 1.387 eksemplar, atlas dengan jumlah 40 eksemplar, 30 buah peta (Indonesia dan Dunia), 2 buah globe serta 2 buah model tata surya (Sumber: TU SMA Negeri 1 Natar tahun ajaran 2013/2014). Namun berdasarkan


(26)

hasil wawancara penulis pada hari senin, tanggal 20 Januari 2014, dengan siswa kelas XI IPS 3 diketahui bahwa media pembelajaran yang tersedia di sekolah belum dimanfaatkan secara optimal, dari beberapa media pembelajaran yang terdapat di SMA Negeri 1 Natar hanya buku cetak yang selalu digunakan dalam proses pembelajaran.

Selain faktor sarana dan fasilitas (media pembelajaran), faktor lain yang diduga menentukan keberhasilan proses pembelajaran adalah siswa sebagai pelaku dalam kegiatan belajar. Tanpa kesadaran, kemauan dan keterlibatan siswa, maka proses pembelajaran tidak akan berhasil. Siswa dituntut memiliki sikap mandiri dalam proses pembelajaran, artinya siswa perlu memiliki kesadaran, kemauan dan motivasi dari dalam diri siswa agar tujuan belajar dapat tercapai. Kemandirian belajar menekankan pada aktivitas dalam belajar yang penuh tanggung jawab sehingga mampu mencapai hasil belajar yang optimal. Siswa dikatakan telah mampu belajar secara mandiri apabila sudah melakukan tugas belajar tanpa ketergantungan dengan orang lain. Pada dasarnya kemandirian dalam belajar adalah aktivitas belajar yang berlangsungnya lebih didorong oleh kemauan sendiri, pilihan sendiri dan tanggung jawab sendiri dari pembelajar (Umar Tirtarahardja & La Sulo, 2005: 50).

Berdasarkan hasil wawancara penulis pada hari senin, tanggal 20 Januari 2014, yang dilakukan dengan siswa kelas XI IPS serta guru mata pelajaran Geografi kelas XI IPS diketahui bahwa kemandirian belajar siswa di kelas XI IPS relatif masih rendah, hal tersebut tercermin dengan masih adanya siswa yang sering mencontek jawaban tugas atau ulangan milik teman. Saat diberikan pekerjaan


(27)

rumah (PR) oleh guru, siswa melakukan penyocokan atau penyamaan jawaban PR tersebut sebelum dikumpulkan atau dikoreksi secara bersama-sama pada saat jam pelajaran. Siswa biasanya sudah merasa puas apabila jawaban dari tugas atau ulangannya sama dengan temannya padahal jawaban tersebut belum tentu benar. Selain itu masih ada siswa yang bergantung pada guru, mereka belajar hanya pada saat ada guru di dalam kelas. Jika tidak ada guru di dalam kelas, siswa lebih memilih untuk bermain handphone, mengobrol dengan teman bahkan ada yang pergi ke kantin sekolah walaupun bukan jam istirahat.

Berdasarkan permasalahan tersebut peneliti tertarik untuk mengadakan penelitian tentang “Pengaruh Media Pembelajaran dan Kemandirian Belajar terhadap Hasil Belajar pada Mata Pelajaran Geografi Siswa Kelas XI IPS SMA Negeri 1 Natar Tahun Ajaran 2013/2014”.

B. Identifikasi Masalah

Berdasarkan latar belakang masalah tersebut, maka dapat diidentifikasi beberapa masalah sebagai berikut.

1. Hasil belajar geografi siswa masih tergolong rendah, karena masih terdapat siswa yang belum memenuhi standar KKM yang telah ditetapkan.

2. Pemanfaatan media pembelajaran yang belum optimal.

3. Siswa tidak percaya diri dan mempunyai ketergantungan terhadap siswa lain yang mempunyai kemampuan lebih saat mengerjakan tugas dan ulangan. 4. Siswa mempunyai ketergantungan terhadap guru dalam belajar (siswa belajar

hanya pada saat ada guru di dalam kelas). 5. Kemandirian belajar siswa belum optimal.


(28)

C. Batasan Masalah

Berdasarkan identifikasi masalah dalam penelitian ini, peneliti membatasi masalah pada kajian pengaruh media pembelajaran dan kemandirian belajar terhadap hasil belajar pada mata pelajaran geografi.

D. Rumusan Masalah

Berdasarkan pembatasan masalah di atas maka dapat dirumuskan permasalahan sebagai berikut.

1. Apakah ada pengaruh yang positif dan signifikan media pembelajaran terhadap hasil belajar pada mata pelajaran geografi siswa kelas XI IPS SMA Negeri 1 Natar tahun ajaran 2013/2014?

2. Apakah ada pengaruh yang positif dan signifikan kemandirian belajar terhadap hasil belajar pada mata pelajaran geografi siswa kelas XI IPS SMA Negeri 1 Natar tahun ajaran 2013/2014?

3. Apakah ada pengaruh yang positif dan signifikan media pembelajaran dan kemandirian belajar secara bersama-sama terhadap hasil belajar pada mata pelajaran geografi siswa kelas XI IPS SMA Negeri 1 Natar tahun ajaran 2013/2014?

E. Tujuan Penelitian

Sesuai dengan masalah yang telah diidentifikasi dan dirumuskan, maka tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui:

1. pengaruh media pembelajaran terhadap hasil belajar pada mata pelajaran geografi siswa kelas XI IPS SMA Negeri 1 Natar tahun ajaran 2013/2014;


(29)

2. pengaruh kemandirian belajar terhadap hasil belajar pada mata pelajaran geografi siswa kelas XI IPS SMA Negeri 1 Natar tahun ajaran 2013/2014; 3. pengaruh media pembelajaran dan kemandirian belajar terhadap hasil belajar

pada mata pelajaran geografi siswa kelas XI IPS SMA Negeri 1 Natar tahun ajaran 2013/2014.

F. Kegunaan Penelitian 1. Kegunaan Teoritis

a. Sebagai sumbangan pemikiran bagi dunia pendidikan pada umumnya dan pendidikan Geografi pada khususnya, terutama mengenai pemanfaatan media pembelajaran serta kemandirian belajar siswa dalam upaya meningkatkan kualitas pendidikan melalui hasil belajar siswa.

b. Sebagai bahan atau referensi bagi para peneliti-peneliti lainnya yang ingin melakukan penelitian lebih lanjut berkaitan dengan media pembelajaran dan kemandirian belajar terhadap hasil belajar siswa.

2. Kegunaan Praktis

a. Bagi Peneliti, penelitian ini dapat menambah wawasan dan pengetahuan mengenai berbagai faktor yang mempengaruhi hasil belajar siswa. Selain itu, sebagai aplikasi ilmu pengetahuan yang diperoleh peneliti di perguruan tinggi yang berhubungan dengan dunia pendidikan.

b. Bagi Siswa, penelitian ini dapat memberikan masukan kepada siswa untuk meningkatkan hasil belajarnya dengan memperhatikan faktor-faktor yang dapat mempengaruhi hasil belajar mereka, baik faktor yang berasal dari dalam maupun faktor yang berasal dari luar.


(30)

c. Bagi Guru, penelitian ini dapat digunakan sebagai acuan guru guna meningkatkan kualitas pembelajaran, agar tujuan pembelajaran dapat tercapai dengan baik dan sesuai dengan apa yang diharapkan.

G. Ruang Lingkup Penelitian 1. Ruang Lingkup Objek Penelitian

Objek penelitian ini adalah media pembelajaran, kemandirian belajar dan hasil belajar pada mata pelajaran geografi.

2. Ruang Lingkup Subjek Penelitian

Subjek penelitian ini adalah seluruh siswa kelas XI IPS SMA Negeri 1 Natar tahun ajaran 2013/2014.

3. Ruang Lingkup Tempat Penelitian

Penelitian ini dilaksanakan di SMA Negeri 1 Natar. 4. Ruang Lingkup Waktu Penelitian

Penelitian ini dilaksanakan pada semester genap tahun ajaran 2013/2014. 5. Ruang Lingkup Ilmu

Ruang lingkup keilmuan penelitian ini adalah Pendidikan Geografi. Pendidikan geografi adalah usaha sadar dan terencana yang dilakukan untuk mewujudkan suasana belajar dan proses pembelajaran dalam rangka membantu peserta didik mengembangkan potensi dirinya agar memiliki pengetahuan, sikap serta keterampilan mengenai persamaan dan perbedaan fenomena geosfer dengan sudut pandang kelingkungan atau kewilayahan dalam konteks keruangan.


(31)

II.TINJAUAN PUSTAKA, KERANGKA PIKIR DAN HIPOTESIS

A. Tinjauan Pustaka

1. Belajar dan Pembelajaran a. Belajar

Belajar tidak hanya dapat dilakukan di sekolah saja, namun dapat dilakukan dimana-mana, seperti di rumah ataupun di lingkungan masyarakat. Menurut Muhibbin Syah (2010: 68) “Belajar adalah tahapan perubahan seluruh tingkah laku individu yang relatif menetap sebagai hasil pengalaman dan interaksi dengan lingkungan yang melibatkan proses kognitif”. Sedangkan Dalyono (2012: 49) merumuskan belajar sebagai suatu usaha atau kegiatan yang bertujuan mengadakan perubahan di dalam diri seseorang, mencakup perubahan tingkah laku, sikap, kebiasaan, ilmu pengetahuan, keterampilan dan sebagainya.

Siswa mengalami proses yang berulang-ulang di dalam belajar, karena itu menurut Hilgard dan Bower dalam Ngalim Purwanto (2007: 84) “Belajar berhubungan dengan perubahan tingkah laku seseorang terhadap sesuatu situasi tertentu yang disebabkan oleh pengalamannya yang berulang-ulang dalam situasi itu, dimana perubahan tingkah laku itu tidak dapat dijelaskan atau dasar kecenderungan respon pembawaan, kematangan atau keadaan-keadaan sesaat seseorang”.


(32)

Robert M. Gagne (1970) dalam Syaiful Sagala (2012: 17) mengatakan bahwa belajar merupakan kegiatan yang kompleks, dan hasil belajar berupa kapabilitas, timbulnya kapabilitas disebabkan: (1) stimulus yang berasal dari lingkungan dan (2) proses kognitif yang dilakukan oleh pelajar. Setelah belajar orang memiliki keterampilan, pengetahuan, sikap dan nilai. Sementara itu Magnesen dalam Dryden & Vos (1999) dalam Dewi Salma Prawiradilaga (2008: 24) menjelaskan bahwa belajar terjadi dengan: (1) membaca sebanyak 10%, (2) mendengar 20%, (3) melihat 30%, (4) melihat dan mendengar sebanyak 50%, (5) mengatakan 70% dan (6) mengatakan sambil mengerjakan sebanyak 90%. Pemberdayaan optimal dari seluruh indra dalam belajar dapat menghasilkan kesuksesan. Seseorang yang belajar dan terlibat langsung dengan suatu kegiatan atau mengerjakan sesuatu dianggap sebagai cara yang terbaik dan bertahan lama.

Berdasarkan uraian di atas, dapat disimpulkan bahwa belajar adalah suatu proses usaha yang dilakukan siswa untuk memperoleh suatu perubahan tingkah laku secara keseluruhan, secara sengaja, disadari dan perubahan tersebut relatif menetap serta membawa pengaruh dan manfaat yang positif bagi siswa dalam berinteraksi dengan lingkungannya. Perubahan tingkah laku tersebut meliputi perubahan yang bersifat pengetahuan (kognitif) dan keterampilan (psikomotor) serta perubahan yang menyangkut nilai dan sikap (afektif).

b. Pembelajaran

Pembelajaran menurut Degeng dalam Hamzah B. Uno (2011: 2) adalah upaya untuk membelajarkan siswa. Dalam pembelajaran siswa tidak hanya berinteraksi dengan guru sebagai salah satu sumber belajar, tetapi juga berinteraksi dengan


(33)

keseluruhan sumber belajar yang dipakai untuk mencapai tujuan pembelajaran yang diinginkan. Menurut Oemar Hamalik (2008: 57), “Pembelajaran adalah suatu kombinasi yang tersusun meliputi unsur-unsur manusiawi, material, fasilitas, perlengkapan dan prosedur yang saling mempengaruhi mencapai tujuan pembelajaran”.

Piaget dalam Dimyati dan Mudjiono (2006: 14) menjelaskan bahwa pembelajaran terdiri dari empat langkah berikut:

1) menentukan topik yang dapat dipelajari oleh anak sendiri;

2) memilih atau mengembangkan aktivitas kelas dengan topik tersebut; 3) mengetahui adanya kesempatan bagi guru untuk mengemukakan

pertanyaan yang menunjang proses pemecahan masalah;

4) menilai pelaksanaan tiap kegiatan, memperhatikan keberhasilan dan melakukan revisi.

Berdasarkan pendapat di atas bahwa pembelajaran adalah jalan yang harus ditempuh oleh seorang pelajar, untuk mengerti suatu hal yang sebenarnya tidak diketahui. Pembelajaran yang efektif ditandai dengan terjadinya proses belajar dalam diri siswa. Seseorang dikatakan telah mengalami proses belajar apabila di dalam dirinya telah terjadi perubahan seperti dari tidak tahu menjadi tahu serta dari tidak mengerti menjadi mengerti.

2. Pembelajaran Geografi

Geografi berasal dari bahasa Yunani yaitu geo artinya bumi dan graphein yang artinya tulisan. Secara harfiah geografi berarti tulisan tentang bumi, sehingga geografi sering juga disebut ilmu bumi. Namun yang dipelajari dalam geografi bukan hanya mengenai permukaan bumi saja, melainkan juga berbagai hal yang


(34)

ada di permukaan bumi, di luar bumi, bahkan benda-benda di ruang angkasa juga menjadi objek kajian geografi (Sumarmi, 2012: 6).

Pakar-pakar geografi pada Seminar dan Lokakarya Peningkatan Kualitas Pengajaran Geografi di Semarang tahun 1988, merumuskan “Geografi adalah ilmu yang mempelajari persamaan dan perbedaan fenomena geosfer dengan sudut pandang kelingkungan dan kewilayahan dalam konteks keruangan” (Nursid Sumaatmadja, 2001: 11). Sedangkan menurut Bintarto dalam Sumarmi (2012: 7), “Geografi adalah suatu ilmu pengetahuan yang mempelajari kaitan sesama antara manusia, ruang, ekologi, kawasan dan perubahan-perubahan yang terjadi sebagai akibat dan kaitan sesama tersebut”. Berdasarkan pengertian tersebut, objek studi geografi adalah geosfer yaitu permukaan bumi yang pada hakekatnya merupakan bagian dari bumi yang terdiri dari atmosfer (lapisan udara), litosfer (lapisan batuan atau kulit bumi), hidrosfer (lapisan air atau perairan), biosfer (lapisan kehidupan) dan antroposfer (lapisan manusia).

Menurut Nursid Sumaatmadja (2001: 12), “Pembelajaran geografi adalah pembelajaran tentang aspek-aspek keruangan permukaan bumi yang merupakan keseluruhan gejala alam dan kehidupan umat manusia dengan variasi kewilayahannya. Pembelajaran geografi merupakan pembelajaran tentang hakikat geografi yang diajarkan di sekolah dan disesuaikan dengan tingkat perkembangan mental anak pada jenjang pendidikan masing-masing”.

Berdasarkan pengertian di atas dapat disimpulkan bahwa pembelajaran geografi adalah pembelajaran tentang ilmu pengetahuan yang mempelajari perbedaan dan persamaan fenomena geosfer dengan sudut pandang kelingkungan, kewilayahan,


(35)

dalam konteks keruangan sesuai dengan perkembangan mental anak dan jenjang pendidikan. Pengetahuan, keterampilan dan nilai-nilai yang diperoleh dalam pembelajaran geografi diharapkan dapat membangun kemampuan peserta didik untuk bersikap, bertindak cerdas, aktif dan bertanggung jawab dalam menghadapi masalah ekologis, sosial dan ekonomi.

3. Media Pembelajaran

a. Pengertian Media Pembelajaran

Pembelajaran membutuhkan interaksi dua arah antara guru dan siswa. Hal ini menunjukkan bahwa proses pembelajaran adalah proses komunikasi, artinya di dalamnya terjadi proses penyampaian pesan dari seseorang kepada seseoarng yang lain. Menurut Arief S. Sadiman, Rahardjo, Anung Haryono, Rahardjito (2011: 12) terdapat 4 komponen proses komunikasi yaitu pesan, sumber pesan, penerima pesan dan saluran/media.

Kata media berasal dari bahasa latin dan merupakan bentuk jamak dari kata medium yang secara harfiah berarti perantara atau pengantar. Medòë adalah perantara atau pengantar pesan dari pengirim ke penerima pesan (Arief S. Sadiman dkk., 2011: 6). Heinich dkk. (1982) dalam Azhar Arsyad (2011: 4) mengemukakan istilah medium sebagai perantara yang mengantar informasi antara sumber dan penerima. Sedangkan Olson dalam Yusufhadi Miarso (2009: 457) mendefinisikan medium sebagai teknologi untuk menyajikan, merekam, membagi dan mendistribusikan simbol dengan melalui rangsangan indra tertentu, disertai penstrukturan informasi.


(36)

Banyak batasan yang diberikan tentang pengertian media, Asosiasi Teknologi dan Komunikasi Pendidikan (Association of Education and Communication Technology/AECT) membatasi media sebagai segala bentuk dan saluran yang digunakan orang untuk menyalurkan pesan atau informasi. Sedangkan menurut Asosiasi Pendidikan Nasional (National Education Association/NEA) media merupakan bentuk-bentuk komunikasi baik tercetak maupun audiovisual serta peralatannya (Arief S. Sadiman dkk., 2011: 6 - 7).

Pembelajaran merupakan komunikasi antara guru dengan siswa, sehingga media yang merupakan salah satu komponen komunikasi menjadi sangat penting dalam proses pembelajaran. Media pendidikan merupakan suatu pengantar atau perantara yang berguna untuk memudahkan proses belajar mengajar, dalam rangka mengefektifkan komunikasi antara guru dan siswa untuk membantu siswa mencapai tujuan belajarnya. Hal ini sangat membantu guru untuk menyampaikan materi dan memudahkan siswa dalam menerima serta memahami pelajaran.

Definisi lain dalam Azhar Arsyad (2011: 3), Gerlach & Ely (1971) mengatakan bahwa media apabila dipahami secara garis besar adalah manusia, materi atau kejadian yang membangun kondisi yang membuat siswa mampu memperoleh pengetahuan, keterampilan atau sikap. Menurut Arief S. Sadiman dkk. (2011: 7) media adalah segala sesuatu yang dapat digunakan untuk menyalurkan pesan dari pengirim ke penerima sehingga dapat merangsang pikiran, perasaan, perhatian dan minat serta perhatian siswa sedemikian rupa sehingga proses belajar terjadi.

Beberapa ahli memberikan definisi tentang media pembelajaran. Gagne dan Briggs (1975) secara implisit mengatakan bahwa media pembelajaran meliputi


(37)

alat yang secara fisik digunakan untuk menyampaikan isi materi pengajaran, yang terdiri dari antara lain buku, tape recorder, kaset, video camera, video recorder, film, slide (gambar bingkai), foto, gambar, grafik, televisi dan komputer (Azhar Arsyad, 2011: 4). Sementara itu, Yusufhadi Miarso (2009: 458) berpendapat bahwa media pembelajaran adalah segala sesuatu yang digunakan untuk menyalurkan pesan serta dapat merangsang pikiran, perasaan, perhatian dan kemauan si belajar sehingga dapat mendorong terjadinya proses belajar yang disengaja, bertujuan dan terkendali.

Berdasarkan definisi-definisi tersebut, dapat diketahui bahwa media pembelajaran merupakan segala sesuatu yang digunakan untuk menyalurkan pesan dari sumber pesan (dalam hal ini guru) kepada penerima pesan (dalam hal ini siswa), dapat merangsang minat siswa sehingga dapat mendorong terjadinya proses belajar yang disengaja, bertujuan dan terkendali serta pada akhirnya dapat menumbuhkan pengetahuan, sikap dan keterampilan tertentu.

b. Manfaat dan Kegunaan Media Pembelajaran

Manfaat media pembelajaran dapat mempertinggi proses belajar siswa dalam pembelajaran yang pada akhirnya diharapkan mampu meningkatkan hasil belajar yang hendak dicapai. Menurut Sudjana dan Rivai dalam Azhar Arsyad (2011: 24), ada beberapa alasan media pembelajaran dapat mempertinggi proses belajar siswa. Hal ini berkenaan dengan manfaat media pembelajaran dalam proses belajar siswa, yaitu: 1) pembelajaran akan lebih menarik perhatian siswa sehingga dapat menumbuhkan motivasi belajar; 2) bahan pembelajaran akan lebih jelas maknanya sehingga dapat lebih dipahami oleh siswa dan memungkinkannya


(38)

menguasai dan mencapai tujuan pembelajaran; 3) metode mengajar akan lebih bervariasi, tidak semata-mata komunikasi verbal melalui penuturan kata-kata oleh guru, sehingga siswa tidak bosan dan guru tidak kehabisan tenaga; 4) siswa dapat lebih banyak melakukan kegiatan belajar sebab tidak hanya mendengarkan uraian guru, tetapi juga aktivitas lain seperti mengamati, memerankan dan lain-lain.

Sementara itu, menurut Encyclopedia of Educational Research dalam Azhar Arsyad (2011: 25) media pendidikan memiliki beberapa manfaat, yaitu: 1) meletakkan dasar-dasar yang konkret untuk berpikir, oleh karena itu mengurangi verbalisme; 2) memperbesar perhatian siswa; 3) meletakkan dasar-dasar yang penting untuk perkembangan belajar, oleh karena itu membuat pelajaran lebih mantap; 4) memberikan pengalaman nyata yang dapat menumbuhkan kegiatan berusaha sendiri di kalangan siswa; 5) menumbuhkan pemikiran yang teratur dan kontinyu, terutama melalui gambar hidup; 6) membantu tumbuhnya pengertian yang dapat membantu perkembangan kemampuan berbahasa; 7) memberikan pengalaman yang tidak mudah diperoleh dengan cara lain, dan membantu efisiensi dan keragaman yang lebih banyak dalam belajar.

Menurut Arief S. Sadiman dkk. (2011: 17 - 18) secara umum media pendidikan mempunyai kegunaan-kegunaan sebagai berikut.

1) Memperjelas penyajian pesan agar tidak terlalu bersifat verbalistis. 2) Mengatasi keterbatasan ruang, waktu dan daya indera, seperti

misalnya:

a) objek yang terlalu besar b) objek yang kecil

c) gerak yang terlalu lambat atau terlalu cepat d) kejadian atau peristiwa yang terjadi di masa lalu e) objek yang terlalu kompleks

f) konsep yang terlalu luas (gunung berapi, gempa bumi, iklim dan lain-lain).


(39)

3) Penggunaan media pendidikan secara tepat dan bervariasi dapat mengatasi sikap pasif anak didik. Dalam hal ini media pendidikan berguna unuk menimbulkan kegairahan belajar, memungkinkan interaksi yang lebih langsung serta memungkinkan anak didik belajar sendiri-sendiri menurut kemampuan dan minatnya.

4) Memberikan perangsang yang sama, mempersamakan pengalaman serta menimbulkan persepsi yang sama.

Manfaat media pembelajaran dikatakan efektif dalam meningkatkan hasil belajar siswa apabila dalam proses pembelajaran memperhatikan kesesuaian jenis media yang digunakan dengan ketersediaan media, karakteristik siswa dan karakteristik materi pelajaran secara tepat. Guru harus memiliki pengetahuan tentang berbagai jenis media dan cara pemanfaatannya.

c. Jenis Media Pembelajaran

Media pembelajaran sebagai perantara guru dalam menyampaikan pesannya kepada siswa, guru dapat menggunakan berbagai macam jenis media dengan mempertimbangkan pemilihan media berdasarkan media yang paling efektif. Terdapat beberapa jenis media, menurut Haney dan Ullmer dalam Yusufhadi Miarso (2009: 462) ada tiga kategori utama berbagai bentuk media pembelajaran, yaitu media yang mampu menyajikan informasi (media penyaji), media yang mengandung informasi (media objek) dan media yang memungkinkan untuk berinteraksi (media interaktif). Media penyaji meliputi: grafis, bahan cetak dan gambar diam; media proyeksi diam; media audio; audio ditambah media visual diam; gambar hidup (film); televisi dan multimedia.

Media objek adalah benda tiga dimensi yang mengandung informasi, tidak dalam bentuk penyajian tetapi melalui ciri fisiknya seperti ukurannya, beratnya, bentuknya, susunannya, warnanya, fungsinya dan sebagainya. Media objek ini


(40)

meliputi dua kelompok, yaitu objek yang sebenarnya dan objek pengganti. Objek yang sebenarnya dibedakan dalam dua kategori, yaitu objek alami (yang hidup dan yang tidak hidup) dan objek-objek buatan manusia, misalnya gedung-gedung, mesin, alat-alat, mainan, jaringan transportasi dan semua benda yang dibuat manusia untuk keperluannya. Sedangkan objek pengganti adalah benda-benda yang dibuat untuk mewakili atau menggantikan benda-benda yang sebenarnya. Objek pengganti banyak dikenal dengan nama replika, model dan benda tiruan.

Media interaktif memiliki karakteristik terpenting yaitu bahwa siswa tidak hanya memerhatikan penyajian atau objek, tetapi dipaksa untuk berinteraksi selama mengikuti pelajaran. Tiga macam interaksi yang dapat diidentifikasi yaitu pertama siswa berinterkasi dengan sebuah program, misalnya mengisi blanko pada teks yang terprogram. Kedua siswa berinteraksi dengan mesin, misalnya mesin pembelajaran simulator, laboratorium bahasa atau terminal komputer. Ketiga yang mengatur interaksi antarsiswa secara teratur tetapi tidak terprogram.

Pendapat di atas diperkuat oleh taksonomi media menurut Edling dalam Arief S. Sadiman dkk. (2011: 23). Menurut Edling media merupakan bagian dari enam unsur rangsangan belajar, yaitu dua untuk pengalaman audio meliputi kodifikasi subjektif visual dan kodifikasi objektif audio, dua untuk pengalaman visual meliputi kodifikasi subjektif audio dan kodifikasi objektif visual, dan dua pengalaman belajar 3 dimensi meliputi pengalaman langsung dengan orang dan pengalaman langsung dengan benda-benda. Sedangkan menurut Gagne dalam Daryanto (2011: 16) media diklasifikasi menjadi tujuh kelompok, yaitu benda untuk didemonstrasikan, komunikasi lisan, media cetak, gambar diam, gambar


(41)

bergerak, film bersuara dan mesin belajar. Ketujuh kelompok tersebut dikaitkan dengan kemampuannya memenuhi fungsi menurut hirarki belajar yang dikembangkan, yaitu pelontar stimulus belajar, penarik minat belajar, contoh perilaku belajar, member kondisi eksternal, menuntun cara berpikir, memasukkan alih ilmu, menilai prestasi dan pemberi umpan balik.

Berdasarkan pemahaman atas jenis-jenis media pembelajaran tersebut, akan mempermudah para guru dalam melakukan pemilihan media yang tepat pada waktu merencanakan pembelajaran. Pemilihan media yang disesuaikan dengan tujuan, materi, serta kemampuan dan karakteristik pembelajar, akan sangat menunjang efisiensi dan efektivitas proses dan hasil pembelajaran.

d. Pemilihan Media Pembelajaran

Ada beberapa cara dan pertimbangan dalam memilih media yang tepat dan sesuai guna mencapai tujuan pembelajaran. Dick dan Carey (1978) dalam Arief S. Sadiman dkk. (2011: 86) menyebutkan bahwa di samping kesesuaian dengan tujuan perilaku belajarnya, masih ada empat faktor yang perlu dipertimbangkan dalam pemilihan media. Pertama adalah ketersediaan sumber setempat, artinya bila media yang bersangkutan tidak terdapat pada sumber-sumber yang ada maka harus dibeli atau dibuat sendiri. Kedua adalah apakah untuk membeli atau memproduksi sendiri tersebut ada dana, tenaga dan fasilitasnya. Ketiga adalah faktor yang menyangkut keluwesan, kepraktisan dan ketahanan media yang bersangkutan untuk waktu yang lama. Keempat adalah efektivitas biayanya dalam jangka waktu yang panjang.


(42)

Menurut Azhar Arsyad (2011: 75) kriteria pemilihan media bersumber dari konsep bahwa media merupakan bagian dari sistem instruksional secara keseluruhan. Sehingga ada beberapa kriteria yang patut diperhatikan dalam memilih media, seperti:

1) sesuai dengan tujuan yang ingin dicapai. Media dipilih berdasarkan tujuan instruksional yang telah ditetapkan yang secara umum mengacu kepada salah satu atau gabungan dari dua atau tiga ranah kognitif, afektif dan psikomotor;

2) tepat untuk mendukung isi pelajaran yang sifatnya fakta, konsep, prinsip atau generalisasi;

3) praktis, luwes dan bertahan. Kriteria ini menuntun para guru untuk memilih media yang ada, mudah diperoleh atau mudah dibuat sendiri oleh guru;

4) guru terampil menggunakannya. Nilai dan manfaat media amat ditentukan oleh guru yang menggunakannya;

5) pengelompokkan sasaran. Media yang efektif untuk kelompok besar belum tentu sama efektifnya jika digunakan pada kelompok kecil atau perorangan;

6) mutu teknis. Pengembangan visual baik gambar maupun fotograf harus memenuhi persyaratan teknis tertentu.

Pembelajaran yang efektif memerlukan perencanaan yang baik. Media yang digunakan dalam proses pembelajaran juga memerlukan perencanaan yang baik. Berdasarkan konsep tentang pemilihan media pembelajaran di atas, diketahui bahwa ada beberapa pertimbangan dan kriteria tertentu yang harus diperhatikan oleh guru dalam merencanakan media yang akan digunakan dalam proses pembelajaran. Pemilihan media pembelajaran yang tepat dan sesuai diharapkan mampu menciptakan proses pembelajaran yang efektif dan efisien serta pada akhirnya dapat meningkatkan hasil belajar siswa. Dalam penelitian ini yang dimaksud dengan media pembelajaran adalah media pembelajaran yang digunakan oleh guru dalam pembelajaran geografi, meliputi media penyaji, media objek dan media interaktif.


(43)

4. Kemandirian Belajar

a. Pengertian Kemandirian Belajar

Menurut Mohammad Ali dan Mohammad Asrori (2006: 114), “Kemandirian merupakan suatu kekuatan internal individu yang diperoleh melalui proses individuasi”. Proses individuasi adalah realisasi kedirian dan proses menuju kesempurnaan. Dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia (2005: 710) “mandiri adalah keadaan dapat berdiri sendiri, tidak bergantung pada orang lain, sejak kecil ia sudah biasa sehingga bebas dari ketergantungan pada orang lain”. Sedangkan kemandirian adalah hal atau keadaan dapat berdiri sendiri tanpa bergantung pada orang lain.

Menurut Umar Tirtarahardja dan La Sulo (2005: 50) “Kemandirian dalam Belajar dapat diartikan sebagai aktivitas belajar yang berlangsungnya lebih didorong oleh kemauan sendiri, pilihan sendiri dan tanggung jawab sendiri dari pembelajar”. Sedangkan menurut Dhesiana (2009) Kemandirian Belajar dapat diartikan sebagai sifat dan sikap serta kemampuan yang dimiliki siswa untuk melakukan kegiatan belajar secara sendirian maupun dengan bantuan orang lain berdasarkan motivasinya sendiri untuk menguasai suatu kompetensi tertentu sehingga dapat digunakannya untuk memecahkan masalah yang dijumpainya di dunia nyata.

Selain sebagai potensi yang dimiliki sejak lahir, perkembangan kemandirian dipengaruhi oleh berbagai stimulasi yang datang dari lingkungannya. Menurut Mohammad Ali dan Mohammad Asrori (2005: 118 - 119), ada sejumlah faktor yang mempengaruhi kemandirian belajar yaitu sebagai berikut.


(44)

1) Gen atau keturunan orang tua. Orang tua yang memiliki sifat kemandirian tinggi seringkali menurunkan anak yang memiliki kemandirian juga.

2) Pola asuh orang tua. Cara orang tua mengasuh anak akan mempengaruhi perkembangan kemandirian anak remajanya.

3) Sistem pendidikan di sekolah. Proses pendidikan di sekolah yang tidak mengembangkan demokrasi pendidikan dan cenderung menekankan indoktrinasi tanpa argumentasi akan menghambat perkembangan kemandirian. Sebaliknya, proses pendidikan yang lebih menekankan pentingnya penghargaan terhadap potensi anak, pemberian reward dan penciptaan kompetisi positif akan memperlancar perkembangan kemandirian remaja.

4) Sistem kehidupan di masyarakat. Sistem kehidupan masyarakat yang terlalu menekankan pentingnya hierarki struktur sosial, merasa kurang aman atau mencekam serta kurang menghargai manifestasi potensi remaja dalam kegiatan produktif dapat menghambat kelancaran perkembangan kemandirian remaja. Sebaliknya, lingkungan masyarakat yang aman, menghargai ekspresi potensi remaja dalam bentuk berbagai kegiatan, dan tidak terlalu hierarkis akan merangsang dan mendorong perkembangan kemandirian remaja.

Sehingga dapat dikatakan bahwa kemandirian belajar adalah proses belajar yang dilakukan atas dorongan internal dari individu tanpa bergantung pada orang lain, memiliki tanggung jawab sendiri untuk menguasai kompetensi guna mengatasi suatu masalah. Seseorang yang menjalankan kemandirian dalam belajar lebih ditandai dan ditentukan oleh motif yang mendorongnya belajar, bukanlah oleh kenampakan fisik kegiatan belajarnya.

b. Ciri-ciri Kemandirian Belajar

Anak yang memiliki kemandirian belajar akan menunjukkan ciri khusus dalam proses belajarnya. Ciri tersebut biasanya nampak dalam berbagai tindakan yang dilakukannya. Menurut Laird (1985) dalam Haris Mudjiman (2011: 9 - 10) ciri-ciri kemandirian belajar yaitu:

1) kegiatan belajarnya bersifat mengarahkan diri sendiri, tidak dependent atau tidak tergantung orang lain;


(45)

2) pertanyaan-pertanyaan yang timbul dalam proses pembelajaran dijawab sendiri atas dasar pengalaman, bukan mengharapkan jawaban dari guru atau orang lain;

3) tidak mau didekte guru;

4) umumnya tidak sabar untuk segera memanfaatkan hasil belajar; 5) lebih senang dengan problem-centered learning daripada

content-centered learning;

6) lebih senang dengan partisipasi aktif daripada pasif mendengarkan ceramah guru;

7) selalu memanfaatkan pengalaman yang telah dimiliki (kontruktivistik);

8) lebih menyukai collaborative learning;

9) perencanaan dan evaluasi belajar lebih baik dilakukan (dalam batas tertentu) bersama antara siswa dan guru;

10) belajar harus dengan berbuat, tidak cukup hanya dengan mendengarkan dan menyerap.

Menurut Mohammad Ali dan Mohammad Asrori (2005: 117), ciri-ciri kemandirian terbagi menjadi beberapa tingkatan yaitu sebagai berikut.

1) Tingkat Sadar diri

Ini dapat ditafsirkan bahwa remaja telah memiliki kemampuan sebagai berikut.

a) Cenderung mampu berfikir alternatif. b) Melihat berbagai kemungkinan dan situasi.

c) Peduli akan pengambilan manfaat dari situasi yang ada. d) Berorientasi pada pemecahan masalah.

e) Memikirkan cara mengarungi hidup.

f) Berupaya menyesuaikan diri terhadap situasi dan peranan. 2) Tingkat Saksama

Ini dapat ditafsirkan bahwa remaja telah memiliki kemampuan sebagai berikut.

a) Cenderung bertindak atas dasar nilai internal.

b) Melihat dirinya sebagai pembuat pilihan dan pelaku tindakan. c) Melihat keragaman emosi, motif dan perspektif diri sendiri maupun

orang lain.

d) Sadar akan tanggungjawab.

e) Mampu melakukan kritik dan penilain diri. f) Peduli akan hubungan mutualistik.

g) Berorientasi pada tujuan jangka panjang. 3) Tingkat Individualistis

Ini dapat ditafsirkan bahwa remaja telah memiliki kemampuan sebagai berikut.

a) Memiliki kesadaran yang lebih tinggi akan individualitas.

b) Kesadaran akan konflik emosionalitas antara kemandirian dan ketergantungan.


(46)

c) Menjadi lebih toleran terhadap diri sendiri dan orang lain. d) Sadar akan eksistensi perbedaan individual.

e) Bersikap toleran terhadap perkembangan dalam kehidupan.

f) Mampu membedakan kehidupan dalam dirinya dengan kehidupan luar dirinya.

4) Tingkat Mandiri

Ini dapat ditafsirkan bahwa remaja telah memiliki kemampuan sebagai berikut.

a) Telah Memiliki pandangan hidup sebagai suatu keseluruhan.

b) Bersikap objektif dan realistis terhadap diri sendiri maupun orang lain.

c) Mampu mengintegrasikan nilai-nilai yang bertentangan. d) Ada keberanian untuk menyelesaikan konflik dalam diri. e) Menghargai kemandirian orang lain.

f) Sadar akan adanya saling ketergantungan dengan orang lain.

g) Mampu mengekspresikan perasaannya dengan penuh keyakinan dan keceriaan.

Jadi yang dimaksud kemandirian belajar dalam penelitian ini yaitu memiliki hasrat atau motivasi belajar untuk maju dan bersaing, kreatif dalam kegiatan belajar, memiliki kepercayaan diri atas kemampuan diri sendiri dalam mengerjakan tugas-tugas serta bertanggung jawab terhadap kegiatan belajar.

5. Hasil Belajar

Hasil belajar adalah kemampuan pengetahuan, sikap dan keterampilan yang diperoleh siswa setelah ia menerima perlakuan yang diberikan oleh guru sehingga dapat mengkonstruksikan pengetahuan itu dalam kehidupan sehari-hari. Menurut Nana Sudjana (2009: 3) hakikat hasil belajar adalah perubahan tingkah laku yang mencakup bidang kognitif, afektif dan psikomotor yang dimiliki siswa setelah menerima pengalaman belajarnya. Sedangkan menurut Winkel dalam Purwanto (2013: 45), “Hasil belajar adalah perubahan yang mengakibatkan manusia berubah dalam sikap dan tingkah lakunya”.


(47)

Hasil belajar merupakan hasil dari suatu interaksi tindak belajar dan tindak mengajar. Hasil belajar dapat dibedakan menjadi dampak pengajaran dan dampak pengiring. Dampak pengajaran adalah hasil yang dapat diukur, seperti tertuang dalam angka rapor atau angka dalam ijazah. Dampak pengiring adalah terapan pengetahuan dan kemampuan di bidang lain, suatu transfer belajar (Dimyati & Mudjiono, 2006: 3). Dari beberapa pendapat tersebut, dapat disimpulkan bahwa hasil belajar adalah perubahan tingkah laku yang dialami seseorang dari pengalaman belajarnya setelah melalui proses belajar dalam periode tertentu. Perubahan tersebut dapat diamati dan diukur, mencakup ranah kognitif (pengetahuan), afektif (sikap) serta psikomotorik (keterampilan).

Untuk mencapai hasil belajar siswa sebagaimana yang diharapkan, maka perlu diperhatikan beberapa faktor yang mempengaruhi hasil belajar. Hasil belajar siswa pada hakekatnya merupakan interaksi dari beberapa faktor. Menurut Syaiful Bahri Djamarah (2008: 176 - 205), faktor-faktor yang mempengaruhi hasil belajar dibedakan menjadi dua yaitu sebagai berikut.

1) Faktor yang berasal dari luar

a) Lingkungan, yang terdiri dari lingkungan alam dan lingkungan sosial budaya.

b) Instrumental, yang terdiri dari guru, kurikulum, program serta sarana dan fasilitas.

2) Faktor yang berasal dari dalam

a) Fisiologis, yang terdiri dari kondisi fisiologis dan kondisi panca indera.

b) Psikologis, yang terdiri dari minat, kecerdasan, bakat, motivasi dan kemampuan kognitif.

Sementara itu menurut Dalyono (2012: 55 - 60), hasil belajar yang dicapai siswa dipengaruhi oleh dua faktor utama yakni faktor yang berasal dari dalam diri siswa (faktor internal) dan faktor yang berasal dari luar diri siswa (faktor eksternal).


(48)

Faktor internal meliputi kesehatan, intelegensi dan bakat, minat dan motivasi serta cara belajar. Sedangkan yang termasuk ke dalam faktor eksternal yaitu keluarga, sekolah, masyarakat dan lingkungan sekitar.

Berdasarkan beberapa pendapat tersebut, dapat diketahui bahwa faktor-faktor yang mempengaruhi hasil belajar adalah faktor yang berasal dari dalam diri siswa (faktor internal) dan faktor yang berasal dari luar diri siswa (faktor eksternal). Sehingga dari uraian di atas dapat disimpulkan bahwa media pembelajaran merupakan bagian dari faktor eksternal yang mempengaruhi hasil belajar, sedangkan kemandirian belajar merupakan faktor yang ada di dalam diri individu sehingga termasuk faktor internal yang mempengaruhi hasil belajar.

Dalam penelitian ini yang dimaksud dengan hasil belajar adalah hasil belajar pada mata pelajaran geografi. Hanya akan diukur dari aspek kognitifnya saja, yaitu menggunakan nilai Ujian Akhir Semester (UAS) yang masih murni belum diperhitungkan dengan nilai-nilai lain, sehingga benar-benar nilai asli hasil belajar geografi siswa tanpa rekayasa yang digunakan untuk mengukur hasil belajar pada mata pelajaran geografi siswa kelas XI IPS SMA Negeri 1 Natar.

6. Pengaruh Media Pembelajaran terhadap Hasil Belajar

Media pembelajaran adalah segala sesuatu yang digunakan untuk menyalurkan pesan serta dapat merangsang pikiran, perasaan, perhatian dan kemauan si belajar sehingga dapat mendorong terjadinya proses belajar yang disengaja, bertujuan dan terkendali (Yusufhadi Miarso, 2009: 458). Manfaat media pembelajaran dapat mempertinggi proses belajar siswa dalam pembelajaran yang pada akhirnya


(49)

diharapkan mampu meningkatkan hasil beajar yang hendak dicapai. Menurut Sudjana dan Rivai dalam Azhar Arsyad (2011: 24), ada beberapa alasan media pembelajaran dapat mempertinggi proses belajar siswa, hal ini berkenaan dengan manfaat media pembelajaran dalam proses belajar siswa.

Berdasarkan faktor-faktor yang mempengaruhi hasil belajar menurut Syaiful Bahri Djamarah (2008: 177), media pembelajaran termasuk ke dalam faktor instrumental yang mempengaruhi hasil belajar. Hal ini didukung oleh Daryanto (2011: 15) yang menjelaskan tentang temuan-temuan penelitian yang menunjukkan bahwa terdapat interaksi antara penggunaan media pembelajaran dan karakteristik belajar siswa dalam menentukan hasil belajar siswa. Sehingga dapat dikatakan bahwa penggunaan atau pemanfaatan media pembelajaran mempengaruhi hasil belajar siswa. Dengan demikian tingginya pemanfaatan media pembelajaran berkaitan dengan peningkatan hasil belajar yang diperoleh siswa, atau dapat dikatakan bahwa semakin optimal pemanfaatan media pembelajaran maka hasil belajar yang dicapai akan semakin tinggi.

7. Pengaruh Kemandirian Belajar terhadap Hasil Belajar

Kemandirian dalam belajar merupakan aktivitas belajar yang berlangsungnya lebih didorong oleh kemauan sendiri, pilihan sendiri dan tanggung jawab sendiri dari pembelajar (Umar Tirtarahardja & La Sulo, 2005: 50). Kemandirian belajar siswa mendorong siswa agar tidak bergantung pada orang lain dalam mempelajari dan menyelesaikan tugas mata pelajaran geografi, berusaha untuk mencoba dan memecahkan masalah yang berhubungan dengan proses dan tahapan yang perlu dijalani siswa. Hal tersebut sejalan dengan pendapat yang dikemukakan oleh


(50)

Dhesiana (2009) bahwa kemandirian belajar dapat diartikan sebagai sifat dan sikap serta kemampuan yang dimiliki siswa untuk melakukan kegiatan belajar secara sendirian maupun dengan bantuan orang lain berdasarkan motivasinya sendiri untuk menguasai suatu kompetensi tertentu sehingga dapat digunakannya untuk memecahkan masalah yang dijumpainya di dunia nyata.

Kemandirian belajar dalam penelitian ini berupa memiliki motivasi belajar, kreatif dalam kegiatan belajar, memiliki kepercayaan diri serta bertanggung jawab. Berdasarkan faktor-faktor yang mempengaruhi hasil belajar menurut Syaiful Bahri Djamarah (2008: 177), kemandirian belajar termasuk ke dalam faktor yang berasal dari dalam yang mempengaruhi hasil belajar siswa karena di dalamnya termasuk memiliki motivasi belajar yang merupakan salah satu faktor psikologis.

8. Penelitian yang Relevan

Penelitian yang disusun oleh Ria Riani Mahasiswa Program Sarjana Universitas Pendidikan Indonesia dengan judul penelitian “Pengaruh Media Pembelajaran terhadap Prestasi Belajar Siswa Kelas XII pada Mata Pelajaran Produktif Kompetensi Keahlian Administrasi Perkantoran di SMK Mohamad Toha Cimahi”. Penelitian ini menggunakan metode survey eksplanasi, data dikumpulkan dengan menggunakan angket yang diperoleh dari 37 orang siswa sebagai populasi. Teknik analisis data menggunakan uji regresi linier sederhana.

Hasil analisa menunjukkan bahwa kedua variabel berada pada kategori sedang. Data berdistribusi normal dan berpola linier. Dari hasil uji hipotesis diperoleh bahwa variabel efektivitas penggunaan media pembelajaran berpengaruh positif


(51)

terhadap variabel prsetasi belajar siswa kelas XII pada mata pelajaran produktif kompetensi keahlian administrasi perkantoran di SMK Mohamad Toha Cimahi.

Perbedaan penelitian ini dengan yang dilakukan oleh penulis adalah perbedaan tempat penelitian, waktu penelitian dan subjek penelitian karena penelitian ini berlokasi di SMK Mohamad Toha Cimahi dengan subjek penelitian adalah siswa kelas XII pada kompetensi keahlian administrasi perkantoran dan waktu penelitian ini dilaksanakan pada tahun pelajaran 2012/2013. Persamaan penelitian ini dengan penelitian yang dilaksanakan oleh penulis adalah keduanya meneliti tentang pengaruh media pembelajaran terhadap hasil belajar/prestasi belajar.

Penelitian yang disusun oleh Wahidin Hisyam Mahasiswa Pasca Sarjana Universitas Lampung dengan judul penelitian “Hubungan Motivasi Belajar dan Kemandirian Belajar dengan Hasil Belajar Pendidikan Agama Islam di SMA Negeri 12 Bandar Lampung”. Penelitian ini menggunakan metode survei korelasional. Pengambilan sampel dengan menggunakan teknik proportional random sampling. Pengumpulan data dengan menggunakan instrumen kuesioner untuk mengukur motivasi belajar dan kemandirian belajar serta instrumen tes untuk mengukur hasil belajar siswa. Penelitian ini menggunakan teknik analisis data berupa analisis statistik inferensial dengan formula regresi ganda.

Hasil penelitian pada taraf signifikansi 0,05 diperoleh hubungan yang positif dan signifikan antara:

a. motivasi belajar siswa dengan hasil belajar siswa yang ditunjukkan oleh koefisien korelasi sebesar 0,693 dan koefisien determinasi sebesar 0,409;


(52)

b. kemandirian belajar dengan hasil belajar siswa yang ditunjukkan oleh koefisien korelasinya sebesar 0,613 dan koefisien determinasi sebesar 0,376; c. motivasi belajar dan kemandirian belajar secara bersama-sama dengan hasil

belajar siswa yang ditunjukkan oleh koefisien korelasi sebesar 0,730 dan koefisien determinasi sebesar 0,532. Kontribusi motivasi belajar terhadap hasil belajar siswa 40,9 % dan kemandirian belajar adalah sebesar 37,6 %.

Penelitian di atas dapat disimpulkan bahwa motivasi belajar dan kemandirian belajar tidak dapat diabaikan karena dapat mempengaruhi siswa dalam pencapaian hasil belajar siswa. Perbedaan penelitian ini dengan yang dilakukan oleh penulis adalah perbedaan tempat penelitian, waktu penelitian dan subjek penelitian karena penelitian ini berlokasi di SMA Negeri 12 Bandar Lampung dengan subjek penelitian adalah siswa kelas II SMA Negeri 12 Bandar Lampung yang mengikuti pelajaran Pendidikan Agama Islam dan waktu penelitian ini dilaksanakan pada tahun pelajaran 2003/2004. Persamaan penelitian ini dengan penelitian yang dilaksanakan oleh penulis adalah keduanya meneliti tentang hubungan kemandirian belajar siswa dengan hasil belajar.

B.Kerangka Pikir

Hasil belajar merupakan perubahan tingkah laku mencakup bidang kognitif, afektif dan psikomotor yang dimiliki siswa setelah siswa tersebut menerima pengalaman belajarnya. Hasil Belajar dipengaruhi oleh berbagai faktor, baik faktor yang berasal dari luar individu berupa faktor lingkungan dan faktor instrumental, maupun faktor yang berasal dari dalam individu itu sendiri seperti faktor fisiologis dan faktor psikologis. Salah satu faktor yang diduga berpengaruh


(53)

terhadap hasil belajar yaitu media pembelajaran yang termasuk ke dalam faktor instrumental. Kurang optimalnya hasil belajar pada mata pelajaran geografi kelas XI IPS SMA Negeri 1 Natar tahun ajaran 2013/2014 diduga disebabkan oleh rendahnya pemanfaatan media pembelajaran. Peta, globe, atlas dan lain-lain sebagai media pembelajaran geografi hanya tersedia di perpustakaan sekolah saja namun belum digunakan dalam proses pembelajaran.

Berdasarkan teori media pembelajaran yang menyatakan bahwa segala sesuatu yang digunakan untuk menyalurkan pesan serta dapat merangsang pikiran, perasaan, perhatian dan kemauan siswa sehingga dapat mendorong terjadinya proses belajar yang disengaja, bertujuan dan terkendali serta pada akhirnya dapat menciptakan terjadinya proses pembelajaran yang efektif. Pembelajaran yang efektif diyakini dapat mempertinggi hasil belajar. Media pembelajaran bermanfaat dalam mempertinggi hasil belajar siswa berupa pengetahuan, sikap dan keterampilan. Dengan demikian tingginya pemanfaatan media pembelajaran berkaitan dengan peningkatan hasil belajar yang diperoleh siswa, atau dapat dikatakan bahwa semakin optimal pemanfaatan media pembelajaran maka hasil belajar yang dicapai akan semakin tinggi.

Faktor lainnya yang juga diduga berpengaruh terhadap hasil belajar adalah kemandirian belajar. Kemandirian belajar mendorong siswa agar tidak bergantung pada orang lain dalam mempelajari dan menyelesaikan tugas mata pelajaran geografi, berusaha untuk mencoba dan memecahkan masalah yang berhubungan dengan proses dan tahapan yang perlu dijalani siswa. Sikap mandiri siswa akan membuat siswa terus berusaha mengatasi hambatan yang dialami dalam kegiatan


(54)

belajarnya, tidak mudah menyerah serta bertanggung jawab terhadap hasil belajar geografinya. Adanya kemandirian belajar yang dimiliki siswa akan sangat membantu siswa tersebut dalam proses belajarnya sehingga siswa tersebut dapat memperoleh hasil belajar yang tinggi. Sebaliknya siswa yang kurang memiliki kemandirian belajar akan menghambat proses belajarnya sehingga hasil belajar yang dicapai akan rendah.

Berdasarkan uraian di atas bahwa variabel hasil belajar (Y) dipengaruhi oleh berbagai variabel, diantaranya media pembelajaran (X1) dan kemandirian belajar siswa (X2). Pengaruh masing-masing variabel dapat digambarkan sebagai berikut.

r1

R

r2

Gambar 1. Paradigma Penelitian

Keterangan:

X1 : media pembelajaran X2 : kemandirian belajar siswa Y : hasil belajar

X1

X2


(55)

: pengaruh media pembelajaran dan kemandirian belajar siswa terhadap hasil belajar

: pengaruh media pembelajaran dan kemandirian belajar siswa secara bersama-sama terhadap hasil belajar.

C. Hipotesis Penelitian

Berdasarkan deskripsi teori dan kerangka pikir yang telah diuraikan di atas, maka dapat diajukan hipotesis sebagai berikut.

1. Ada pengaruh yang positif dan signifikan media pembelajaran terhadap hasil belajar pada mata pelajaran geografi siswa kelas XI IPS SMA Negeri 1 Natar tahun ajaran 2013/2014.

2. Ada pengaruh yang positif dan signifikan kemandirian belajar terhadap hasil belajar pada mata pelajaran geografi siswa kelas XI IPS SMA Negeri 1 Natar tahun ajaran 2013/2014.

3. Ada pengaruh yang positif dan signifikan media pembelajaran dan kemandirian belajar secara bersama-sama terhadap hasil belajar pada mata pelajaran geografi siswa kelas XI IPS SMA Negeri 1 Natar tahun ajaran 2013/2014.


(56)

III. METODOLOGI PENELITIAN

A. Metode Penelitian

Penelitian ini adalah penelitian kuantitaif dengan mengggunakan metode Ex post facto. Penelitian kuantitatif artinya semua informasi atau data yang diperoleh diwujudkan dengan angka dan analisis yang digunakan adalah analisis statistik. Menurut Sumadi Suryabrata (2010: 85), Ex post facto artinya data dikumpulkan setelah semua kejadian yang dipersoalkan berlangsung (lewat). Tujuan penelitian ini yaitu untuk menyelidiki kemungkinan hubungan sebab-akibat dengan cara berdasar atas pengamatan terhadap akibat yang ada mencari kembali faktor yang mungkin menjadi penyebab melalui data tertentu.

Jenis penelitian adalah penelitian korelasi, menurut Juliansyah Noor (2012: 40), “Penelitian korelasi mempelajari hubungan dua variabel atau lebih, yakni sejauh mana variasi dalam satu variabel berhubungan dengan variasi dalam variabel lain”. Untuk itu maka dilakukan analisis regresi guna melihat pengaruh media pembelajaran dan kemandirian belajar siswa terhadap hasil belajar pada mata pelajaran geografi, baik secara satu persatu maupun secara bersamaan.


(57)

B.Populasi dan Sampel 1. Populasi

“Populasi adalah wilayah generalisasi yang terdiri atas objek atau subjek yang mempunyai kualitas dan karakteristik tertentu yang ditetapkan oleh peneliti untuk dipelajari dan kemudian ditarik kesimpulannya” (Sugiyono, 2012: 117). Berdasarkan pendapat tersebut maka populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas XI IPS SMA Negeri 1 Natar tahun ajaran 2013/2014, terdiri dari empat kelas yaitu kelas XI IPS 1, XI IPS 2, XI IPS 3 dan XI IPS 4 yang berjumlah 135 siswa.

Tabel 2. Data Jumlah Siswa Kelas XI IPS SMA Negeri 1 Natar Tahun Ajaran 2013/2014.

No. Kelas Jumlah Siswa yang Menjadi Populasi

1. XI IPS 1 35

2. XI IPS 2 36

3. XI IPS 3 34

4. XI IPS 4 30

Jumlah 135

Sumber: TU SMA Negeri 1 Natar tahun ajaran 2013/2014.

2. Sampel

“Sampel adalah bagian dari jumlah dan karakteristik yang dimiliki oleh populasi” (Sugiyono, 2012: 118). Besarnya sampel dalam penelitian ini ditentukan menggunakan rumus Slovin. Alasan menggunakan rumus tersebut adalah untuk mendapatkan sampel yang representatif dan lebih pasti atau mendekati populasi yang ada, rumus Slovin yaitu sebagai berikut.


(58)

Dimana:

n = jumlah elemen/anggota sampel N = jumlah elemen/anggota populasi

e = error level (tingkat kesalahan, umumnya digunakan 1%, 5% dan 10%) (Juliansyah Noor, 2012: 158).

Bedasarkan populasi 135 siswa yang ditetapkan dengan tingkat kesalahan sebesar 5% atau 0,05, maka besarnya sampel pada penelitian ini adalah:

100,93 dibulatkan menjadi 100.

Jadi jumlah keseluruhan responden dalam penelitian ini adalah 100 siswa.

Untuk menentukan besarnya sampel dari masing-masing kelas dilakukan dengan menggunakan rumus alokasi proporsional sebagai berikut.

(Juliansyah Noor, 2012: 152).

Tabel 3. Perhitungan Proporsi Sampel Tiap Kelas.

No. Kelas Perhitungan Sampel

1. XI IPS 1 n = 35/135 x 100 = 25,92 26

2. XI IPS 2 n = 36/135 x 100 = 26,66 27

3. XI IPS 3 n = 34/135 x 100 = 25,18 25

4. XI IPS 4 n = 30/135 x 100 = 22,22 22

Jumlah 100


(1)

66

2) Mencari koefisien korelasi antara variabel X1 dan X2 dengan Y, dengan rumus sebagai berikut:

(Hartono, 2012: 170).

3) Mencari koefisien determinasi (R2) antara kriterium Y dengan prediktor X1 dan X2, dengan cara mengkuadratkan Rhitung sehingga ditemukan nilai R2. 4) Menguji signifikansi dengan uji F

Keterangan:

Freg = harga F garis regresi

n = banyak anggota sampel (responden) m = banyak prediktor

R = koefisien korelasi (Hartono, 2012: 170).

Pengambilan kesimpulan yaitu dengan cara membandingkan nilai Fhitung dengan Ftabel pada taraf signifikansi 5%. Jika Fhitung lebih dari Ftabel berarti pengaruh variabel bebas terhadap variabel terikat dinyatakan signifikan. Sebaliknya, jika Fhitung kurang dari Ftabel maka pengaruh variabel bebas terhadap variabel terikat dinyatakan tidak signifikan.


(2)

V. SIMPULAN DAN SARAN

A. Simpulan

Berdasarkan hasil analisis data dan pembahasan dalam penelitian ini, maka dapat diambil kesimpulan sebagai berikut.

1. Ada pengaruh yang positif dan signifikan media pembelajaran terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran geografi kelas XI IPS SMA Negeri 1 Natar tahun ajaran 2013/2014. Besarnya sumbangan pengaruh (r2) media pembelajaran terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran geografi di SMA Negeri 1 Natar yaitu 30 persen sedangkan sisanya sebesar 70 persen dipengaruhi oleh faktor lain seperti guru, kurikulum dan program serta faktor lingkungan berupa lingkungan alam dan lingkungan sosial budaya.

2. Ada pengaruh yang positif dan signifikan kemandirian belajar terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran geografi kelas XI IPS SMA Negeri 1 Natar tahun ajaran 2013/2014. Besarnya sumbangan pengaruh (r2) kemandirian belajar terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran geografi di SMA Negeri 1 Natar yaitu 20,9 persen sedangkan sisanya sebesar 79,1 persen dipengaruhi oleh faktor lain seperti minat, kecerdasan, bakat dan kemampuan kognitif serta faktor fisiologis yang meliputi kondisi fisiologis dan kondisi panca indera.


(3)

119

3. Ada pengaruh yang positif dan signifikan media pembelajaran dan kemandirian belajar secara bersama-sama terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran geografi kelas XI IPS SMA Negeri 1 Natar tahun ajaran 2013/2014. Besarnya sumbangan pengaruh (R2) media pembelajaran dan kemandirian belajar terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran geografi di SMA Negeri 1 Natar yaitu 33,9 persen sedangkan sisanya sebesar 66,1 persen dipengaruhi oleh faktor lain seperti guru, kurikulum, program, lingkungan alam dan lingkungan sosial budaya serta faktor minat, kecerdasan, bakat, kemampuan kognitif, kondisi fisiologis dan kondisi panca indera.

B. Saran

Berdasarkan kesimpulan di atas, dapat diberikan saran-saran sebagai berikut. 1. Bagi guru, dengan memahami bahwa media pembelajaran memberikan

pengaruh positif terhadap hasil belajar pada mata pelajaran geografi, guru diharapkan meningkatkan penggunaan media pembelajaran dengan demikian kegiatan pembelajaran yang efektif dapat tercipta.

2. Bagi siswa, dengan mengetahui kemandirian belajar dapat memberikan dampak positif terhadap hasil belajar khususnya pada mata pelajaran geografi, diharapkan siswa memiliki keinginan untuk mandiri dalam belajar yang baik, agar dapat termotivasi dan dapat memecahkan masalah sendiri pada materi pelajaran geografi dengan lebih baik. Selain itu, siswa juga harus memiliki rasa percaya diri dalam belajar sehingga tidak mudah terpengaruh oleh pendapat orang lain serta harus berperan aktif seperti mencari buku referensi lain yang dapat dijadikan acuan untuk menambah pengetahuan.


(4)

DAFTAR PUSTAKA

Arief S. Sadiman dkk. 2011. Media Pendidikan. Jakarta: Rajawali Pers. Azhar Arsyad. 2011. Media Pembelajaran. Jakarta: Rajawali Pers. Dalyono. 2012. Psikologi Pendidikan. Jakarta: Rineka Cipta.

Danang Sunyoto. 2007. Analisis Regresi dan Korelasi Bivariat. Yogyajarta: Amara Books.

Daryanto. 2011. Media Pembelajaran. Bandung: PT Sarana Tutorial Nurani Sejahtera.

Dewi Salma Prawiradilaga. 2008. Prinsip Disain Pembelajaran. Jakarta: Kencana.

Dhesiana. 2009. Kemandirian dalam Belajar.

http://dhesiana.wordpress.com/2009/01/16/kemandirian-dalam-belajar/ Diakses pada hari Jum’at, 30 Mei 2014 pukul 15.55 WIB.

Dimyati & Mudjiono. 2006. Belajar dan Pembelajaran. Jakarta: PT Rineka Cipta. Duwi Priyatno. 2010. Teknik Mudah dan Cepat Melakukan Analisis Data

Penelitian SPSS. Yogyakarta: Gava Media.

---. 2012. Cara Kilat Belajar Analisis Data dengan SPSS 20. Yogyakarta: Andi Offset.

Dwi Kurniawan. 2011. Methods Successive Interval.

http://dwikurniawan13.wordpress.com/2011/06/14/methods-successive-interval-msi/. Diakses pada hari Senin, 30 Juni 2014, pukul 13.20 WIB.

Dyahnita Adiningsih. 2012. Pengaruh Persepsi Siswa tentang Metode Mengajar Guru dan Kemandirian Belajar terhadap Prestasi Belajar Akuntansi Siswa Kelas X Program Keahlian Akuntansi SMK Batik Perbaik Purworejo Tahun Ajaran 2011/2012. Skripsi (Pdf). Yogyakarta: UNY.


(5)

121

Haris Mudjiman. 2011. Manajemen Pelatihan Berbasis Belajar Mandiri. Yogyakarta: Pustaka Pelajar.

Hartono. 2012. Statistik untuk Penelitian. Yogyakarta: Pustaka Pelajar. Juliansyah Noor. 2012. Metodologi Penelitian. Jakarta: Kencana.

Kurman. 2010. Hubungan Persepsi Siswa tentang Iklim Pembelajaran, Media Pembelajaran dan Motivasi Belajar dengan Kecakapan Berwirausaha Siswa Program Produktif di Sekolah Usaha Perikanan Menengah Negeri Kotaagung. Tesis. Bandar Lampung: Universitas Lampung.

Mohammad Ali & Mohammad Asrori. 2005. Psikologi Remaja Perkembangan Peserta Didik. Jakarta: PT Bumi Aksara.

Moh. Nazir. 2003. Metode Penelitian. Jakarta: Ghalia Indonesia.

Muhibbin Syah. 2010. Psikologi Belajar. Jakarta: PT Raja Grafindo Persada. Nana Sudjana. 2009. Penilaian Hasil Proses Belajar Mengajar. Bandung: PT

Remaja Rosdakarya.

Ngalim Purwanto. 2007. Psikologi Pendidikan. Bandung: PT Remaja Rosdakarya. Nursid Sumaatmadja. 2001. Metodologi Pengajaran Geografi. Jakarta: PT Bumi

Aksara.

Oemar Hamalik. 2008. Kurikulum dan Pembelajaran. Jakarta: PT Bumi Aksara. Purwanto. 2013. Evaluasi Hasil Belajar. Yogyakarta: Pustaka Belajar.

R. Gunawan Sudarmanto. 2005. Analisis Regresi Linier Ganda dengan SPSS. Bandar Lampung: Graha Ilmu.

Ria Riani. 2013. Pengaruh Media Pembelajaran terhadap Prestasi Belajar Siswa Kelas XII pada Mata Pelajaran Produktif Kompetensi Keahlian Administrasi Perkantoran di SMK Mohamad Toha Cimahi. Skripsi (Pdf). Bandung: Universitas Pendidikan Indonesia.

Riduwan. 2012. Skala Pengukuran Variabel-variabel Penelitian. Bandung: Alfabeta.

Soegyarto Mangkuatmodjo. 1997. Pengantar Statistik. Jakarta: Rineka Cipta. Sudjana. 2005. Metode Statistika. Bandung: Tarsito.


(6)

Suharsimi Arikunto. 2010. Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktik. Jakarta: Rineka Cipta.

Sumadi Suryabrata. 2010. Metodologi Penelitian. Jakarta: Rajawali Pers.

Sumarmi. 2012. Model-model Pembelajaran Geografi. Malang: Aditya Media Publishing.

Sumiati & Astra. 2008. Metode Pembelajaran. Bandung: Wacana Prima. Sutrisno Hadi. 2004. Analisis Regresi. Yogyakarta: Andi Offset.

Syaiful Bahri Djamarah. 2008. Psikologi Belajar. Jakrta: Rineka Cipta. Syaiful Sagala. 2012. Konsep dan Makna Pembelajaran. Bandung: Alfabeta. Tim Penyusun Kamus. 2005. Kamus Besar Bahasa Indonesia Edisi Ketiga.

Jakarta: Balai Pustaka.

Umar Tirtarahardja & S. L. La Sulo. 2005. Pengantar Pendidikan. Jakarta: PT Rineka Cipta.

Wahidin Hisyam. 2005. Hubungan Motivasi Belajar dan Kemandirian Belajar dengan Hasil Belajar Pendidikan Agama Islam di SMAN 12 Bandar Lampung. Tesis. Bandar Lampung: Universitas Lampung.

Wardani. 2012. Pengaruh Pemahaman Guru dalam Melaksanakan Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan (KTSP), Perencanaan Pembelajaran dan Kepemimpinan Kepala Sekolah terhadap Kinerja Guru pada SMP Negeri 1 Seputih Banyak Tahun Pelajaran 2011/2012. Skripsi. Bandar Lampung: Universitas Lampung.

Yusufhadi Miarso. 2009. Menyemai Benih Teknologi Pendidikan. Jakarta: Kencana.

---. 2010. Format Penulisan Karya Ilmiah. Bandar Lampung: Universitas Lampung.


Dokumen yang terkait

PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN MIND MAPPING TERHADAP HASIL PEMBELAJARAN SISWA PADA MATA PELAJARAN SEJARAH KELAS XI IPS SMA NEGERI 16 BANDAR LAMPUNG TAHUN PELAJARAN 2013/2014

1 5 70

PERBANDINGAN PENGGUNAAN MEDIA PEMBELAJARAN REALIA DENGAN GAMBAR CETAK TERHADAP HASIL BELAJAR GEOGRAFI SISWA KELAS XI DI SMA NEGERI 1 BANDAR SRIBHAWONO LAMPUNG TIMUR TAHUN PELAJARAN 2013/2014

0 10 101

JUDUL INDONESIA: PENGGUNAAN METODE DISKUSI UNTUK MENINGKATKAN MINAT BELAJAR DAN HASIL BELAJAR PADA MATA PELAJARAN GEOGRAFI SISWA KELAS XI IPS SMA NEGERI 1 NATAR TAHUN PELAJARAN 2013/2014 JUDUL INGGRIS: THE USE OF DISCUSSION METHOD FOR INCREASE INTEREST IN

1 18 63

PENGGUNAAN METODE DISKUSI UNTUK MENINGKATKAN MINAT BELAJAR DAN HASIL BELAJAR PADA MATA PELAJARAN GEOGRAFI SISWA KELAS XI IPS SMA NEGERI 1 NATAR TAHUN PELAJARAN 2013/2014

20 71 72

PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN KONTEKSTUAL (CONTEXTUAL TEACHING AND LEARNING) TERHADAP HASIL BELAJAR PADA MATA PELAJARAN GEOGRAFI KELAS XI IPS SMA NEGERI 6 BANDAR LAMPUNG TAHUN AJARAN 2014/2015

0 6 71

PENGARUH MEDIA KOMIK TERHADAP HASIL BELAJAR SEJARAH SISWA KELAS XI IPS 1 DI SMA SWADHIPA NATAR TAHUN PELAJARAN 2013/2014

5 33 68

PENGARUH MOTIVASI BELAJAR DAN KESIAPAN BELAJAR TERHADAP PRESTASI BELAJAR GEOGRAFI SISWA KELAS XI SMA SWADHIPA BUMISARI NATAR TAHUN PELAJARAN 2014/2015

1 7 89

PENERAPAN MODEL QUANTUM TEACHING UNTUK MENINGKATKAN AKTIVITAS DAN HASIL BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN GEOGRAFI SISWA KELAS XI IPS SMA NEGERI 1 KALIREJO

0 5 53

PENGARUH MEDIA PEMBELAJARAN DAN KEMANDIRIAN BELAJAR TERHADAP HASIL BELAJAR PADA MATA PELAJARAN GEOGRAFI SISWA KELAS XI IPS SMA NEGERI 1 NATAR TAHUN AJARAN 2013/2014

3 16 92

PENGARUH DISIPLIN BELAJAR TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN SOSIOLOGI KELAS XI IPS

0 1 9