Tugas Kegiatan Belajar 2. Model Waterfall Tahap Desain Alokasi Waktu : 3 x 45 menit

3.3. Kegiatan Belajar 3. Model Waterfall Tahap Pengujian Alokasi Waktu : 2 x 45 menit

3.3.1. Tujuan Pembelajaran

Tujuan pembelajaran pada Kegiatan Belajar 1 Model Waterfall Tahap Pengujian adalah: 1. Memahami tahap pengujian perangkat lunak. 2. Mampu melakukan pengujian perangkat lunak.

3.3.2. Aktivitas belajar siswa

3.3.2.1. Mengamati

Setelah sebuah produk dihasilkan oleh sebuah pabrik maka akan dilanjutkan dengan pengujian produk. Pengujian yang dilakukan untuk memberikan quality assurance jaminan kualitas agar pelanggan mendapatkan barang yang berkualitas baik dan pelanggan tidak menjadi kecewa atau bahkan mengajukan complain. Kekecewaan pelanggan akan berakibat tidak baik terhadap kelangsungan hidup perusahaan. Dalam pembuatan perangkat lunak, setelah melalui tahap desain dan kemudian ditulis dalam baris-baris perintah coding sehingga berwujud perangkat lunak yang bisa digunakan. Mengingat bawah perangkat lunak memiliki karakteristik yang berbeda dari produk pabrikan pada umumnya maka pengujian perangkat lunak dilakukan dengan cara yang berbeda. Meskipun berbeda tetapi pengujian perangkat lunak memiliki tujuan yang sama denga pengujian produk lain, yaitu untuk menghasilkan perangkat lunak yang berkualitas tinggi, memberikan jaminan kualitas kepada pengguna perangkat lunak.

3.3.2.2. Menanya

Berdasarkan kegiatan mengamati, coba pikirkan bagaimana melakukan pengujian perangkat lunak.

3.3.2.3. Mencoba Percobaan 1

Berdasarkan tahap analisis Aplikasi Pendataan Nilai Siswa diketahui bahwa aplikasi yang dibuat seharusnya memiliki fungsi:  Kelola Siswa : + sub fungsi tambah siswa + sub fungsi cari siswa + sub fungsi ubah data siswa  Kelola Mata Pelajaran + sub fungsi tambah mata pelajaran + sub fungsi cari mata pelajaran + sub fungsi ubah mata pelajaran  Kelola Nilai Siswa + sub fungsi Input Nilai siswa + sub fungsi Cari nilai siswa + sub fungsi Ubah Nilai siswa + sub fungsi Eksport Nilai Siswa . Seperti sudah disebutkan bahwa dokumen analisis menjadi kontrak kerja yang harus dipenuhi oleh pembuat aplikasi software developer sehingga pengujian paling utama adalah untuk melihat apakah semua tuntutan tersebut sudah diimplemetasikan dengan baik pada apliasi yang dihasilkan. Diharapkan pada tahap ini aplikasi Pendataan Nilai Siswa sudah dibuat oleh siswa. Perhatikan aplikasi yang sudah dibuat. Untuk menguji aplikasi berdasar tekniknya ada dua 1. Ujilah semua alur program program. + Ujilah semua percabangan yang ada menggunakan nilai variabel yang dibuat bisa melalui semua cabang + Ujilah semua perulangan yang terjadi + Perhatika perubahan nilai variabel selama jalannya pengujian Teknik ini membutuhkan bahwa penguji mendapatkan langsung sourcecode asli dari aplikasi yang dibuat. Dalam compiler Free Pascal penguji bisa memanfaatkan menu Step Over F8 dan Trace Into F7 dan perhatikan jalannya program secara bertahap. Perhatikan perubahan nilai variabel yang terjadi apakah sudah sesuai atau tidak. Pengujian dengan teknik ini biasa disebut dengan white-box testing. 2. Ujilah semua mekanisme input dan catatlah output yang dihasilkan. Jalankan program tanpa perlu melihat source-code, sehingga pengujian ini sering disebut black-box testing. Cobalah semua fungsi apakah berjalan seperti yang dikehendaki. Untuk setiap fungsi yang ada, coba berikan sederetan input yang valid benar dan input invalid tidak benar. Input yang valid seharusnya bisa diterima dengan baik untuk selanjutnya diproses, dan hasil dari proses juga harus valid benar. Input invalid seharusnya tidak mengakibatkan aplikasi menjadi berhenti atau mati, tetapi aplikasi yang baik harus bisa mengenali input yang invalid, memberi tahu pengguna ada kesalahan dalam input, menolak memproses input yang salah, dan memberitahu input yang seharusnya diberikan oleh pengguna, tanpa mengakibatkan aplikasi menjadi berhenti atau bahkan mati dan lebih parah mengakibatkan keseluruhan proses dalam sistem operasi berhenti. Dari strategi pengujian jua ada dua, yaitu: 1. Ujilah dalam kondisi yang terkendali, lingkungan aplikasi dibuat seoptimal mungkin agar sistem bis berjalan dengan baik. Pengujian ini disebut dengan alpha testing.