Pengertian Customer Loyalty Posisi Studi

commit to user 38

BAB II KAJIAN PUSTAKA DAN PENGEMBANGAN HIPOTESIS

Bab ini mengungkap kajian literatur yang dapat menjelaskan fenomena tentang loyalitas pelanggan. Hal ini dimaksudkan untuk mengetahui posisi studi ini dibandingkan dengan studi-studi sebelumnya terkait dengan variabel-variabel yang menjadi objek amatan dan hubungan antar variabel yang terbentuk. Selain itu, posisi studi ini juga digunakan untuk mendesain rumusan hipotesis yang selanjutnya juga digunakan untuk mengkonstruksi model penelitian. Secara keseluruhan, bab ini menjelaskan pengertian tentang customer loyalty, posisi studi, pembahasan teori dan proporsi, serta pengembangan model penelitian.

A. Pengertian Customer Loyalty

Customer loyalty didefinisi sebagai komitmen mendalam untuk membeli kembali atau berlangganan kembali suatu produk atau jasa secara konsisten dimasa depan pada merek yang sama, meskipun ada pengaruh situasi dan upaya pemasaran yang berpotensi menyebabkan perilaku switching Lihat Jamal dan Anastasiadou, 2009. Definisi ini menjelaskan bahwa untuk meningkatkan dan mempertahankan loyalitas pelanggan maka kepuasan pelanggan perlu mendapat perhatian agar tercipta hubungan jangka panjang dengan pelanggan dan pelanggan tidak mudah beralih ke perusahaan lain. Hal ini memberikan pemahaman bagi pemasar terkait dengan stimulus-stimulus yang didesain untuk mempengaruhi loyalitas pelanggan. Oleh karena penelitian tentang loyalitas pelanggan sangat beragam maka pembahasan berikutnya akan diungkap tentang posisi studi ini untuk menjelaskan perbedaan dengan studi sebelumnya. commit to user 39

B. Posisi Studi

Posisi studi ini dimaksudkan untuk menjelaskan posisi studi ini dibandingkan dengan studi-studi pendahulu melalui variabel-variabel yang teridentifikasi. Adapun variabel tujuan yang digunakan dalam penelitian ini adalah customer loyalty Lihat Jamal dan Anastasiadou, 2009; Yu et al., 2006; Koc, 2006; Ruyter dan Bloemer, 1998. Selanjutnya, studi ini juga menggunakan enam variabel amatan yang diadopsi dari kajian literatur, yaitu: 1 tangibility yang diadopsi dari penelitian Jamal dan Anastasiadou 2009, Yu et al. 2006, Zhou 2004; 2 reliability yang diadopsi dari penelitian Jamal dan Anastasiadou 2009, Yu et al. 2006, Zhou 2004; 3 responsiveness yang diadopsi dari penelitian Jamal dan Anastasiadou 2009, Yu et al. 2006, Zhou 2004; 4 empathy yang diadopsi dari penelitian Jamal dan Anastasiadou 2009, Yu et al. 2006, Zhou 2004; 5 assurance yang diadopsi dari penelitian Jamal dan Anastasiadou 2009, Yu et al. 2006, Zhou 2004; 6 customer satisfaction yang diadopsi dari penelitian Jamal dan Anastasiadou 2009, Yu et al. 2006, Zhou 2004. Berikut Tabel II.1 yang menjelaskan posisi studi melalui variabel yang teridentifikasi dari studi pilot. commit to user 40 Tabel II.1 Posisi Studi Peneliti tahun Variabel Independen Variabel Mediasi Variabel Moderator Variabel Dependen Alat Analisis Ruyter dan Bloemer 1998 Satisfaction · Positive mood · Value attainment Loyalty SPSS Yang dan Peterson 2004 Customer value Perceived satisfaction Switching cost Customer loyalty SEM Zhou 2004 · Tangibility · Reliability · Responsiveness · Empathy · Assurance Customer satisfaction Behavioral intentions SEM Koc 2006 · Images · Expectations · Perceived quality hard · Perceived quality soft · Perceived value · Customer satisfaction Loyalty SPSS Yu et al. 2006 Demographis · Tangibility · Reliability · Responsiveness · Empathy · Assurance · Satisfaction Customer loyalty SPSS Jamal dan Anastasiadou 2009 · Tangibility · Reliability · Responsiveness · Empathy · Assurance Satisfaction Expertise Customer loyalty SEM Studi ini · Tangibility · Reliability · Responsiveness · Empathy · Assurance Customer satisfaction Customer loyalty SEM Sumber : Hasil olahan penulis, 2011 commit to user 41

C. Pembahasan Teori dan Proporsi