Secara Teoritis Secara Praktis

Aas Megasari, 2013 Penerapan Direct Method Dalam Proses Pembelajaran Bahasa Inggris Pad Anak Usia Dini Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu

D. Manfaat Penelitian

Penelitian diharapkan dapat memberikan manfaat baik secara teoritis maupun terhadap kemampuan anak di kelompok B TK Attaqwa Geger Kalong Bandung dalam mengenal, menyimak, melafalkan dan memahami kosa kata atau kalimat sederhana dalam bahasa Inggris

1. Secara Teoritis

Hasil penelitian ini diharapkan dapat diperoleh suatu informasi tentang respon dan hasil yang diperoleh pada saat diterapkannya direct methoddi kelompok B TK Attaqwa Geger Kalong Bandung sebagai bagian dari proses perbaikan pembelajaran bahasa Inggris terutama dalam pemahaman kata dan instruksi sederhana dalam bahasa Inggris.

2. Secara Praktis

a. Bagi Guru Manfaat penelitian bagi guru yaitu diharapkan dengan adanya data hasil penelitian dapat menambah referensi metode pembelajaran dengan menerapkan direct method sebagai proses perbaikan pembelajaran dalam rangka meningkatkan pemahaman anak terhadap kata dan instruksi sederhana bahasa Inggris. b. Bagi Lembaga Pendidikan Manfaat dari penelitian ini dapat dijadikan sebagai bahan pertimbangan dan rujukan untuk pembelajaran bahasa Inggris di TK dengan menggunakan metode yang menempatkan anak seolah-olah memahami bahasa Inggris dengan meminimalisir penggunaan bahasa Indonesia melalui proses pengulangan kata dan instruksi, kegiatan yang diintegrasikan dengan permainan yang melibatkan respon motorik kasar dan halus anak. Penerapan dengan menggunakan direct method ini diharapkan dapat meningkatkan kualitas belajar anak serta meningkatkan antusiasme anak terhadap pembelajaran bahasa Inggris. c. Bagi Peneliti Manfaat bagi peneliti sendiri yaitu memberikan pengalaman dan terhadap sumber data atau informasi mengenai pengaruh direct method terhadap peningkatan pemahaman anak terhadapkata dan instruksi sederhana dalam bahasa Inggris sebagai bagian dari pembelajaran bahasa. Aas Megasari, 2013 Penerapan Direct Method Dalam Proses Pembelajaran Bahasa Inggris Pad Anak Usia Dini Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu d. Bagi Peneliti Selanjutnya Penelitian ini diharapkan dapat dijadikan bahan kajian lebih lanjut bagi peneliti selanjutnya mengenai hal yang sama dengan lebih mendalam.

E. Struktur Organisasi Skripsi