Desain Penelitian METODE PENELITIAN

82

B. Setting Penelitian

Setting penelitian adalah situasi, kondisi dan tempat dimana responden melalukan kegiatan secara alami dan dipandang sebagai analisis dalam penelitian Parjono dkk, 2007:67. Setting penelitian yang digunakan pada penelitian quasi eksperiment adalah sebagai berikut: 1. Tempat penelitian Penelitian semu eksperimen quasi eksperimen dilaksanakan di SMK Negeri 1 Pengasih Kulon Progo pada mata pelajaran kompetensi kejuruan yaitu membuat pola kemeja pria kelas X semester 2 tahun ajaran 20112012 yang beralamat di jalan Kawijo No. 11 Pengasih Wates Kulon Progo, Yogyakarta. 2. Waktu penelitian Waktu penelitian adalah waktu yang digunakan selama penelitian berlangsung. Dalam penelitian ini, waktu penelitian disesuaikan dengan waktu yang diberikan oleh pihak sekolah SMK Negeri 1 Pengasih yaitu pada bulan April tahun 2012.

C. Subjek dan Objek Penelitian

1. Subjek Penelitian Subjek dalam penelitian ini adalah siswa kelas X semester 2 yang berjumlah 32 orang pada tahun akademik 20112012. 2. Objek Penelitian Objek penelitian adalah sumber diperolehnya data dari penelitian yang dilakukannya. Dalam penelitian ini objek penelitiannya adalah pengaruh 83 media pembelajaran dengan power point dan pencapaian kompetensi terhadap pola kemeja pria.

D. Prosedur Penelitian

Prosedur penelitian ini adalah : 1. Studi pustaka a. Mengidentifikasi standar kompetensi b. Mengidentifikasi karakter awal peserta didik c. Penetapkan kompetensi dasar d. Memilih materi e. Menyusun proses pembelajaran 2. Menetapkan media pembelajaran yang cocok untuk pembelajaran membuat pola busana, dengan menggunakan microsoft power point 3. Menyiapkan dan membuat media pembelajaran pada pembelajaran membuat pola kemeja pria a. Silabus b. Rencana pelaksanaan pembelajaran RPP c. Lembar penilaian 4. Perangkat media pembelajaran membuat pola kemeja pria di evaluasi oleh para ahli, yaitu ahli media dan ahli teori materi. 5. Mengimplementasikan perangkat media pembelajaran dengan microsoft power point pada pembelajaran membuat pola kemeja pria 6. Proses pembelajaran 84 Penelitian ini kolaborator oleh guru pengampu pembuatan pola kemeja pria. Pada proses pembelajaran membuat pola kemeja pria dengan menggunakan media pembelajaran dengan microsoft power point. Peneliti menyerahkan semua perangkat pembelajaran untuk dipelajari oleh guru pengampu pembuatan pola kemeja pria dan diimplementasikan pada pembelajaran pembuatan kemeja pria. Adapun rencana yang akan dilaksanakan sebagai berikut: a. Persiapan Kegiatan ini untuk mengarahkan siswa pada pokok permasalahan agar siswa siap, baik secara mental, emosional maupun fisik untuk menerima media baru. 1 Menyampaikan secara singkat tentang pelaksanaan pembelajaran menggunakan media microsoft power point dengan animasi custom animation 2 Menyampaikan tujuan pembelajaran 3 Mengulang sekilas pelajaran yang lalu yang mempuyai hubungan dengan bahan yang akan diajarkan 4 Apersepsi tentang kemeja pria, yaitu: a Siswa dapat menyebutkan pengertian busana kemeja pria b Siswa dapat menyebutkan ciri-ciri kemeja pria a. Pelaksanaan 1 Peserta didik menyebutkan alat dan bahan pembuatan pola kemeja pria 85 2 Peserta didik menjelaskan ukuran-ukuran apa saja yang diperlukan untuk membuat pola kemeja pria 3 Peserta didik membuat pola kemeja pria menggunakan media pembelajaran dengan microsoft power point dengan animasi custom animation, keterangannya sebagai berikut: a Pola kemeja bagian muka b Pola kemeja bagian belakang c Pola board dan kerah d Pola manset dan Belahan Manset e Pola Saku Vest f Pola Lapisan Tengah Muka c. Penutup Mengulang kembali materi yang telah diajarkan, membuat kesimpulan dan guru mengecek hasil pekerjaan siswa. 7. Melakukan perlakuan berupa Pretest dan Posttest pada subjek penelitian yang dilakukan hanya pada satu kelas saja. 8. Setelah diberikan perlakuan, kemudian guru mengamati unjuk kerja yang dilakukan oleh siswa di dalam praktek kelas sampai pada tahap hasil proses pembelajaran, ini merupakan data yang digunakan untuk penelitian. 9. Selain data hasil unjuk kerja juga menggunakan data berupa observasi dan angket pendapat siswa tentang pengaruh penggunaan media pembelajaran microsoft power point dengan animasi custom animation pada pem- belajaran membuat kemeja pria.