PENGARUH NAIK TURUN HARGA BBM TERHADAP K

PENGARUH NAIK TURUN HARGA BBM TERHADAP KONSUMSI
BBM WARGA MASYARAKAT MEKARSARI
Karya Tulis Ilmiah
Diajukan untuk memenuhi tugas Bahasa Indonesia

Oleh
Muhammad Hanif Ridhwan
NIS:
131407029

SEKOLAH MENENGAH PERTAMA INTERNAT AL KAUSAR
PARUNGKUDA, SUKABUMI

LEMBAR PENGESAHAN

Telah disetujui oleh guru pembimbing
Parungkuda,

2016

Menyetujui,


Guru Pembimbing 1

Guru Pembimbing 2

( Dra. Windarningsih )

( Aji Marwonto, S.Si )

Mengetahui,
Kepala Sekolah
SMP Internat Alkausar

(Suryawati Ningsih Daiman, M. Pd )

LEMBAR PERSEMBAHAN
1

Allah SWT
Yang telah memberikan begitu banyak nikmat dan rahmat-Nya kepada penulis sehingga

penulis dapat menyelesaikan karya tulis ini dengan baik.
Nabi Muhammad SAW.
Teladan yang telah membawa Islam kepada penulis dan mengajarkan akhlak yang baik
kepada umatnya.
Ayah Surya Gunawan
Yang selalu memberikan banyak kasih sayang, doa, semangat, dan nasehat kepada penulis
Mama Isyanti Binayani
Atas begitu banyak kasih sayang, nasehat, doa, dukungan, dan segala hal yang telah
diberikan kepada penulis yang tidak tergantikan
Kakak Rahmawan Putra Pratama dan Rahmawati Putri Dwiyanti
Yang selalu mendukung, memberikan semangat serta menemani penulis saat membuat
karya tulis ini
Guru pembimbing Ibu Dra. Windarningsih, Bapak Aji Marwonto
Atas bimbingan, doa, ilmu, dan bantuannya sehingga karya tulis ini dapat terselesaikan
Taufiq, Ryan, Damus, Indras
Atas persahabatan, semangat, tempat membagi cerita, dan segala hal yang tak terlupakan
Ririn Afyora, M Adnan Asadullah Samal
Yang telah memberikan kecerian, membantu penulis dalam pembuatan karya tulis
Zufar, Ghifari, Hafidz, Shamir, Levy,Echa
Yang selalu membuat penulis tertawa, memberikan semangat, dan dukungan

Feliz Co Fuerzamour
Atas kejadian – kejadian seru, pertemanan, dan segala hal yang tidak tergantikan
Achzent dan Angkatan 19 SMP
Yang ikut memberikan warna baru dalam kehidupan penulis

2

KATA PENGANTAR
Assalamu’alaikum. Wr. Wb
Puji syukur kehadirat Allah SWT yang telah memberikan nikmat islam, nikmat
iman , dan karunia kepada umat – Nya. Shalawat serta salam selalu kita panjatkan kepada
Baginda Nabi Muhammad SAW yang karenanya hidup ini penuh dengan ilmu
pengetahuan.
Berkat rahmat Allah Yang Maha Kuasa, karya tulis ini dapat terselesaikan dengan
judul “Pengaruh Naik Turun Harga BBM Terhadap Konsumsi Masyarakat Warga
Mekarsari”. Karya tulis ini membahas tentang pengaruh naik turun harga BBM terhadap
konsumsi BBM masyarakat warga Mekarsari. Metode penilittian yang digunakan adalah
metode kuesioner dan kepustakaan.
Tak bisa dipungkiri bahwa manusia adalah makhluk yang tidak sempurna, maka
karya tulis ini masih memiliki kelemahan. Hal ini disebabkan karena penulis masih dalam

tahap pembelajaran. Oleh karena itu, kritik dan saran mengenai karya tulis ini akan
diterima dengan baik oleh penulis. Penulis berharap karya tulis ini dapat bermanfaat
dimasa yang akan datang.

Sukabumi,

2015
Penulis

Muhammad Hanif Ridhwan

3

ABSTRAKSI

Karya tulis yang diteliti oleh Muhammad Hanif Ridhwan dengan judul “Pengaruh
Naik Turun Harga BBM Terhadap Konsumsi Masyarakat Warga Mekarsari “ ini
bertujuan untuk mengetahui pengaruh naik turunnya BBM terhadap warga Mekarsari,
mengetahui kenapa masyarakat lebih memilih kendaraan pribadi dibandingkan transportasi
umum dan mengetahui apakah naik turun harga BBM akan memberikan dampak buruk

bagi masyarakat. Metode yang digunakan adalah kuesioner yang disebarkan kepada 30
responden. Metode kepustakaan juga digunakan untuk mencari informasi, data dan
referensi para ahli dari internet, dan buku. Penelitian ini dilakukan di Perumahan
Mekarsari,Sukabumi, Jawa Barat.
Hasil dari penelitian ini membuktikan bahwa :
 Masyarakat saat ini lebih memilih kendaraan pribadi dibandingkan transportasi
umum, karena : Demi kenyamanan (43%), Agar lebih cepat sampai tujuan (36%),
Lebih terjamin keamanannya dan keselamatannya (21%).
 Naik turunnya harga BBM mempengaruhi penggunaan transportasi sebagian warga
Mekarsari (80%).
 Sedangkan dengan adanya kenaikan harga BBM warga lebih memilih transportasi
umum seperti angkot untuk lebih menghemat.
 Menggunakan transportasi umum dapat mengurangi jumlah kendaraan dan
menurunkan emisi buangan bahan bakar.
Diharapkan karya tulis ini dapat memberikan manfaat dan inspirasi yang membaca karya
tulis ini.

4

DAFTAR ISI

LEMBAR PENGESAHAN..................................................................................................i
LEMBAR PERSEMBAHAN..............................................................................................ii
KATA PENGANTAR..........................................................................................................iii
ABSTRAKSI........................................................................................................................iv
BAB I.....................................................................................................................................1
PENDAHULUAN.................................................................................................................1
1.1

Latar Belakang.........................................................................................................1

1.2

Ruang Lingkup........................................................................................................2

1.3

Indentifikasi Masalah..............................................................................................2

1.4


Rumusan Masalah...................................................................................................2

1.5

Tujuan Penelitian.....................................................................................................2

1.6

Manfaat Penelitian...................................................................................................3

1.7

Metode Peneliti........................................................................................................3

BAB II...................................................................................................................................5
Landasan Teori.....................................................................................................................5
2.1 Pengertian Konsumsi....................................................................................................5
2.1.1 Tujuan Konsumsi...................................................................................................5
2.1.2 Ciri-ciri Kegiatan Konsumsi..................................................................................6
2.2 Pengertian Bahan Bakar...............................................................................................6

2.2.1 Jenis-jenis Bahan Bakar.........................................................................................7
2.2.2 Macam-Macam BBM............................................................................................8
2.3 Pengertian Konsumsi Bahan Bakar..............................................................................9
2.3.1 Cara menghemat BBM..........................................................................................9

5

2.4 Definisi Operasional...................................................................................................11
BAB III................................................................................................................................12
DATA DAN PEMBAHASAN............................................................................................12
3.1

Langkah Langkah Penelitian.................................................................................12

3.2

Pengolahan Data....................................................................................................12

3.3 Penafsiran Hasil Penelitian.........................................................................................23
BAB IV................................................................................................................................27

Penutup...............................................................................................................................27
4.1 Kesimpulan.................................................................................................................27
4.2 Saran...........................................................................................................................27
Daftar Pustaka....................................................................................................................28
BIODATA............................................................................................................................29
LAMPIRAN........................................................................................................................30

6

DAFTAR TABEL

Tabel 3.1 Frekuensi Hasil Angket No. 1 Tentang Transportasi Apa Yang Digunakan
Responden Untuk Pergi Ke Tempat Kerja/Sekolah…………………………….

13

Tabel 3.1 Frekuensi Hasil Angket No. 1 Tentang Transportasi Apa Yang Digunakan
Responden Untuk Pergi Bersama Keluarga……………………………………. 14
Tabel 3.3 Frekuensi Hasil Pertanyaan No.3 Tentang Jenis Transportasi Yang Dianggap
Responden Paling Murah Untuk Bepergian Dengan Harga BBM Saat Ini……. 15

Tabel 3.4 Frekuensi Hasil Pertanyaan No.4 Tentang Jenis Transportasi Yang Dianggap
Responden Paling Murah Untuk Bepergian Bersama Keluarga Dengan Harga
BBM Saat Ini........................................................................................................ 16
Tabel 3.5 Frekuensi Hasil Pertanyaan No.5 Tentang Pengaruh Naik Turun Harga BBM
Pada Penggunaan Transportasi Responden Sehari-Hari………………………. 17
Tabel 3.6 Frekuensi Hasil Pertanyaan No.6 Tentang Besarnya Pengaruh Naik Turun
Harga BBM Terhadap Penggunaan Transportasi Bagi Responden…………….
Tabel 3.7 Frekuensi Hasil Pertanyaan No.7 Tentang Responden Akan Tetap

18

Menggunakan Kendaraan Pribadi Untuk Berpergian Jika Harga BBM Naik.....

19

Tabel 3.8 Frekuensi Hasil Pertanyaan No.8 Tentang Alasan Responden Menggunakan
Kendaraan Pribadi………….......……………………………………………….. 20
Tabel 3.9 Frekuensi Hasil Pertanyaan No.9 Tentang Setuju Atau Tidaknya Responden
Bahwa Menggunakan Transportasi Umum Dapat Membantu Pemerintah
Menurunkan Tingkat Konsumsi BBM Di Indonesia……………………………

Tabel 3.10 Frekuensi Hasil Pertanyaan No.10 Tentang Responden Cari Cara Lain Untuk

21

Dapat Menghemat Konsumsi BBM………………………..……………………

22

DAFTAR DIAGRAM

Diagram 3.1 Diagram tentang transportasi apa yang digunakan responden untuk pergi
7

ke tempat kerja/sekolah................................................................................... 13
Diagram 3.2 Diagram tentang transportasi apa yang digunakan responden untuk pergi
Bersama keluarga……………………………………………………………
Diagram 3.3 Diagram tentang jenis transportasi yang dianggap responden paling murah
untuk

bepergian

sendiri

dengan

harga

BBM

saat

14
15

ini…………………………………..
Diagram 3.4 Diagram Tentang Jenis Transportasi Yang Dianggap Responden Paling
Murah Untuk Bepergian Bersama Keluarga Dengan Harga BBM Saat Ini..
Diagram 3.5Diagram Tentang Naik Pengaruh Naik Turun Harga BBM Pada

16

Penggunaan Transportasi Responden Sehari-Hari.………………………...
Diagram 3.6 Diagram Tentang Pengaruh Naik Turun Harga BBM Terhadap Penggunaan

17

Transportasi Bagi Responden..………………………………..……………
Diagram 3.7 Tentang Responden Akan Tetap Menggunakan Kendaraan Pribadi Untuk

18

Berpergian Jika Harga BBM Naik.………………………………………...
Diagram 3.8 Diagram Tentang Alasan Responden Menggunakan Kendaraan Pribadi.......
Diagram 3.9 Diagram Tentang Setuju Atau Tidaknya Responden Bahwa Menggunakan

19
20

Transportasi Umum Dapat Membantu Pemerintah Menurunkan Tingkat
Konsumsi BBM Di Indonesia.……….….…………………………………
Diagram 3.10 Diagram Tentang Responden Cari Cara Lain Untuk Dapat Menghemat

21

Konsumsi BBM………...…………………………………………………

22

8

BAB I
PENDAHULUAN

1.1

Latar Belakang
Dengan semakin bertambahnya populasi masyarakat dunia, menyebabkan

kebutuhan akan sumber daya alam meningkat hal ini berdampak langsung terhadap
perekonomian warga negara Indonesia.
Beberapa waktu ini, masyarakat Indonesia kembali harus khawatir akibat pernyataan
pemerintah yang menaikkan harga bahan bakar minyak (BBM) bersubsidi. Kondisi ini
sangat memprihatinkan, karena banyak masyarakat yang tidak mampu terkena dampak
akan kenaikkan harga BBM ini, yaitu kenaikan harga terhadap kebutuhan pokok
masyarakat.
Tetapi karena minyak bumi tidak bisa di daur ulang, maka keterbatasan adalah
kekurangan terbesar dalam penjualan minyak bumi selama ini. Pemerintah selalu berusaha
untuk menyeimbangkan kuantitas minyak bumi, salah satu usaha pemerintah yaitu
membuat bahan bakar minyak bersubsidi yang berlaku untuk premium, tetapi hanya
diperuntukkan bagi rakyat miskin dan kendaraan umum. BBM bersubsidi tidak terelakkan
karena situasi ekonomi dunia dan infrastruktur dalam negeri yang masih dibangun perlu
diseimbangkan dengan penurunan subsidi BBM.
Sudah dipastikan efek sampingnya akan mempengaruhi mobilitas para penduduk yang
sering menggunakan kendaraan pribadi dan kendaraan umum dalam aktivitas mereka
sehari-hari.
Untuk itu dalam kesempatan ini penulis mencoba mengetahui berapa besar pengaruh
dari turun naiknya harga BBM terhadap pola konsumsi atau pola pengeluaran dari
masyarakat akibat adanya prubahan atau fluktuasi harga BBM.
1

1.2

Ruang Lingkup
Berdasarkan judul diatas penulis akan membatasi ruang lingkup pembahasan hanya

pada sebagian masyarakat di lingkungan komplek perumahan Mekarsari Permai yang
menggunakan kendaraan bermotor, untuk keperluan transportasi dari rumah ke tempat
mereka beraktivitas.
Adapun kelompok masyarakat yang akan dijadikan bahan penelitian adalah, bapakbapak, guru-guru dan ibu rumah tangga yang menggunakan kendaraan bermotor untuk ke
kantor ke sekolah ataupun mengantar anaknya ke sekolah.

1.3

Indentifikasi Masalah
Dari latar belakang yang sudah ada, penulis dapat mengidentifikasi beberapa masalah :
1. Semakin tingginya tingkat ketergantungan masyarakat terhadap kendaraan
2.
3.

1.4

bermotor sebagai alat transportasi sehari-hari.
Meningkatnya kebutuhan konsumsi BBM untuk transportasi.
Ketergantungan masyarakat akan kebutuhan BBM meningkat.
Rumusan Masalah
Dari masalah yang sudah teridentifikasi tersebut, maka masalah yang timbul

sebagai berikut :
1. Mengapa masyarakat saat ini lebih memilih kendaraan pribadi dibandingkan
2.

transportasi umum?
Apakah naik turunnya harga BBM akan mempengaruhi bagi penggunaan

transportasi warga Mekarsari?
3. Seberapa besar pengaruh naik turun harga BBM terhadap penggunaan BBM warga
Mekarsari?
1.5

Tujuan Penelitian
Berdasarkan pada pembahasan judul diatas, maka dapat dituliskan tujuan dari karya
tulis yang dijabarkan sebagai berikut :
2

1. Untuk mengetahui mengapa masyarakat lebih memilih kendaraan pribadi
dibandingkan transportasi umum dengan naik turunnya harga BBM.
2. Untuk mengetahui apakah naik turunnya harga BBM akan memberikan dampak
buruk bagi masyarakat ke transportasi umum.
3. Seberapa jauh kenaikkan harga BBM mempengaruhi tingkat pemakaian BBM
untuk keperluan transportasi.
1.6

Manfaat Penelitian
Manfaat hasil penelitian sebagai berikut :
1. Untuk mengetahui apakah dengan kenaikan harga BBM dapat mengurangi
konsumsi pemakaian BBM.
2. Memberikan pandangan kepada masyarakat agar lebih menghemat pemakaian
konsumsi BBM.
3. Diharapkan masyarakat lebih memilih transportasi umum dibandingkan kendaraan
pribadi untuk menghemat konsumsi BBM.

1.7

Metode Penelitian
Untuk mengumpulkan data yang akan dijadikan bahan untuk di teliti dan dianalisa
ini, beberapa metode penelitian yang digunakan sebagai berikut :

1. Kepustakaan
Untuk mendapatkan referensi dan data awal dari berbagai sumber yang
terkait dengan judul penelitian sejenis dikumpulkan untuk mendapatkan
kerangka penelitian.
2. Metode Kuesioner
Untuk mengumpulkan data, penulis akan menyebarkan angket kepada
responden. Banyaknya responden adalah 30 orang, dimana 30 orang tersebut
adalah warga Mekarsari.

3

BAB II
LANDASAN TEORI

2.1 Pengertian Konsumsi
Definisi konsumsi mengambil istilah dari dua bahasa yang berbeda, yaitu bahasa
Belanda dan bahasa Inggris. Dalam istilah dari bahasa Belanda, konsumsi berasal dari kata
consumptive yaitu segala kegiatan yang dipergunakan dengan tujuan untuk mengambil
kegunaan pada suatu produk dan jasa. Sedangkan dari bahasa Inggris, konsumsi berasal
dari kata consumption yang berarti pemakaian, menggunakan, pemanfaatan, dan atau
pengeluaran.
Terdapat dua asumsi yang mendasari seseorang untuk melakukan konsumsi, yaitu
konsumsi vertikal dan konsumsi horizontal. Pada asumsi ini, konsumsi diartikan sebagai
kebutuhan. Asumsi konsumsi vertikal adalah ketika seseorang memprioritaskan
pemenuhan suatu kebutuhan pada level tertinggi sehingga ketika hal itu tercapai, maka
akan menimbulkan kepuasan yang tinggi pula. Hal ini berakibat kurangnya perhatian pada
kebutuhan yang lain sehingga kebutuhan yang lain akan dianggap tingkat kepuasannya
rendah. Asumsi konsumsi horizontal adalah ketika seseorang memperhatikan semua
kebutuhannya secara sama penting dan merata dengan memperhatikan sekaligus banyak
kebutuhan. Sehingga seseorang tersebut berusaha untuk memenuhi berbagai macam
kebutuhannya dan berusaha memperoleh tingkat kepuasan yang sama rata dengan semua
jenis pemenuhan kebutuhan tersebut. (H.H. Gossen : 1854)

4

2.1.1 Tujuan Konsumsi
1) Mengurangi nilai guna barang atau jasa secara bertahap.
Setiap orang yang melakukan konsumsi akan mengurangi nilai guna barang atau
jasa tersebut secara bertahap. Sebagai contohnya ialah seperti memakai pakaian,
kendaraan dan sepatu.
2) Menghabiskan nilai guna barang sekaligus.
Konsumen juga dapat menghabiskan nilai guna barang sekaligus. Sebagai contoh
adalah makan dan minum.
3) Memuaskan kebutuhan secara fisik.
Seseorang melakukan konsumsi bertujuan untuk mencukupi kebutuhan mereka
secara fisik. Contohnya seseorang memakan suatu makanan agar kenyang dan
dapat bertahan hidup.
4) Memuaskan kebutuhan rohani.
Tidak hanya kebutuhan secara fisik saja, tujuan seorang konsumen melakukan
kegiatan konsumsi akan tetapi juga untuk memeuaskan kebutuhan rohani.
Contohnya membeli kitab suci untuk kebutuhan religiusitas/rohaninya.
2.1.2 Ciri-ciri Kegiatan Konsumsi
1) Barang yang dikonsumsi merupakan buatan manusia. Misalnya: Sepeda motor
atau mobil.
2). Barang yang dikonsumsi ditujukan langsung untuk memenuhi atau memuaskan
kebutuhan hidup manusia. Misalnya: Manusia mengkonsumsi (membeli) motor
untuk memenuhi kebutuhan hidupnya, yaitu sebagai alat transportasi dari rumah
ke tempat kerja.
3). Barang yang dikonsumsi akan habis atau akan mengalami penyusutan yang pada
akhirnya barang tersebut tidak dapat dimanfaatkan lagi. Misalnya: Manusia

5

menggunakan mobil sebagai alat transportasi, lama kelamaan nilai guna
ekonomi dari mobil tersebut akan berkurang.

2.2 Pengertian Bahan Bakar
Bahan bakar adalah suatu materi apapun yang bisa diubah menjadi energi. Biasanya
bahan bakar mengandung energi panas yang dapat dilepaskan dan dimanipulasi.
Kebanyakan bahan bakar digunakan manusia melalui proses pembakaran (reaksi redoks)
dimana bahan bakar tersebut akan melepaskan panas setelah di reaksikan dengan oksigen
di udara. Proses lain untuk melepasakan energi dari bahan bakar adalah melalui reaksi
eksotermal dan reaksi nuklir (seperti fisi nuklir atau fusi nuklir). Hidrokarbon (termasuk di
dalamnya bensin dan solar) sejauh ini merupakan jenis bahan bakar yang paling sering
digunakan manusia. Bahan bakar lainnnya yang bisa dipakai adalah logam radioaktif, oleh
karena itu bahan bakar minyak terutama solar, premium dan pertamax menjadi bahan bakar
minyak yang sangat di incar masyarakat luas dan menjadi bahan bakar unggulan yang
dibeli setiap hari sebagai bahan bakar kendaraan.
2.2.1Jenis-jenis Bahan Bakar
1) Bahan bakar cair
Bahan bakar cair adalah bahan bakar yang strukturnya tidak rapat, jika
dibandingkan dengan bahan bakar padat molekulnya dapat bergerak bebas.
Bensin/gasolin/premium, minyak solar, minyak tanah adalah contoh bahan bakar
cair. Bahan bakar cair yang biasa dipakai dalam industry, transportasi maupun
rumah tangga adalah fraksi minyak bumi. Minyak bumi adalah campuran
berbagai hidrokarbon yang termasuk dalam kelompok senyawa: parafin, naphtena,
olefin, dan aromatik. Kelompok senyawa ini berbeda dari yang lain dalam
kandungan hidrogennya. Minyak mentah, jika disuling akan menghasilkan

6

beberapa macam fraksi, seperti: bensin atau premium, kerosen atau minyak tanah,
minyak solar, dan lain-lain. Setiap minyak petroleum mentah mengandung
keempat kelompok senyawa tersebut, tetapi perbandingannya berbeda.
2) Bahan Bakar Padat
Bahan bakar padat adalah suatu materi padat yang dapat diubah menjadi
energi. Contohnya: batu bara.
3) Bahan Bakar Gas.
Berikut adalah daftar jenis-jenis bahan bakar gas:
1.
2.
3.
4.
5.
6.
7.
8.
9.
10.

Gas alam.
Metan dari penambangan.
Bahan bakar gas yang terbuat dari bahan bakar padat.
Gas yang terbentuk dari batu bara.
Gas yang terbentuk dari limbah dan biomasa.
Dari proses industri lainnya (gas blast furnace).
Gas yang terbuat dari minyak bumi.
Gas petroleum cair (LPG).
Gas hasil penyulingan.
Gas dari gasifikasi minyak.

Bahan bakar bentuk gas yang biasa digunakan adalah gas petroleum cair (LPG),
gas alam, gas hasil produksi, gasblast furnace, dsb.

2.2.2 Macam-Macam BBM
Ada beberapa jenis BBM yang dikenal di Indonesia, diantaranya adalah:
1.
2.
3.
4.
5.
6.
7.
8.
9.

Minyak tanah.
Pertamax.
Pertamax plus.
Premium.
Bio solar.
Pertamina Dex.
Solar.
Minyak diesel.
Pertalite.

7

2.3 Pengertian Konsumsi Bahan Bakar
Dalam hal pemakaian konsumsi bahan bakar minyak dalam karya tulis ini focus
penelitian

penulis

adalah

bagaimana

cara

masyarakat

desa

Mekarsari

dalam

pemakaian/penggunaan, atau menikmati BBM jenis premium untuk melakukan kegiatan
sehari-hari terutama dalam penggunaan transportasi pribadi dan umum.
Adapun pengertian konsumsi BBM dapat digolongkan dalam dua bagian, yaitu
konsumsi BBM langsung merupakan pengkonsumsian BBM yang langsung digunakan
oleh masyarakat desa Mekarsari untuk memenuhi kebutuhan contoh, penggunaan BBM
jenis premium untuk motor atau mobil pribadi dan konsumsi tidak langsung merupakan
pemakaian angkot, bus, atau ojek guna menuju ketempat kegiatan mereka sehari-hari.
2.3.1 Cara menghemat BBM
1) Isi bahan bakar saat pagi.
Saat mengisi bahan bakar sebaiknya lakukan pada pagi hari agar tidak banyak
BBM yang menguap karena panas.
2) Pemanasan 2-3 menit saja.
Tujuan memanaskan mesin yang biasa dilakukan sebenarnya adalah untuk
mengalirkan oli, karena menggunakan mesin dengan bentuk tegak. Sehingga
dengan mesin rebah, pemanasan mesin tidak perlu dilakukan terlalu lama. Jika
ingin dipanaskan, rentang waktu 3 menit dirasa sudah cukup.
3) Mengemudi dengan halus.
Mengatur kecepatan saat berkendaraan. Cara ini diyakini bisa lebih menghemat
penggunaan BBM, karena tidak banyak bensin yang dihabiskan saat anda
menginjak rem dan mengembalikan kecepatan. Mengganti gigi ke yang lebih
tinggi juga akan lebih menguras oli mesin.
4) Gunakan ban yang hemat energi

8

Saat produsen mobil memproduksi kendaraan hemat energi, memperbaiki jenis
ban menjadi perhatian utama. Ban-ban mobil tersebut memiliki ketahanan
gesekan akibat perputarannya, dengan begitu, ban akan berputar lebih mudah dan
mampu mengurangi jumlah pemakaian BBM.
5). Jangan aktifkan fasilitas yang tidak perlu.
Biasanya pemakaian AC (Air Conditioner), music, TV, radio, DVD dan lain-lain
turut serta dalam mengurangi bahan bakar minyak yang ada. Bila udara tidak
terlalu panas atau anda sedang menunggu seseorang di mobil, sebaiknya matikan
saja mesin pendingin.

2.4 Definisi Operasional
Konsumsi
Bahan Bakar

:
:

Pemakaian barang hasil produksi (bahan pakaian, makanan, dsb).
Materi yang diubah menjadi energi yang digunakan untuk
menjalankan modal transportasi.

Menghemat
Pengaruh

:
:

Fluktuasi

:

Menggunakan sesuatu dengan cermat dan hati-hati.
Daya yang ada timbul dari sesuatu yang ikut membentuk watak,
kepercayaan, atau perbuatan seseorang.
Gejala yang menunjukan naik-turunnya karena pengaruh
permintaan dan penawaran.
Orang yang tinggal di kawasan perumahan Mekarsari yang terletak
di Cidahu, Sukabumi, Jawa Barat.

Warga Mekarsari :

9

BAB III
DATA DAN PEMBAHASAN

3.1

Langkah Langkah Penelitian
Adapun langkah-langkah yang digunakan penulis dalam penelitian ini adalah

sebagai berikut:
1.
2.
3.
4.
5.
6.

3.2

Menentukan judul.
Menyusun instrumen penelitian.
Menyebarkan angket kepada 30 responden.
Mengolah data.
Menafsirkan hasil jawaban angket.
Menyusun laporan.

Pengolahan Data
Penulis akan menuliskan hasil data-data penelitian yang bersumber dari angket.

Langkah-langkahnya sebagai berikut:
1. Membuat tabel frekusensi untuk mengetahui pola jawaban responden ketika
mengisi pertanyaan dalam angket.
2. Membuat diagram hasil jawaban, bertujuan untuk mengetahui persentase nilai
dari jawaban tiap responden.
3. Menjabarkan setiap data jawaban dari setiap pertanyaan dalam angket, bertujuan
untuk membuat kesimpulan dari setiap jawaban sesuai dengan nomor pertanyaan
dalam angket.

Berikut adalah hasil dari pengolahan data yang bersumber dari angket berdasarkan
langkah-langkah diatas:
Tabel 3.1
Frekuensi Hasil Pertanyaan No.1
Tentang Transportasi Apa Yang Digunakan Responden Untuk Pergi Ke Tempat
Kerja/Sekolah

10

Pertanyaan No.1
Pilihan Jawaban

Transportasi apa yang Anda gunakan untuk pergi ke tempat
kerja/sekolah?
Total Menjawab
Persentase

A. Kendaraan
pribadi (mobil)
B. Angkutan
umum/angkot
C. Ojek
D. Kendaraan
pribadi (motor)

4

13%

10

33%

5

17%

11

37%

13%

37%

33%

17%
A. Kendaraan pribadi (mobil)
C. Ojek

B. Angkutan umum/angkot
D. Kendaraan pribadi (motor)

Diagram 3.1
Diagram Tentang Transportasi Apa Yang Digunakan Responden Untuk Pergi Ke
Tempat Kerja/Sekolah
Sumber : Data Primer Hanif 2015

11

Sesuai dengan data yang diperoleh, 13% (4 responden) memilih jawaban a, 33%
(10 responden) memilih jawaban b, 17% (5 responden) memilih jawaban c, 37% (11
responden) memilih jawaban d.
Tabel 3.2
Frekuensi Hasil Pertanyaan No.2
Tentang Transportasi Apa Yang Digunakan Responden Untuk Pergi Bersama Keluarga
Pertanyaan No.2

Transportasi apa yang Anda gunakan untuk pergi bersama
keluarga?
Total Menjawab
Persentase

Pilihan Jawaban
A. Kendaraan
pribadi (mobil)
B. Angkutan
umum/angkot
C. Ojek
D. Kendaraan
pribadi (motor)

23%

7

23%

16

53%

0

0%

7

23%

23%

54%
A. Kendaraan pribadi (mobil)
C. Ojek

B. Angkutan umum/angkot
D. Kendaraan pribadi (motor)

12

Diagram 3.2
Diagram Tentang Transportasi Apa Yang Digunakan Responden Untuk Pergi Bersama
Keluarga
Sumber : Data Primer Hanif 2015
Sesuai dengan data yang diperoleh, 23% (7 responden) memilih jawaban a, 53%
(16 responden) memilih jawaban b, 0% (0 responden) memilih jawaban c, 23% (7
responden) memilih jawaban d.
Tabel 3.3
Frekuensi Hasil Pertanyaan No.3
Tentang Jenis Transportasi Yang Dianggap Responden Paling Murah Untuk Bepergian
Dengan Harga BBM Saat Ini
Pertanyaan No.3

Dengan harga BBM saat ini transportasi apakah yang
dianggap paling murah untuk bepergian sendiri?
Total Menjawab
Persentase

Pilihan Jawaban
A. Kendaraan pribadi
(mobil/motor)
B. Angkutan
umum/angkot
C. Ojek

9

30%

17

57%

1

3%

D. Kereta

3

10%

10%

3%

30%

57%
A. Kendaraan pribadi (mobil/motor)
C. Ojek

B. Angkutan umum/angkot
D. Kereta

13

Diagram 3.3
Diagram Tentang Jenis Transportasi Yang Dianggap Responden Paling Murah Untuk
Bepergian Sendiri Dengan Harga BBM Saat Ini
Sumber : Data Primer Hanif 2015
Sesuai dengan data yang diperoleh, 30% (9 responden) memilih jawaban a, 57%
(17 responden) memilih jawaban b, 3% (1 responden) memilih jawaban c, 10% (7
responden) memilih jawaban d.
Tabel 3.4
Frekuensi Hasil Pertanyaan No.4
Tentang Jenis Transportasi Yang Dianggap Responden Paling Murah Untuk Bepergian
Bersama Keluarga Dengan Harga BBM Saat Ini
20%
37%

43%
A. Kendaraan pribadi (mobil/motor)
C. Ojek

Pertanyaan No.3
Pilihan Jawaban

B. Angkutan umum/angkot
D. Kereta

Dengan harga BBM saat ini transportasi apakah yang dianggap
paling murah untuk bepergian bersama keluarga?
Total Menjawab
Persentase

A. Kendaraan pribadi
(mobil/motor)
B. Angkutan
umum/angkot
C. Ojek

11

37%

13

43%

0

0%

D. Kereta

6

20%

Diagram 3.4
Diagram Tentang Jenis Transportasi Yang Dianggap Responden Paling Murah Untuk
Bepergian Bersama Keluarga Dengan Harga BBM Saat Ini
Sumber : Data Primer Hanif 2015
14

Sesuai dengan data yang diperoleh, 37% (11 responden) memilih jawaban a, 43%
(13 responden) memilih jawaban b, 0% (0 responden) memilih jawaban c, 20% (6
responden) memilih jawaban d.
Tabel 3.5
Frekuensi Hasil Pertanyaan No.5
Tentang Pengaruh Naik Turun Harga BBM Pada Penggunaan Transportasi Responden
Sehari-Hari
Pertanyaan No.5
Pilihan Jawaban

Apakah naik turun harga BBM mempengaruhi penggunaan
transportasi Anda sehari-hari?
Total Menjawab
Persentase

A. Ya (lanjut no.6)

24

80%

B. Tidak
no.7)

6

20%

(lanjut

20%

80%

A. Ya (lanjut no.6)

B. Tidak (lanjut no.7)

Diagram 3.5
Diagram Tentang Naik Pengaruh Naik Turun Harga BBM Pada Penggunaan Transportasi
Responden Sehari-Hari
Sumber : Data Primer Hanif 2015
Responden yang memilih jawaban a sebesar 80% (24 responden), dan 20% (6
responden) memilih jawaban b.

Tabel 3.6
15

Frekuensi Hasil Pertanyaan No.6
Tentang Besarnya Pengaruh Naik Turun Harga BBM Terhadap Penggunaan Transportasi
Bagi Responden
21%
46%

33%

A. Sangat berpengaruh

Pertanyaan No.6
Pilihan Jawaban

B. Berpengaruh

C. Cukup berpengaruh

D. Kurang berpengaruh

Seberapa berpengaruh naik turun harga BBM terhadap penggunaan
transportasi bagi anda?
Total Menjawab
Persentase

A. Sangat
berpengaruh
B. Berpengaruh

11

46%

8

33%

C. Cukup
berpengaruh
D. Kurang
berpengaruh

5

21%

0

0%

Diagram 3.6
Diagram Tentang Pengaruh Naik Turun Harga BBM Terhadap Penggunaan Transportasi
Bagi Responden
Sumber : Data Primer Hanif 2015
Sesuai dengan data yang diperoleh, 46% (11 responden) memilih jawaban a, 33%
(8 responden) memilih jawaban b, 21% (5 responden) memilih jawaban c, 0% (o
responden) memilih jawaban d.
Tabel 3.7
Frekuensi Hasil Pertanyaan No.7
Tentang Responden Akan Tetap Menggunakan Kendaraan Pribadi Untuk Berpergian Jika
Harga BBM Naik
Pertanyaan No.7
Jika harga BBM naik, apakah Anda akan tetap menggunakan
kendaraan pribadi untuk bepergian?
Pilihan Jawaban
Total Menjawab
Persentase
A. Ya
B. Tidak
no.9)

(lanjut

14

46%

16

54%

Diagram 3.7

16

46%
54%

A. Ya

B. Tidak (lanjut no.9)

Te
ntang Responden Akan Tetap Menggunakan Kendaraan Pribadi Untuk Berpergian Jika
Harga BBM Naik
Sumber : Data Primer Hanif 2015
Responden yang memilih jawaban a sebesar 46% (14 responden), dan 54% (16
responden) memilih jawaban b.

Tabel 3.8
Frekuensi Hasil Pertanyaan No.8
Tentang Alasan Responden Menggunakan Kendaraan Pribadi

17

21%

36%

43%

A. Demi keamanan/keselamatan

Pertanyaan No.8
Pilihan Jawaban
A. Demi
keamanan/keselam
atan
B. Demi kenyamanan
C. Lebih
cepat
sampai tujuan

B. Demi kenyamanan

C. Lebih cepat sampai tujuan

Apakah alasan Anda menggunakan kendaraan pribadi?
Total Menjawab
Persentase
3
21%
6
5

43%
36%

Diagram 3.8
Diagram Tentang Alasan Responden Menggunakan Kendaraan Pribadi
Sumber : Data Primer Hanif 2015
Sesuai dengan data yang diperoleh, 21% (3 responden) memilih jawaban a, 43% (6
responden) memilih jawaban b, 36% (5 responden) memilih jawaban c.
Tabel 3.9
Frekuensi Hasil Pertanyaan No.9
Tentang Setuju Atau Tidaknya Responden Bahwa Menggunakan Transportasi Umum
Dapat Membantu Pemerintah Menurunkan Tingkat Konsumsi BBM Di Indonesia
Pertanyaan No.9
Pilihan Jawaban
A. Ya

Apakah Anda setuju bahwa menggunakan transportasi umum dapat
membantu pemerintah menurunkan tingkat konsumsi BBM di
Indonesia?
Total Menjawab
Persentase
26

86%
18

B. Tidak

4

14%

14%

86%
A. Ya (angket selesai)

B. Tidak

Diagram 3.9
Diagram Tentang Setuju Atau Tidaknya Responden Bahwa Menggunakan Transportasi
Umum Dapat Membantu Pemerintah Menurunkan Tingkat Konsumsi Bbm Di Indonesia
Sumber : Data Primer Hanif 2015
Responden yang memilih jawaban a sebesar 86% (26 responden), dan 14% (4
responden) memilih jawaban b.

Tabel 3.10
Frekuensi Hasil Pertanyaan No.10
Tentang Responden Cari Cara Lain Untuk Dapat Menghemat Konsumsi BBM
Pertanyaan No.10
Pilihan Jawaban
A. Mengurangi
frekuensi
bepergian
B. Menghemat
konsumsi bahan
bakar
C. Menggunakan
transportasi
umum
D. Pemilihan jenis

Apa cara lain untuk dapat menghemat konsumsi BBM?
Total Menjawab
Persentase
8
35%
6

26%

9

39%

0

0%
19

kendaraan

35%

39%

26%
A. Mengurangi frekuensi bepergian
C. Menggunakan transportasi umum

B. Menghemat konsumsi bahan bakar
D. Pemilihan jenis kendaraan

Diagram 3.10
Diagram Tentang Responden Cari Cara Lain Untuk Dapat Menghemat Konsumsi BBM
Sumber : Data Primer Hanif 2015
Sesuai dengan data yang diperoleh, 35% (8 responden) yang menjawab mengurangi
frekuensi bepergian, 26% (6 responden) yang menjawab menghemat konsumsi bahan
bakar, 39% (9 responden) yang menjawab menggunakan transportasi umum, 0% (0
responden) yang menjawab pemilihan jenis kendaraan.

3.3 Penafsiran Hasil Penelitian
Sesuai dengan data yang telah diolah pada bab 3.2, maka penulis dapat menjawab
rumusan masalah penelitian. Hasil tafsiran untuk menjawab rumusan masalah adalah
sebagai berikut:
Rumusan masalah no 1, yaitu “Mengapa masyarakat saat ini lebih memilih
kendaraan pribadi dibandingkan transportasi umum?” Masalah ini diuji melalui
pertanyaan angket nomor 1,2,7,8.
Nomor 1 “Transportasi apa yang Anda gunakan untuk pergi ke tempat
kerja/sekolah?” Berdasarkan data yang diperoleh dari 30 responden, penulis
mendapatkan sebanyak 4 responden (13%) yang menyatakan bahwa menggunakan

20

kendaraan pribadi (mobil) sebagai alat transportasi

untuk pergi ke tempat

kerja/sekolah, dengan jumlah responden sebanyak 10 (33%) yang menyatakan bahwa
menggunakan angkutan umum/angkot sebagai alat transportasi untuk pergi ke tempat
kerja/sekolah, dengan jumlah responden sebanyak 5 (17%) yang menyatakan bahwa
menggunakan ojek sebagai alat transportasi untuk pergi ke tempat kerja/sekolah,
sedangkan dengan jumlah sebanyak 11 responden (37%) yang menyatakan bahwa
menggunakan kendaraan pribadi (motor) sebagai alat transportasi untuk pergi ke
tempat kerja/sekolah.
Nomor 2 “Transportasi apa yang Anda gunakan untuk pergi bersama keluarga?”
Berdasarkan data yang diperoleh dari 30 responden, penulis mendapatkan sebanyak 7
responden (23%) yang menyatakan bahwa menggunakan kendaraan pribadi (mobil)
sebagai alat transportasi untuk pergi bersama keluarga, dengan jumlah responden
sebanyak 16 (53%) yang menyatakan bahwa menggunakan angkutan umum/angkot
sebagai alat transportasi untuk pergi bersama keluarga, dengan responden sebanyak 0
responden (0%) menjawab “ojek”, sedangkan dengan jumlah sebanyak 7 responden
(23%) yang menyatakan bahwa menggunakan kendaraan pribadi (motor) sebagai alat
transportasi untuk pergi bersama keluarga.
Nomor 7 “Jika harga BBM naik, apakah Anda akan tetap menggunakan kendaraan
pribadi untuk bepergian?” Berdasarkan data yang diperoleh dari 30 responden, penulis
mendapatkan sebanyak 14 responden (46%) yang berarti akan tetap menggunakan
kendaraan pribadi untuk bepergian jika harga BBM naik, sedangkan sebanyak 16
responden (54%) yang berarti tidak menggunakan kendaraan pribadi untuk bepergian
jika harga BBM naik.
Nomor 8 “Apakah alasan Anda menggunakan kendaraan pribadi?.” Berdasarkan
data yang diperoleh dari 14 responden, penulis mendapatkan sebanyak 3 responden (21%)

21

beranggapan bahwa dengan menggunakan kendaraan pribadi lebih terjamin keamanannya
dan keselamatannya, dengan jumlah sebanyak 6 responden (43%) beranggapan bahwa
alasan responden menggunakan kendaraan pribadi demi kenyamanan, sedangkan dengan
jumlah sebanyak 5 responden (36%) beranggapan lebih cepat sampai tujuan dengan
menggunakan kendaraan pribadi.
Dari rumusan masalah nomor 2, yaitu “Apakah naik turunnya harga BBM akan
mempengaruhi bagi penggunaan transportasi warga Mekarsari?” Masalah ini diuji melalui
pertanyaan angket nomor 4,5,9.

Nomor 4 “Dengan harga BBM saat ini transportasi apakah yang dianggap paling
murah untuk bepergian bersama keluarga?” Berdasarkan data yang diperoleh dari 30
responden, penulis mendapatkan sebanyak 11 responden (37%) yang menyatakan bahwa
menggunakan kendaraan pribadi (mobil/motor) dianggap paling murah untuk bepergian
bersama keluarga, 13 responden (43%) yang menyatakan bahwa menggunakan angkutan
umum/angkot dianggap paling murah untuk bepergian bersama keluarga, dengan jumlah
sebanyak 0 responden (0%) menjawab “ojek”, sedangkan dengan jumlah sebanyak 6
responden (20%) yang menyatakan bahwa menggunakan kereta dianggap paling murah
untuk bepergian bersama keluarga.
Nomor 5 “Apakah naik turun harga BBM mempengaruhi penggunaan transportasi
Anda sehari-hari?” Berdasarkan data yang diperoleh dari 30 responden, penulis
mendapatkan sebanyak 24 responden (80%) yang beranggapan bahwa naik turun harga
BBM mempengaruhi penggunaan tranportasi sehari-hari dan 6 responden (20%) yang
beranggapan bahwa naik turun harga BBM tidak mempengaruhi penggunaan transportasi
sehari-hari.

22

Nomor 9 “Apakah Anda setuju bahwa menggunakan transportasi umum dapat
membantu pemerintah menurunkan tingkat konsumsi BBM di Indonesia?” Berdasarkan
data yang diperoleh dari 30 responden, penulis mendapatkan 26 responden (87%) yang
setuju dengan menggunakan transportasi umum yang dapat membantu pemerintah untuk
menurunkan tingkat konsumsi BBM di Indonesia dan sebanyak 4 responden (13%) yang
tidak setuju dengan menggunakan transportasi umum yang dapat membantu pemerintah
untuk menurunkan tingkat konsumsi BBM di Indonesia.
Dari rumusan masalah nomor 3, yaitu “Berapa besar pengaruh naik turun harga
BBM terhadap penggunaan BBM warga Mekarsari?” Masalah ini diuji melalui angket
nomor 3,6,10.
Nomor 3 “Dengan harga BBM saat ini transportasi apakah yang dianggap paling
murah untuk bepergian sendiri?” Berdasarkan data yang diperoleh dari 30 responden, 9
responden (30%) yang menyatakan bahwa menggunakan kendaraan pribadi (mobil/motor)
dianggap paling murah untuk bepergian sendiri, sebanyak 17 responden (57%) yang
menyatakan bahwa menggunakan angkutan umum/angkot dianggap paling murah untuk
bepergian sendiri, dengan jumlah 1 responden (3%) yang menyatakan bahwa
menggunakan ojek dianggap paling murah untuk bepergian sendiri, sedangkan dengan
jumlah 3 responden (10%) yang menyatakan bahwa menggunakan kereta dianggap paling
murah untuk bepergian sendiri.
Nomor 6 “Apakah naik turun harga BBM mempengaruhi penggunaan transportasi
Anda sehari-hari?” Berdasarkan data yang diperoleh dari 24 responden, 11 responden
(46%) yang menyatakan bahwa naik turunnya harga BBM terhadap penggunaan
transportasi yaitu sangat berpengaruh, 8 responden (33%) yang menyatakan berpengaruh
dengan adanya naik turun harga BBM terhadap penggunaan transportasi, Dengan jumlah
responden 5 (21%) menyatakan bahwa cukup berpengaruh dengan adanya naik turun harga

23

BBM terhadap penggunaan transportasi, sedangkan tidak ada responden yang
beranggapan kurang berpengaruh dengan adanya naik turun harga BBM terhadap
penggunaan transportasi.
Nomor 10 “Apa cara lain untuk dapat menghemat konsumsi BBM?” Berdasarkan
data yang diperoleh dari 23 responden, 8 responden (35%) yang menyatakan cara lain
untuk dapat menghemat konsumsi BBM adalah mengurangi frekuensi bepergian, 6
responden (26%) yang menyatakan cara lain untuk dapat menghemat konsumsi BBM
adalah menghemat konsumsi bahan bakar, sedangkan dengan jumlah sebanyak 9
responden (39%) yang menyatakan cara lain untuk dapat menghemat konsumsi BBM
adalah menggunakan transportasi umum, dengan sebanyak 0 responden (0%) yang
menjawab “pemilihan jenis kendaraan”.

24

BAB IV
PENUTUP

4.1 Kesimpulan
Setelah melakukan penelitian, maka penulis dapat menyimpulkan sebagai berikut:
1. Masyarakat saat ini lebih memilih kendaraan pribadi dibandingkan transportasi
umum, karena:
- Demi kenyamanan (43%).
- Agar lebih cepat sampai tujuan (36%).
- Lebih terjamin keamanannya dan keselamatannya (21%).
2. Naik turunnya harga BBM mempengaruhi penggunaan transportasi sebagian warga
Mekarsari (80%).
3. Naik turunnya harga BBM sangat berpengaruh pada banyak warga Mekarsari dan
berpengaruh pada warga Mekarsari, cukup berpengaruh pada warga Mekarsari serta
kurang berpengaruh pada warga Mekarsari.
4.2 Saran
Berdarsarkan kesimpulan diatas, maka penulis menyarankan:

25

 Untuk angkutan umum atau angkot lebih ditingkatkan keamanan, keselamatan dan
kenyamanan agar masyarakat terutama warga Mekarsari lebih memilih angkutan
umum dibandingkan kendaraan pribadi.
 Untuk lebih menghemat konsumsi BBM disarankan masyarakat warga Mekarsari
menggunakan transportasi umum dibandingkan kendaraan pribadi.
 Dengan menggunakan transportasi umum maka jumlah kendaraan yang di jalan
akan berkurang sehingga secara otomatis menurunkan tingkat emisi buangan bahan
bakar, sehingga dapat mengurangi polusi udara.

26

DAFTAR PUSTAKA
 http://pengabdianqu.blogspot.co.id/2013/05/makalah-konsumsi-defenisikonsumsi.html (14 Agustus 2015).
 http://www.gerbangilmu.com/2014/06/tujuan-dari-kegiatan-konsumsi-ips.html
(19 September 2015).
 http://www.artikelsiana.com/2014/10/pengertianciri-ciri-tujuan-konsumsi.html
(25September 2015).
 http://www.scribd.com/doc/84603075/Pengertian-Bahan-Bakar-Dan-Jenis#scribd
(5 Oktober 2015).
 Kamus Besar Bahasa Indonesia edisi 4
 Zahra, Mayang Ratu.2015. Pengaruh orang tua karier terhadap rasa empati murid
SMP Internat Al-kausar (26 Oktober 2015).

27

BIODATA
Nama Lengkap

: Muhammad Hanif Ridhwan

Tempat Tanggal Lahir

: Sukabumi, 15 Maret 2001

Alamat

: BTN Mekarsari Permai Blok B8 No 3A Rt 2 Rw 8 Cicurug,
Sukabumi, Jawa Barat.

Hobby

: Main futsal, main computer, main basket.

Nomor Telepon

: 0816952981

Riwayat Pendidikan

: TKIT Al-Husna, SDIT Al-Husna.

Email

: hanifridhwan1@gmail.com

28

LAMPIRAN

29