Keefektifan Model Pembelajaran Kooperatif Numbered Heads Together (NHT) Berbantuan Alat Peraga dan LKS Terhadap Hasil Belajar Siswa SMP Al Islam Gunungpati Semarang Kelas VII Semester 2 pada Materi Pokok Segitiga Tahun Pelajaran 2009/2010.

ABSTRAK
Setiawan, Rahman. 2011. Keefektifan Model Pembelajaran Kooperatif Numbered
Heads Together (NHT) Berbantuan Alat Peraga dan LKS Terhadap Hasil Belajar
Siswa SMP Al Islam Gunungpati Semarang Kelas VII Semester 2 pada Materi
Pokok Segitiga Tahun Pelajaran 2009/2010. Skripsi, Matematika, Matematika
dan Ilmu Pengetahuan Alam, Universitas Negeri Semarang. Pembimbing I Dra.
Emi Pujiastuti, M.Pd. Pembimbing II Isnaini Rosyida, S.Si, M.Si.
Kata Kunci: Keefektifan, NHT, alat peraga, hasil belajar, segitiga.
Tujuan pembelajaran matematika akan tercapai jika hasil belajar siswa tinggi.
Namun kenyataannya hasil belajar siswa SMP Al Islam Gunungpati pada mata
pelajaran matematika masih tergolong rendah. Dari nilai hasil belajar siswa pada
materi segitiga tahun pelajaran 2008/ 2009, siswa yang tuntas belajar hanya 53%.
Latar belakang masalah dalam penelitian ini meliputi rata-rata dalam kelas hanya
30% siswa yang aktif, pembagian kelompok yang tidak heterogen menyebabkan
kerjasama siswa dalam kelompok menjadi rendah, serta kurangnya interaksi siswa
menyebabkan siswa merasa kesulitan dalam mempelajari matematika. Hal
tersebut menyebabkan kurangnya aktivitas siswa selama proses pembelajaran
sehingga hasil belajar siswa pun rendah Untuk itu diperlukan suatu model
pembelajaran yang dapat meningkatkan aktivitas maupun kerjasama siswa, yaitu
model pembelajaran kooperatif. Salah satu model pembelajaran kooperatif yang
dapat diterapkan adalah model pembelajaran NHT. Model pembelajaran ini akan

lebih maksimal jika diterapkan dengan berbantuan alat peraga dan LKS.
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah hasil belajar siswa
yang diajar dengan model pembelajaran NHT berbantuan alat peraga dan LKS
telah memenuhi KKM, apakah hasil belajar dan aktivitas siswa yang diajar
dengan model pembelajaran NHT berbantuan alat peraga dan LKS lebih baik
daripada yang diajar dengan model CTL berbantuan alat peraga dan LKS.
Populasi dalam penelitian ini adalah semua siswa kelas VII SMP Al Islam
Gunungpati Semarang. Dengan teknik random sampling diperoleh sampel, yaitu
kelas VII A sebagai kelas eksperimen dan kelas VIIB sebagai kelas kontrol. Pada
kelas eksperimen diterapkan model pembelajaran kooperatif NHT berbantuan alat
peraga dan LKS sedangkan kelas kontrol diterapkan model pembelajaran CTL
berbantuan alat peraga dan LKS. Metode pengumpulan data yang digunakan
adalah metode dokumentasi, metode tes, dan metode observasi.
Dari perhitungan uji proporsi satu pihak kelas eksperimen diperoleh hasil
z hitung  z tabel , maka siswa kelas yang diajar dengan model pembelajaran NHT
berbantuan alat peraga dan LKS telah mencapai KKM. Pada perhitungan uji
kesamaan dua proporsi diperoleh hasil zhitung  ztabel , maka hasil belajar kelas yang
diajar dengan model pembelajaran NHT berbantuan alat peraga dan LKS lebih
baik dibanding dengan hasil belajar kelas yang diajar dengan model pembelajaran
CTL berbantuan alat peraga dan LKS. Dari hasil pengamatan aktivitas siswa

diperoleh rata-rata persentase aktivitas siswa di kelas eksperimen sebesar 83,88%
sedangkan di kelas kontrol sebesar 76,67%. Hal ini menunjukkan bahwa aktivitas
siswa di kelas yang diajar dengan model pembelajaran kooperatif NHT
berbantuan alat peraga dan LKS lebih baik daripada aktivitas siswa di kelas yang
diajar dengan model pembelajaran CTL berbantuan alat peraga dan LKS. Jadi,
model pembelajaran NHT berbantuan alat peraga dan LKS efektif jika diterapkan
dalam pembelajaran. Disarankan agar guru dapat menerapkan model
pembelajaran NHT berbantuan alat peraga dan LKS pada materi segitiga dan juga
dapat diterapkan pada materi pokok yang lain.
v

Dokumen yang terkait

AN ANALYSIS OF GRAMMATICAL ERRORS IN WRITING DESCRIPTIVE PARAGRAPH MADE BY THE SECOND YEAR STUDENTS OF SMP MUHAMMADIYAH 06 DAU MALANG

44 306 18

AN ANALYSIS ON GRAMMATICAL ERROR IN WRITING MADE BY THE TENTH GRADE OF MULTIMEDIA CLASS IN SMK MUHAMMADIYAH 2 MALANG

26 336 20

FREKUENSI KEMUNCULAN TOKOH KARAKTER ANTAGONIS DAN PROTAGONIS PADA SINETRON (Analisis Isi Pada Sinetron Munajah Cinta di RCTI dan Sinetron Cinta Fitri di SCTV)

27 310 2

FREKWENSI PESAN PEMELIHARAAN KESEHATAN DALAM IKLAN LAYANAN MASYARAKAT Analisis Isi pada Empat Versi ILM Televisi Tanggap Flu Burung Milik Komnas FBPI

10 189 3

SENSUALITAS DALAM FILM HOROR DI INDONESIA(Analisis Isi pada Film Tali Pocong Perawan karya Arie Azis)

33 290 2

Analisis Sistem Pengendalian Mutu dan Perencanaan Penugasan Audit pada Kantor Akuntan Publik. (Suatu Studi Kasus pada Kantor Akuntan Publik Jamaludin, Aria, Sukimto dan Rekan)

136 695 18

DOMESTIFIKASI PEREMPUAN DALAM IKLAN Studi Semiotika pada Iklan "Mama Suka", "Mama Lemon", dan "BuKrim"

133 700 21

Representasi Nasionalisme Melalui Karya Fotografi (Analisis Semiotik pada Buku "Ketika Indonesia Dipertanyakan")

53 338 50

KONSTRUKSI MEDIA TENTANG KETERLIBATAN POLITISI PARTAI DEMOKRAT ANAS URBANINGRUM PADA KASUS KORUPSI PROYEK PEMBANGUNAN KOMPLEK OLAHRAGA DI BUKIT HAMBALANG (Analisis Wacana Koran Harian Pagi Surya edisi 9-12, 16, 18 dan 23 Februari 2013 )

64 565 20

PENERAPAN MEDIA LITERASI DI KALANGAN JURNALIS KAMPUS (Studi pada Jurnalis Unit Aktivitas Pers Kampus Mahasiswa (UKPM) Kavling 10, Koran Bestari, dan Unit Kegitan Pers Mahasiswa (UKPM) Civitas)

105 442 24