Kesantunan berbahasa jawa para kuli panggul di Pasar Legi Surakarta (suatu kajian pragmatik)

SKRIPSI

Diajukan untuk Memenuhi sebagian Persyaratan guna Melengkapi Gelar Sarjana Jurusan Sastra Daerah Fakultas Sastra dan Seni Rupa Universitas Sebelas Maret

Disusun oleh

Wiji Nurkayati

C.0106058

FAKULTAS SASTRA DAN SENI RUPA UNIVERSITAS SEBELAS MARET SURAKARTA

KESANTUNAN BERBAHASA JAWA PARA KULI PANGGUL DI PASAR LEGI SURAKARTA (SUATU KAJIAN PRAGMATIK)

Disusun Oleh WIJI NURKAYATI C0106058

Telah disetujui oleh pembimbing

Pembimbing I Pembimbing II

Drs. Y. Suwanto, M.Hum. Dr. Sumarlam, M.S. NIP 196110121987031002

NIP 196203091987031001

Mengetahui Ketua Jurusan Sastra Daerah

Drs. Imam Sutardjo, M.Hum. NIP 196001011987031004

KESANTUNAN BERBAHASA JAWA PARA KULI PANGGUL DI PASAR LEGI SURAKARTA (SUATU KAJIAN PRAGMATIK)

Disusun Oleh: WIJI NURKAYATI

C0106058

Telah disetujui oleh Tim Penguji Skripsi Fakultas Sastra dan Seni Rupa Universitas Sebelas Maret

Pada Tanggal . . . . . . . . . . . . . . . .. . . . . .

Jabatan

Nama

Tanda Tangan

Ketua

Dra. Dyah Padmaningsih, M.Hum. NIP 195710231986012001

Sekretaris

Drs. Sujono, M.Hum. NIP 195504041983031002

Penguji I

Drs. Y. Suwanto, M.Hum. NIP 196110121987031002

Penguji II

Dr. Sumarlam, M.S. NIP 196203091987031001

Dekan Fakultas Sastra dan Seni Rupa Universitas Sebelas Maret

Drs. Sudarno, M.A. NIP 195303141985061001

PERNYATAAN

Nama : Wiji Nurkayati NIM : C0106058

Menyatakan dengan sesungguhnya bahwa skripsi yang berjudul Kesantunan Berbahasa Jawa Para Kuli Panggul di Pasar Legi Surakarta (Suatu Kajian Pragmatik) adalah betul-betul karya sendiri, bukan plagiat, dan tidak dibuatkan oleh orang lain. Hal-hal yang bukan karya saya, dalam skripsi ini diberi tanda citasi (kutipan) dan ditunjukkan dalam daftar pustaka.

Apabila dikemudian hari terbukti pernyataan ini tidak benar, maka saya bersedia menerima sanksi akademik berupa pencabutan skripsi dan gelar yang diperoleh dari skripsi ini.

Surakarta, Juli 2010 Yang Membuat Pernyataan

Wiji Nurkayati

MOTTO

Banyak kegagalan dalam hidup ini dikarenakan orang-orang tidak menyadari betapa dekatnya mereka dengan keberhasilan saat mereka menyerah

(cerita motivasi).

All is well (3 idiots the movie)

PERSEMBAHAN

Karya ini saya persembahkan kepada:

Ayah dan Ibu, yang selalu memberikan kasih sayang tulus tanpa mengharapkan

imbalan, yang selalu memberikan bimbingan untukku, dan yang selalu mendoakan aku agar menjadi anak yang berguna bagi orang lain. Adikku Yanti yang selalu mendukungku.

KATA PENGANTAR

Syukur Alhamdulillah kepada Allah SWT. atas rahmat-Nya sehingga penulis dapat menyelesaikan skripsi ini dengan baik. Skripsi dengan judul Kesantunan Berbahasa Jawa Para Kuli Panggul di Pasar Legi Surakarta (Suatu Kajian Pragmatik) tersebut merupakan salah satu syarat untuk memperoleh gelar Sarjana Sastra pada Jurusan Sastra Daerah Fakultas Sastra dan Seni Rupa Universitas Sebelas Maret Surakarta.

Proses penyusunan skripsi ini tidak bisa lepas dari bantuan berbagai pihak. Oleh karena itu, pada kesempatan ini penyusun mengucapkan terima kasih kepada:

1. Drs. Sudarno, M.A., selaku Dekan Fakultas Sastra dan Seni Rupa yang memberikan kesempatan untuk menyusun skripsi ini.

2. Drs. Imam Sutardjo,M.Hum., selaku Ketua Jurusan Sastra Daerah Fakultas Sastra dan Seni Rupa yang telah memberikan ilmunya serta kesempatan kepada penulis untuk menyusun skripsi ini.

3. Dra. Dyah Padmaningsih, M.Hum., selaku Sekretaris Jurusan dan Koordinator Bidang Linguistik Jurusan Sastra Daerah yang telah memberikan ilmunya serta kesempatan kepada penulis untuk menyelesaikan skripsi ini.

4. Drs. Y. Suwanto, M.Hum., selaku pembimbing pertama yang telah berkenan memberikan bimbingan kepada penulis dengan penuh perhatian dan kebijaksanaannya, serta selalu membantu penulis untuk menyelesaikan skripsi ini.

5. Dr. Sumarlam, M.S., selaku pembimbing kedua yang telah berkenan untuk mencurahkan perhatian, memberikan bekal ilmu, dan membimbing penulisan skripsi ini sampai selesai.

6. Siti Muslifah, S.S., M.Hum., selaku pembimbing akademik yang telah berkenan untuk mencurahkan perhatian, memberikan nasihat kepada penulis selama studi di Jurusan Sastra Daerah.

7. Bapak-bapak dan Ibu-ibu dosen Jurusan Sastra Daerah yang telah memberikan bekal ilmu yang berharga.

8. Seluruh staf bagian Tata Usaha Fakultas Sastra dan Seni Rupa Universitas Sebelas Maret Surakarta, yang telah memberikan pelayanan dalam hal urusan perijinan.

9. Kepala dan staf Perpustakaan Fakultas Sastra dan Seni Rupa maupun Pusat Universitas Sebelas Maret yang telah memberikan kemudahan dalam pelayanan kepada penulis, khususnya selama menyelesaikan skripsi ini.

10. Seluruh staf bagian Dinas Pengelolaan Pasar Surakarta, Kesbang dan Limas, Bapedda, yang telah memberikan pelayanan dalam hal perijinan.

11. Seluruh staf Kantor Pengelolaan Pasar Legi Surakarta, SPTI, yang telah memberikan informasi dan peirjinan dalam hal penelitian.

12. Ayah, Ibu dan adikku tercinta, terima kasih untuk doa, dukungan, dan semangatnya karena selalu memberi dorongan semangat supaya cepat menyelesaikan skripsi ini.

13. Ageng, Taufiq, terima kasih untuk dukungan dan semangatnya, serta teman- teman seperjuangan SasDa’06, teruskan semangat kalian untuk mengerjakan 13. Ageng, Taufiq, terima kasih untuk dukungan dan semangatnya, serta teman- teman seperjuangan SasDa’06, teruskan semangat kalian untuk mengerjakan

14. Semua informan yang sangat baik dan ramah sehingga mempermudah penulis dalam memperoleh data, dan semua pihak yang telah berjasa dalam penulisan skripsi ini yang tidak dapat penulis sebutkan satu per satu.

Penulis menyadari bahwa masih banyak kekurangan dan keterbatasan ilmu dalam penyusunan skripsi ini. Oleh karena itu, penulis berharap saran dan kritik yang dapat membangun guna penyempurnaan skripsi ini. Semoga skripsi ini dapat memberikan manfaat bagi penyusun khususnya dan bagi pembaca pada umumnya.

Surakarta, Juli 2010

Penulis

DAFTAR ISI

JUDUL . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . i PERSETUJUAN . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . .

ii PENGESAHAN . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . ..

iii PERNYATAAN . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . ....

iv MOTTO . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . .

v PERSEMBAHAN . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . ....

vi KATA PENGANTAR . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . .

vii DAFTAR ISI . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . .

ix DAFTAR LAMPIRAN . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . ..

xiv DAFTAR BAGAN DAN TABEL . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . .

xv DAFTAR SINGKATAN DAN TANDA . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . .

xvi ABSTRAK . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . .

xvii BAB I PENDAHULUAN . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . .

A. Latar Belakang Masalah . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . .. 1

B. Pembatasan Masalah . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 7

C. Rumusan Masalah . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 8

D. Tujuan Penelitian . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 8

E. Manfaat Penelitian . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 8

F. Sistematika Penulisan . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 9 BAB II KAJIAN PUSTAKA . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 10

A. Pengertian Pragmatik . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 10

B. Prinsip Kerja Sama . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 11

C. Prinsip Kesantunan . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 13

D. Daya Pragmatik . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 15

E. Tindak Tutur . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 16

F. Peristiwa Tutur . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 22

G. Kuli Panggul . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 24

H. Pasar Legi Surakarta. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 26

I. Kerangka Pikir . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 28 BAB III METODE PENELITIAN . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 29

A. Jenis Penelitian . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 29

B. Lokasi Penelitian . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 29

C. Data dan Sumber Data . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 30

D. Populasi . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 31

E. Sampel . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 31

F. Alat Penelitian . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 31

G. Metode dan Teknik Pengumpulan Data . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 32

H. Metode Analisis Data . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 33

I. Metode Penyajian Hasil Analisis Data . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 36 BAB IV HASIL ANALISIS DATA DAN PEMBAHASAN . . . . . . . . . . . 37

A. Hasil Analisis Data . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 37

1. Wujud Prinsip Kesantunan Berbahasa Jawa Para Kuli Panggul di Pasar Legi Surakarta . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . .

a. Maksim Kebijaksanaan . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 37

b. Maksim Kedermawanan . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 40

c. Maksim Penerimaan . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 42

d. Maksim Kerendahan hati . . . . . . . . . . . .. . . . . . . . . . . . . . . . 43 d. Maksim Kerendahan hati . . . . . . . . . . . .. . . . . . . . . . . . . . . . 43

f. Maksim Simpati . . . . . . . . . . . . . . . .. . . . . . . . . . . . . . . . . . . 45

2. Prinsip Kerja Sama para Kuli Panggul di Pasar Legi Surakarta . . 46

a. Maksim Kuantitas . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 46

b. Maksim Kualitas . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 48

c. Maksim Relevansi . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 50

d. Maksim Pelaksanaan/ Cara . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 52

3. Daya Pragmatik Tindak Tutur Bahasa Jawa para Kuli Panggul di Pasar Legi Surakarta . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 54

a. Tindak Tutur Menurut Austin . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 54

b. Tindak Tutur Menurut Searle . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 59

1) Tindak Tutur Representatif . . . . . . . . . . . . . . .. . . . . . . . 60

2) Tindak Tutur Direktif . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 61

3) Tindak Tutur Ekspresif . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . .

4) Tindak Tutur Komisif . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 66

5) Tindak Tutur Deklaratif . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 66

c. Tindak Tutur Menurut Wijana . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 68

1) Tindak Tutur Langsung . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 68

2) Tindak Tutur Tidak Langsung . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 69

3) Tindak Tutur Literal . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 71

4) Tindak Tutur Tidak Literal . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 72

5) Tindak Tutur Langsung Literal . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 73

6) Tindak Tutur Tidak Langsung Literal . . . . . . . . . . . . . . . 74

7) Tindak Tutur Langsung Tidak Literal . . . . . . . . . . . . . . .75

8) Tindak Tutur Tidak Langsung Tidak Literal . . . . . . . . . 76

B. Pembahasan . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 77 BAB V SIMPULAN DAN SARAN . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 81

A. Simpulan . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 81

B. Saran . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 82 DAFTAR PUSTAKA . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 83 LAMPIRAN . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 85

DAFTAR LAMPIRAN

1. Lampiran 1: Data kesantunan berbahasa Jawa yang dilakukan oleh KP di Pasar Legi Surakarta. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 85

2. Lampiran 2 : Gambar Interaksi KP, Pedagang, dan Pembeli. . . . . . . . . 95

3. Lampiran 3 : Surat Pengantar dari Fakultas Sastra dan Seni Rupa. . . . 97

4. Lampiran 4 : Surat Keterangan dari Dinas Pengelolaan Pasar. . . . . . . 98

5. Lampiran 5 : Profil Pasar Legi Surakarta . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 99

DAFTAR BAGAN DAN TABEL

Bagan 1 Kesantunan Berbahasa Jawa para Kuli Panggul di Pasar Legi Surakarta. . . 28

Tabel 1. Penggolongan Kuli Panggul berdasarkan umur. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 25 Tabel 2. Pembagian blok di Pasar Legi Surakarta. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 27

DAFTAR SINGKATAN DAN TANDA

Daftar Singkatan

D : Daya D1 : Data 1

DPPL : Dinas Pengelola Pasar Legi IKAPPAGI : Ikatan Penjual Pasar Legi KAMUS

: Keluarga Muslim Pasar Legi

KAPAS

: Keluarga Pengamen Surakarta

KBBI

: Kamus Besar Bahasa Indonesia

KP : Kuli Panggul MT

: Mitratutur P

: Penutur PLS

: Pasar Legi Surakarta SasDa’06

: Sastra Daerah angkatan 2006

SBLC : Teknik Simak Bebas Libat Cakap SLC : Teknik Simak Libat Cakap

SPTI : Serikat Pekerja Transport Indonesia TT L

: Tindak Tutur Langsung TT LLt

: Tindak Tutur Langsung Literal

TT Lt : Tindak Tutur Literal TT LTLt

: Tindak Tutur Langsung Tak Literal TT TL

: Tindak Tutur Tak Langsung

TT TLLt : Tindak Tutur Tak Langsung Literal TT TLt

: Tindak Tutur Tak Literal

TT TLTLt : Tindak Tutur Tak Langsung Tidak Literal WIB

: Waktu Indonesia bagian Barat

Daftar Tanda

. : tanda titik digunakan pada akhir kalimat yang bukan pertanyaan atau seruan.

: tanda koma digunakan untuk memisahkan kalimat setara yang satu dari kalimat setara berikutnya.

: tanda titik dua dapat digunakan pada akhir suatu penyataan lengkap jika diikuti rangkaian atau pemerian. Selain itu tanda titik dua juga digunakan sesudah kata atau ungkapan yang memerlukan pemerian.

? : tanda Tanya digunakan pada akhir kalimat tanya.

: tanda seru digunakan sesudah ungkapan atau pernyataan yang berupa seruan

menggambarkan kesungguhan, ketidakpercayaan, ataupun rasa emosi yang kuat.

: tanda kurung mengapit tambahan keterangan atau penjelasan. (…) : ada bagian kalimat yang dilesapkan

: tanda petik dobel digunakan untuk mengapit terjemahan /

: tanda garis miring digunakan sebagai pengganti kata, atau.

ABSTRAK

Wiji Nurkayati. C0106058. 2010. Kesantunan Berbahasa Jawa Para Kuli Panggul di Pasar Legi Surakarta (Suatu Kajian Pragmatik) . Skripsi: Jurusan Sastra Daerah Fakultas Sastra dan Seni Rupa Universitas Sebelas Maret Surakarta.

Permasalahan yang dibahas dalam penelitian ini, yaitu (1) bagaimanakah wujud kesantunan berbahasa Jawa para kuli panggul di Pasar Legi Surakarta? (2) bagaimanakah prinsip kerja sama yang dilakukan oleh kuli panggul di Pasar Legi Surakarta? (3) bagaimanakah daya pragmatik tindak tutur bahasa Jawa para kuli panggul di Pasar Legi Surakarta?

Tujuan penelitian ini adalah (1) mendeskripsikan wujud kesantunan berbahasa Jawa para kuli panggul di Pasar Legi Surakarta. (2) mendeskripsikan prinsip kerja sama yang dilakukan oleh kuli panggul di Pasar Legi Surakarta. (3) mendeskripsikan daya pragmatik tindak tutur bahasa Jawa para kuli panggul di Pasar Legi Surakarta.

Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif kualitatif. Data dalam penelitian ini berupa data lisan yaitu tuturan bahasa Jawa yang digunakan kuli panggul di Pasar Legi Surakarta, dan sumber data lisan berasal dari informan. Populasi penelitian mencakup semua tuturan bahasa Jawa oleh kuli panggul di Pasar Legi Surakarta yang mengandung prinsip kesantunan, prinsip kerja sama, dan daya pragmatik. Teknik pengambilan sampel dilakukan dengan purposive sampling. Metode analisis data yang digunakan adalah metode padan pragmatik dengan penentunya penutur dan mitratutur.

Dari analisis ini dapat disimpulkan beberapa hal: (1) ditemukan penerapan keenam wujud prinsip kesantunan berbahasa Jawa yang dilakukan oleh kuli panggul di Pasar Legi yakni maksim kebijaksanaan, maksim kedermawanan, maksim penerimaan, maksim kerendahan hati, maksim kesetujuan, dan maksim kesimpatian, selain itu ditemukan pelanggaran terhadap maksim penerimaan dan maksim kesetujuan. (2) penerapan prinsip kerja sama yang dilakukan oleh KP di Pasar Legi Surakarta meliputi empat maksim yakni maksim kuantitas, maksim kualitas, maksim relevansi dan maksim cara. Berdasarkan data yang diperoleh dari lapangan ditemukan penerapan keempat maksim tersebut dan pelanggaran terhadap maksim kuantitas. (3) analisis daya pragmatik tindak tutur bahasa Jawa yang dilakukan oleh KP di Pasar Legi Surakarta dianalisis dengan menggunakan tiga kategori tindak tutur, yakni kategori tindak tutur menurut Austin, kategori tindak tutur menurut Searle, dan kategori tindak tutur menurut Wijana. Dari pengamatan di lapangan ditemukan adanya penerapan tindak tutur dari ketiga kategori di atas. Namun untuk tindak tutur lokusi (kategori Austin), dan tindak tutur langsung (kategori Wijana) tidak menggambarkan adanya daya pragmatik sebuah tuturan, karena makna tuturan tersebut sama dengan makna kata-kata yang menyusunnya.

BAB I PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Interaksi sosial merupakan sarana pokok bagi masyarakat untuk menafsirkan peristiwa sehari-hari dan menggunakan makna sebagai sumber pemahaman terhadap berbagai kegiatan dalam kehidupan sehari-hari. Semua manusia disosialisasikan melalui bahasa. Pemakaian bahasa tidak terpisah dari interaksi sosial, kebudayaan, dan kepribadian. Analisis perilaku manusia memperhatikan struktur dan fungsi percakapan yang muncul bersamaan dengan apa yang sedang ditelusurinya. Namun dalam kegiatan dan dalam teori bahasa posisi kekuasaanlah yang mendominasi. Terbukti ada berbagai hal yang mampu membentuk atau mengontrol bahasa. Siapa yang menguasai bahasa, juga menguasai makna kehidupan (Laine Berman dalam Prembayun Miji Lestari, 2006).

Setiap kelompok kecil atau besar dalam masyarakat Jawa memiliki cara tersendiri untuk menyampaikan pendapatnya. Masyarakat Jawa sebagai kelompok besar memiliki cara yang santun untuk mengemukakan pendapatnya, baik lisan maupun tertulis. Namun setiap keluarga maupun paguyuban itu memiliki kesantunan yang berbeda. Perbedaan-perbedaan itu ada yang besar, tetapi ada pula yang kecil, sehingga memungkinkan wujudnya hampir sama tetapi mungkin saja maknanya yang berbeda. Sri Fafina dalam skripsinya menyebutkan bahwa kesantunan tersebut terlihat dalam konsep patrap dan pagus atau konkritnya dalam gerak fisik dan tutur katanya (2005: 1).

Bagi orang Jawa terdapat pedoman yang bersifat konvensional yang dipahami oleh orang Jawa pada umumnya. Antara lain, berupa peribahasa seperti ajining dhiri saka lathi, ajining raga saka busana ‘penghargaan terhadap diri seseorang dilihat dari cara berbicara dan berpakaian’. Hal ini dimaksudkan apabila seseorang ingin dihormati oleh orang lain harus bertutur serta bertingkah laku dan berkata secara sopan yang tidak terlepas dengan bahasa. Begitu pula dengan kuli panggul (selanjutnya disingkat KP) dalam menjalankan aktivitasnya sehari-hari, menggunakan bahasa yang santun untuk menawarkan jasanya kepada orang lain.

KP menurut Royyan Ramdhani Djayusman (2009) merupakan salah satu pelaku ekonomi dalam bidang penyediaan jasa. Masyarakat KP merupakan salah satu dari sekian masyarakat yang ada, membutuhkan interaksi sosial. Dalam berinteraksi sosial dengan orang lain, kelompok ini juga tidak terlepas dari kegiatan kebahasaan. Dalam studi kebahasaan, pemakaian suatu bahasa di kelompok masyarakat menjadi kajian yang cukup penting. Pemakaian bahasa dalam kelompok masyarakat menjadi kajian yang penting karena antara kelompok yang satu dengan kelompok yang lain memiliki ciri atau karakteristik yang berbeda. Adapun alasan pemilihan objek, jika dipandang dari sudut linguistik bahasa yang digunakan oleh KP merupakan salah satu sistem lambang yang digunakan sebagai alat kerjasama kelompok sosial tersebut yang menunjukkan fakta sosial tempat bahasa itu digunakan penuturnya. Selain itu, bahasa yang digunakan KP berfungsi sebagai alat komunikasi untuk interaksi sosial, baik dengan sesama KP ataupun dengan orang lain.

Keberadaan KP merupakan fenomena sosio-ekonomik yang tidak dapat dihindari. Mereka adalah sekian banyak manusia yang harus mempertahankan Keberadaan KP merupakan fenomena sosio-ekonomik yang tidak dapat dihindari. Mereka adalah sekian banyak manusia yang harus mempertahankan

Pragmatik adalah cabang ilmu bahasa yang mempelajari struktur secara eksternal, yakni bagaimana satuan kebahasaan digunakan dalam komunikasi (Wijana, 1996: 2). Ilmu pragmatik mempunyai cakupan yang luas sehingga kadang-kadang batasan-batasannya pun sulit ditentukan, meliputi analisis wacana, komunikasi, kata sapaan, kerjasama, dan kesantunan. Menurut Leech (dalam Oka, 1993: 206) prinsip kesantunan dapat dikelompokkan menjadi enam prinsip yakni maksim kebijaksanaan, maksim penerimaan, maksim kesetujuan, maksim kemurahhatian, maksim kerendahhatian, dan maksim kesimpatian. Sedangkan menurut Grice (dalam Kunjana Rahardi, 2003: 26) ada empat maksim kerjasama yakni maksim kuantitas, maksim kualitas, maksim relevansi, dan maksim pelaksanaan. Salah satu maksim tersebut, yakni maksim kebijaksanaan dapat dilihat dari contoh tuturan bahasa Jawa berikut.

Data (1): P

: Ni…Ni…esku ki tulung pecahna Ni! ‘Ni..Ni..es ku ini tolong dipecahkan Ni!’ MT : O…nggih jeng, sekedhap. ‘O…ya jeng, sebentar.’ (PLS/ D1 KP/ 10-03-2010)

Tuturan antara dua orang yaitu penutur (P) dan mitratutur (MT). Penutur adalah seorang penjual es dan mitratuturnya adalah KP. Percakapan berlangsung dalam situasi yang tidak resmi. Interkasi antara penjual es dan KP tersebut terjadi

di PLS tepatnya di angkringan sebelah timur Kantor Dinas Pengelola Pasar Legi (selanjutnya disingkat DPPL). Dari tuturan antara P dan MT terdapat salah satu dari enam prinsip kesantunan yaitu maksim kebijaksanaan yang dilakukan oleh P kepada MT seperti terdapat dalam tuturan Ni…Ni…esku ki tulung pecahna Ni! ‘Ni…Ni…es ku ini tolong dipecahkan Ni!’, tuturan tersebut merupakan suatu tindakan memerintah maksud tuturan tersebut dapat diterima oleh KP. Adapun tuturan yang dikatakan oleh MT setelah mendengar perintah dari P, KP menjawab O…nggih jeng, sekedhap ‘O…ya jeng, sebentar’ merupakan tindak lanjut dari tuturan yang sebelumnya yang mengandung maksim penerimaan yang ditandai kata nggih ‘ya’. Maksim kebijaksanaan memerintah yang disampaikan oleh P pada kalimat pertama lebih santun jika dibandingkan dengan tuturan yang selanjutnya yaitu pecahna esku! ‘pecahkan es-ku!’, yang ditandai dengan adanya penggunaan kata tulung ‘tolong’. Selain maksim kuantitas, P juga melakukan tindak tutur direktif dalam tuturan Ni…Ni…esku ki tulung pecahna Ni! ‘Ni…Ni…es-ku ini tolong dipecahkan Ni!’.

Dari percakapan di atas mempunyai daya pragmatik atau tindak tutur ilokusi esku ki tulung pecahna ‘es-ku ini tolong dipecahkan’. Tuturan yang terdapat pada data (1) memiliki daya berupa maksud atau tujuan P yaitu MT agar memecahkan (balok) esnya menjadi ukuran yang lebih kecil. Dari jawaban MT bahwa MT melakukan tindak perlokusi dengan melakukan kegiatan yaitu mulai memecahkan (balok) es dengan hati-hati.

Penelitian yang berjudul “Kesantunan Berbahasa Jawa Para Kuli Panggul di Pasar Legi Surakarta” menggunakan singkatan P untuk penutur dan MT untuk mitratutur. Penggunaan P dan MT bertujuan untuk menghindari penumpukan Penelitian yang berjudul “Kesantunan Berbahasa Jawa Para Kuli Panggul di Pasar Legi Surakarta” menggunakan singkatan P untuk penutur dan MT untuk mitratutur. Penggunaan P dan MT bertujuan untuk menghindari penumpukan

sebuah tuturan, penggunaan O 1 dan O 2 akan menimbulkan kerancuan. Apabila P kedua disebut sebagai O 3 , padahal yang dimaksud dalam tuturan tersebut adalah P yang secara bersama-sama ikut dalam percakapan bukan sebagai orang yang dibicarakan dalam pertuturan tersebut, maka antara P 2 dan O 3 tersebut memiliki peran yang berbeda. Oleh karena itu, penggunaan P dan MT dirasa lebih tepat digunakan dalam penelitian ini.

Peneliti yang telah melakukan penelitian mengenai kesantunan bahasa antara lain.

1. Hartono (1991) dengan judul “Pemakaian Kata-Kata Kasar dalam Bahasa Jawa (Sebuah Analisis Sosiolinguistik)”, mengkaji bentuk, makna, jenis kata, dan suasana yang mendukung pemakaian kata-kata kasar tersebut dalam bahasa Jawa. Dalam skripsi ini disebutkan bahwa kuli termasuk dalam golongan masyarakat miskin yang biasa memakai atau mengucapkan kata-kata tersebut.

2. Sri Fafina Lestiyaningsih (2005) dengan judul “Kesopansantunan

Berbahasa Jawa dalam Tindak Tutur Direktif Masyarakat Tutur Jawa Kecamatan Prambanan Kabupaten Klaten (Kajian

Pragmatik)”, mengkaji bentuk kesopansantunan, faktor penentu kesopansantunan, dan strategi komunikasi yang ditempuh untuk mencapai kesopansantunan suatu ujaran.

3. Dyah Ayu Nur Ismayawati (2009) dengan judul “Kesantunan Berbahasa

Jawa oleh Pedagang Keturunan Arab di Pasar Beteng Surakarta (

Suatu Kajian Pragmatik)”, mengakaji tentang wujud, faktor penentu dan fungsi kesantunan berbahasa Jawa oleh pedagang keturunan Arab di Pasar Beteng Surakarta.

selain dalam skripsi penelitian tentang kesantunan berbahasa juga ditemukan dalam bentuk tesis yakni.

1. Prembayun Miji Lestari (2006) dengan judul “Karakteristik Bahasa

Pengamen: Studi Pemakaian Bahasa pada Keluarga Pengamen

Surakarta (KAPAS) (Suatu Kajian Sosio-Pragmatik)”, mengkaji tentang karakteristik pemakaian bahasa pengamen di KAPAS, bentuk- bentuk register yang digunakan pengamen di KAPAS, penerapan prinsip kerjasama dan prinsip kesantunan yang digunakan pengamen di KAPAS, dan tindak tutur yang digunakan pengamen di KAPAS. Tesis ini memberikan gambaran kepada peneliti tentang cara menganalisis data sesuai dengan permasalahan yang diangkat.

2. Royyan Ramdhani Djayusman (2009) dengan judul “Dimensi

Keberagamaan Kuli Angkut Barang (Studi Kasus Kuli Angkut

Barang di Terminal Giwangan Yogyakarta), mengkaji tentang seberapa besar peran serta agama dalam kehidupan kuli angkut barang dalam melaksanakan kegiatannya sehari-hari. Penelitian ini memberikan gambaran

KP itu sendiri ( http://ekonomikeadilan.wordpress.com/2010/01/23/dimensikeberagamaa- kuli-angkut-barang/ ). Penelitian kesantunan berbahasa Jawa masih perlu dilakukan, maka

penulis tertarik untuk meneliti salah satu bidang pragmatik tentang kesantunan penulis tertarik untuk meneliti salah satu bidang pragmatik tentang kesantunan

1. Di wilayah Surakarta, khususnya di PLS, sebagian besar KP masih menggunakan bahasa Jawa untuk melakukan komunikasi dan berinteraksi, baik dengan sesama KP maupun dengan orang lain.

2. Lingkungan pasar memiliki hubungan kekeluargaan yang sangat erat, antara anggota pasar yang satu dengan yang lainnya. Rasa kekeluargaan mereka tercermin dalam penggunaan bahasa dalam berkomunikasi sehari- hari. Bahasa Jawa yang digunakan oleh KP di PLS mencerminkan adanya kesantunan berbahasa.

3. Kesantunan berbahasa Jawa yang digunakan oleh KP di PLS tercermin dalam penawaran jasa memanggul barang, hal ini yang membedakan antara KP dan anggota PLS yang lain seperti pedagang.

4. Berdasarkan penelitian terdahulu tentang kajian pragmatik yang pernah dilakukan, penelitian tentang kesantunan berbahasa Jawa KP di PLS belum pernah dilakukan. Oleh karena itu, perlu dilakukan penelitian dengan kajian pragmatik.

B. Pembatasan Masalah

Masalah dalam penelitian ini perlu dibatasi supaya masalahnya tidak meluas. Dalam penelitian ini masalahnya dibatasi pada prinsip kesantunan, prinsip kerjasama dan daya pragmatik tindak tutur bahasa Jawa para KP di PLS.

C. Rumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang tersebut, maka secara rinci masalah yang diteliti adalah sebagai berikut.

1) Bagaimanakah wujud kesantunan berbahasa Jawa para KP di PLS ?

2) Bagaimanakah prinsip kerja sama yang dilakukan oleh KP di PLS ?

3) Bagaimanakah daya pragmatik tindak tutur bahasa Jawa para KP di PLS ?

D. Tujuan Penelitian

Dari rumusan masalah tersebut, tulisan ini bertujuan untuk memaparkan kesantunan berbahasa Jawa para KP di Pasar Legi Surakarta. Tujuan tersebut dirinci sebagai berikut.

1) Mendeskripsikan wujud kesantunan berbahasa Jawa para KP di PLS.

2) Mendeskripsikan prinsip kerja sama yang dilakukan oleh KP di PLS.

3) Mendeskripsikan daya pragmatik tindak tutur bahasa Jawa para KP di PLS.

E. Manfaat Penelitian

Manfaat dari penelitian ini dibedakan menjadi dua macam yakni manfaat teoretis dan manfaat praktis.

1. Manfaat Teoretis Penelitian yang dilakukan ini diharapkan dapat memberikan manfaat teoretis yaitu hasil penelitian ini dapat menambah dan memperkaya teori linguistik, khususnya teori pragmatik bahasa Jawa.

2. Manfaat Praktis Secara praktis manfaat penelitian ini dapat memberikan informasi tentang kesantunan berbahasa Jawa yang dipakai para KP di PLS dan memberi sumbangan terhadap pengembangan dan pembinaan bahasa Jawa. Selain itu, dapat digunakan sebagai acuan penelitian berikutnya.

F. Sistematika Penulisan

Sistematika penulisan penelitian ini meliputi lima bab dan diuraikan sebagai berikut. Bab I adalah Pendahuluan, meliputi latar belakang masalah, pembatasan masalah, rumusan masalah, tujuan penelitian, manfaat penelitian dan sistematika penulisan.

Bab II adalah Kajian Pustaka, meliputi pengertian pragmatik, prinsip kerjasama, prinsip kesantunan, tindak tutur, peristiwa tutur, KP, sejarah PLS, dan kerangka pikir.

Bab III adalah Metode Penelitian, meliputi jenis penelitian, lokasi penelitian, data dan sumber data, populasi, sampel, alat penelitian, metode dan teknik pengumpulan data, metode analisis data, dan metode penyajian hasil analisis data.

Bab IV adalah Hasil Analisis dan Pembahasan, merupakan hasil analisis dari keseluruhan data mengenai kesantunan berbahasa Jawa oleh para KP di PLS. Bab V adalah Penutup, berisi tentang kesimpulan dan saran dari hasil penelitian yang telah dilakukan.

BAB II KAJIAN PUSTAKA

A. Pengertian Pragmatik

Menurut Geoffrey Leech (dalam Oka, 1993: 8) pragmatik adalah studi mengenai makna ujaran di dalam situasi-situasi tertentu. Definisi pragmatik yang selanjutnya menurut beliau bahwa pragmatik merupakan studi tentang makna dalam hubungannya dengan situasi-situasi ujar (speech situations). Kunjana Rahardi berpendapat bahwa pragmatik adalah ilmu bahasa yang mempelajari pemakaian atau penggunaan bahasa, yang pada dasarnya selalu harus ditentukan oleh konteks situasi tutur di dalam masyarakat dan wahana kebudayaan yang mewadahi dan melatarbelakanginya (Kunjana Rahardi, 2003: 15).

George Yule (dalam Indah, 2006: 3) menyebutkan bahwa pragmatik adalah studi tentang makna yang disampaikan oleh penulis dan ditafsirkan oleh MT (pendengar). Selanjutnya studi ini lebih banyak berhubungan dengan analisis tentang apa yang dimaksudkan orang dengan tuturan-tuturannya daripada dengan makna terpisah dari kata atau frasa yang digunakan dalam tuturan itu sendiri.

Wijana menjelaskan bahwa pragmatik adalah cabang ilmu bahasa yang mempelajari struktur bahasa secara eksternal, yakni bagaimana satuan kebahasaan digunakan dalam komunikasi (Wijana, 1996: 2). Menurut Harimurti Kridalaksana (2001: 176) pragmatik adalah 1) syarat yang mengakibatkan serasi-tidaknya pemakaian bahasa dalam komunikasi; 2) aspek-aspek pemakaian bahasa atau konteks luar bahasa yang memberikan sumbangan kepada makna ujaran.

Dari pengertian pragmatik yang telah dipaparkan tersebut mempunyai garis besar mengenai pengertian pragmatik yakni salah satu cabang linguistik yang mengkaji maksud penutur yang terikat konteks.

B. Prinsip Kerja Sama

Menurut Grice (dalam Wijana, 1996, Kunjana Rahardi, 2003, dan Muhammad Rohmadi, 2004) untuk memenuhi komunikasi secara wajar dan terjadi kerja sama yang baik, maka dalam berkomunikasi harus memenuhi empat prinsip (maksim) yakni :

1. Maksim Kuantitas Di dalam maksim kuantitas dijelaskan bahwa seorang P diharapkan dapat memberikan pesan atau informasi yang sungguh-sungguh memadai, dirasa cukup, tidak kekurangan dan tidak berlebihan, dan dipandang seinformatif mungkin kepada MT.

A : Jenengmu sapa? ‘Namamu siapa?’

B : Putri Kusuma. ‘Putri Kusuma.’

jawaban B memenuhi maksim kuantitas, karena memberikan kontribusi sesuai yang diinginkan A.

2. Maksim Kualitas Di dalam maksim kualitas dijelaskan bahwa seseorang peserta tutur diharapkan akan dapat menyampaikan sesuatu yang benar-benar nyata dan sesuai dengan fakta yang sebenarnya di dalam aktivitas bertutur sapa. Fakta demikian harus didukung dan benar-benar didasarkan pada bukti- bukti yang jelas dan nyata. Misalnya, seorang guru bertanya, ibukota RI 2. Maksim Kualitas Di dalam maksim kualitas dijelaskan bahwa seseorang peserta tutur diharapkan akan dapat menyampaikan sesuatu yang benar-benar nyata dan sesuai dengan fakta yang sebenarnya di dalam aktivitas bertutur sapa. Fakta demikian harus didukung dan benar-benar didasarkan pada bukti- bukti yang jelas dan nyata. Misalnya, seorang guru bertanya, ibukota RI

3. Maksim Relevansi Di dalam maksim relevansi dinyatakan dengan cukup jelas bahwa agar dapat terjalin kerjasama yang benar-benar baik antara P dan MT, masing-masing hendaknya dapat memberikan kontribusi yang relevan tentang sesuatu yang sedang dituturkan.

A : Iki jam pira? ‘Sekarang jam berapa?’

B : Jam 3.’ ‘Jam 3.’

Jawaban B atas pertanyaan A akan tidak relevan jika dijawab dengan klambimu neng lemari ‘bajumu di lemari’.

4. Maksim Pelaksanaan (Cara) Di dalam maksim pelaksanaan diharuskan agar setiap peserta pertuturan selalu bertutur sapa secara langsung, secara jelas, dan isi pesan dari tuturan tersebut tidak boleh bersifat ambigu atau kabur isinya. Perhatikan contoh berikut.

A : Sepedhaku rusak, ketabrak mobil, isa didandani ora? ‘Sepeda saya rusak, tertabrak mobil, bisa diperbaiki tidak?’

B : Isa, ning nunggu rong taun. ‘Bisa, tapi menunggu dua tahun.’

Jawaban B yang mengatakan bisa tetapi waktunya dua tahun lagi bersifat melebih-lebihkan. Hal itu memang disengaja untuk menciptakan suasana humor.

C. Prinsip Kesantunan

Rumusan kesantunan berbahasa yang sampai saat ini dianggap paling lengkap, paling mapan, dan paling komprehensif yakni yang telah dirumuskan oleh Leech (dalam Oka, 1993). Rumusan prinsip kesantunan itu selengkapnya tertuang di dalam enam maksim yakni :

1. Maksim Kebijaksanaan (tact maxim) Maksim kebijaksanaan diungkapkan dengan tuturan imposif dan komisif yang menggariskan setiap peserta pertuturan untuk meminimalkan kerugian orang lain (kurangi kerugian orang lain), atau memaksimalkan keuntungan bagi orang lain (tambahi keuntungan orang lain). Hal ini dapat dikatakan bahwa semakin panjang tuturan seseorang semakin besar pula keinginan orang itu untuk bersikap santun kepada lawan bicaranya. Misalnya :

A : Kula betane bu. ‘Saya bawakan bu.’

B : Boten sah, ra papa. ‘Tidak perlu, tidak apa-apa.’

Tuturan A dan B disebut pragmatik paradoks yakni suatu paradoks yang mengacu pada sikap bertentangan antara A dan B.

2. Maksim Kedermawanan / Kemurahhatian (generosity maxim) Maksim kedermawanan diungkapkan dengan penggunaan kalimat ekspresif dan asertif untuk menghormati orang lain dengan benar-benar baik. Penghormatan terhadap orang lain akan dapat terjadi hanya apabila orang dapat mengurangi kadar keuntungan bagi dirinya sendiri, dan memaksimalkan keuntungan bagi pihak lainnya. Contoh, Omahmu jane 2. Maksim Kedermawanan / Kemurahhatian (generosity maxim) Maksim kedermawanan diungkapkan dengan penggunaan kalimat ekspresif dan asertif untuk menghormati orang lain dengan benar-benar baik. Penghormatan terhadap orang lain akan dapat terjadi hanya apabila orang dapat mengurangi kadar keuntungan bagi dirinya sendiri, dan memaksimalkan keuntungan bagi pihak lainnya. Contoh, Omahmu jane

3. Maksim Penghargaan / Penerimaan (approbation maxim) Maksim penghargaan dapat diutarakan dengan kalimat komisif dan imposif. Di dalam maksim ini dijelaskan bahwa orang akan dapat dianggap santun di dalam suatu masyarakat bahasa apabila di dalam praktik bertutur selalu berusaha untuk memberikan penghargaan dan penghormataan kepada pihak lain secara optimal. Misalnya :

A : Takterke! ‘Saya hantar!’

A : Tulung aku terna! ‘Tolong saya dihantar!’

A : Tak-ewangi. ‘Saya bantu.’

4. Maksim Kesederhanaan (modesty maxim) Maksim kesederhanaan ini juga diungkapkan dengan kalimat

ekspresif dan asertif. Di dalam maksim kesederhanaan, peserta tutur diharapkan dapat bersikap rendah hati dengan cara mengurangi pujian atau penghormatan terhadap dirinya sendiri dan memaksimalkan penghormatan atau pujian terhadap orang lain. Misalnya:

A : Pinter men kowe. ‘Pandai sekali kamu.’

B : Ah…biasa wae. ‘Ah…biasa saja.’

5. Maksim Permufakatan/ Kesetujuan/ Kecocokan (agreement maxim)

Maksim permufakatan juga diungkapkan dengan kalimat ekspresif dan asertif. Di dalam maksim permufakatan ini ditekankan agar para Maksim permufakatan juga diungkapkan dengan kalimat ekspresif dan asertif. Di dalam maksim permufakatan ini ditekankan agar para

A : Omah kuwi apik. ‘Rumah itu bagus.’

B : Iya…apik banget. ‘Ya, bagus sekali.’

6. Maksim Kesimpatian (symphaty maxim) Maksim kesimpatian ini juga diungkapkan dengan tuturan

ekspresif dan asertif. Di dalam maksim kesimpatian ini diharapkan agar para peserta tutur selalu memaksimalkan sikap simpati antara pihak yang satu dengan pihak yang lainnya. Misalnya:

A : Bapake wingi seda. ‘Ayahnya kemarin meninggal.’

B : Innalillahi wa innaillaihi roji’un

‘Sesungguhnya segala sesuatu yang datang dari Allah,

akan kembali kepada-Nya.’

D. Daya Pragmatik

Leech (dalam Oka, 1993: 52) menyebutkan bahwa daya pragmatik adalah ‘makna’. ‘Makna’ sebagaimana digunakan dalam pragmatik (yaitu dalam rumus P bertujuan D melalui tuturan X) merupakan suatu maksud refleksif yaitu suatu maksud yang hanya bias dicapai bila maksud tersebut diketahui oleh MT.

Selanjutnya Leech (masih dalam Oka, 1993: 243) menyebutkan bahwa untuk menjelaskan daya pragmatik harus dimulai dari sesuatu yang dapat diamati oleh umum, yaitu teks itu sendiri. Kemudian, berdasarkan asumsi-asumsi tertentu dan kesamaan pengetahuan tertentu yang dimiliki oleh P dan MT, kita berusaha merekonstruksi makna yang ingin disampaikan oleh teks. Daya pragmatik pada Selanjutnya Leech (masih dalam Oka, 1993: 243) menyebutkan bahwa untuk menjelaskan daya pragmatik harus dimulai dari sesuatu yang dapat diamati oleh umum, yaitu teks itu sendiri. Kemudian, berdasarkan asumsi-asumsi tertentu dan kesamaan pengetahuan tertentu yang dimiliki oleh P dan MT, kita berusaha merekonstruksi makna yang ingin disampaikan oleh teks. Daya pragmatik pada

E. Tindak Tutur

Tindak tutur (speech act) adalah gejala individual yang bersifat psikologis dan keberlangsungannya ditentukan oleh kemampuan bahasa si penutur dalam menghadapi situasi tertentu (Chaer dalam Muhammad Rohmadi, 2004: 29). Tindak tutur atau tindak ujaran (speech act) mempunyai kedudukan yang sangat penting dalam pragmatik karena tindak tutur adalah satuan analisisnya. Austin (1962) mengemukakan bahwa mengujarkan sebuah kalimat tertentu dapat dipandang sebagai melakukan tindakan (act), di samping memang mengucapkan kalimat tersebut. Ia membedakan tiga jenis tindakan yang berkaitan dengan ujaran, yaitu lokusi, ilokusi, dan perlokusi.

1. Tindak Tutur Lokusi Lokusi adalah semata-mata tindak berbicara, yaitu tindak mengucapkan sesuatu dengan kata dan kalimat sesuai dengan makna kata itu (di dalam kamus) dan makna kalimat itu sesuai dengan kaidah sintaksisnya. Di sini maksud atau fungsi ujaran itu belum menjadi perhatian. Misalnya:

A : Aku lara. ‘Saya sakit.’

A : Kucing sikile papat. ‘Kucing kakinya empat.’

2. Tindak Tutur Ilokusi

Ilokusi adalah tindak melakukan sesuatu. Di sini kita mulai berbicara tentang maksud dan fungsi atau daya ujaran yang bersangkutan, untuk apa ujaran itu dilakukan.

A : Kula nyuwun sekilo.

‘Saya minta satu kilogram’ maksudnya membeli sebanyak

1 kilogram.’

A : Bapake galak.

‘Ayahnya galak’ maksudnya jangan pergi ke rumahnya.’

A : Adoh lho le! ‘Jauh nak!’ maksudnya melarang untuk pergi.’

3. Tindak Tutur Perlokusi Perlokusi mengacu ke efek yang ditimbulkan oleh ujaran yang dihasilkan oleh penutur. Secara singkat, perlokusi adalah efek dari tindak tutur itu bagi mitra-tutur. Misalnya: Omahe adoh ‘Rumahnya jauh.’

Omahe adoh. ‘Rumahnya jauh.’

Perlokusi Omahe adoh.

Lokusi

Ilokusi

Omahe adoh. ‘Rumahnya jauh.’

Omahe adoh.

‘Rumahnya jauh.’ ‘Rumahnya jauh.’

mengandung pesan metapesan ‘jangan metapesan (dalam

pergi ke sana!’

pikiran MT ada keputusan) ‘saya

tidak akan pergi ke sana’

Menurut Searle (dalam Muhammad Rohmadi, 2004: 32) tindak tutur atau tindak ujar dapat dikategorikan menjadi lima jenis yakni.

1. Tindak Tutur Representatif

Merupakan tindak tutur yang mengikat P kepada kebenaran atas hal yang dikatakannya, misalnya: menyatakan, melaporkan, menunjukkan, dan menyebutkan.

A : Bu, susuke blanja wau kalih ewu.

‘Bu, kembalian uang belanja tadi dua ribu.’

B : Gawanen, nggo jajan. ‘Ambil saja, buat jajan.’

Tuturan A merupakan tindak tutur representatif melaporkan, yakni melaporkan sisa uang belanjaan kepada B.

2. Tindak Tutur Direktif Merupakan tindak tutur yang dilakukan oleh P dengan maksud agar lawan tutur melakukan tindakan yang disebutkan dalam ujaran itu, misalnya: menyuruh, memohon, menuntut, menyarankan, dan menantang.

A : Mbak tulung iki diguwakke! ‘Mbak tolong ini dibuangkan!’

B : Nggih. ‘Ya.’

Tuturan A merupakan contoh penerapan tindak tutur direktif menyuruh, yakni menyuruh B untuk membuang barang-barang yang sudah tidak dipergunakan lagi.

3. Tindak Tutur Ekspresif Merupakan tindak tutur yang dilakukan dengan maksud agar ujarannya diartikan sebagai evaluasi tentang hal yang disebutkan dalam ujaran itu, misalnya: memuji, mengucapkan terima kasih, mengkritik, dan mengeluh.

A : Ibu kok yen masak mesthi kurang asin. ‘Ibu kalau masak pasti kurang asin.’

B : Ya gari ditambahi uyah! ‘Ya tinggal ditambahi garam!’

Tuturan A merupakan tindak tutur ekspresif mengkritik masakan B karena masakan B selalu kurang garam.

4. Tindak Tutur Komisif Merupakan tindak tutur yang mengikat P untuk melaksanakan segala hal yang disebutkan dalam ujaranya, misalnya: berjanji, bersumpah, atau mengancam.

A : Yen sesuk utangmu durung wok lunasi motormu takjipuk! ‘Kalau besok kamu belum melunasi hutangmu, motormu

saya ambil!’

Tuturan A merupakan tindak tutur komisif mengancam.

5. Tindak Tutur Deklarasi Merupakan tindak tutur yang dilakukan oleh P dengan maksud untuk menciptakan hal (status, keadaan dan sebagainya) yang baru, misalnya: memutuskan, membatalkan, melarang, mengijinkan, dan memberikan maaf.

A : Wis takngapura kabeh, aja dibaleni! ‘Sudah saya maafkan semua, jangan diulangi!’

B : Nuwun ya kang. ‘Terima kasih kak.’

I Dewa Putu Wijana (1996: 29) menyebutkan bahwa tindak tutur dapat dibedakan menjadi tindak tutur langsung dan tindak tutur tidak langsung, dan tindak tutur literal dan tindak tutur tidak literal.

1. Tindak Tutur Langsung dan Tindak Tutur Tidak Langsung Secara formal berdasarkan modusnya, kalimat dibedakan menjadi kalimat berita (deklaratif), kalimat tanya (interrogative), dan kalimat perintah (imperatif). Secara konvensional kalimat berita (deklaratif) digunakan untuk memberitahukan sesuatu (informasi); kalimat tanya (interrogative) menanyakan sesuatu; dan 1. Tindak Tutur Langsung dan Tindak Tutur Tidak Langsung Secara formal berdasarkan modusnya, kalimat dibedakan menjadi kalimat berita (deklaratif), kalimat tanya (interrogative), dan kalimat perintah (imperatif). Secara konvensional kalimat berita (deklaratif) digunakan untuk memberitahukan sesuatu (informasi); kalimat tanya (interrogative) menanyakan sesuatu; dan

Tindak tutur tidak langsung (indirect speech) ialah tindak tutur untuk memerintah seseorang, melakukan sesuatu secara tidak langsung. Tindakan ini dilakukan dengan memanfaatkan kalimat berita atau kalimat tanya agar orang yang diperintah tidak merasa dirinya diperintah. Misalnya, seorang ibu yang menyuruh anaknya mengambilkan sapu, diungkapkan dengan Ndhuk, sapune ndi? ‘Nak, sapunya di mana?’ kalimat tersebut selain bertanya juga memerintah anaknya untuk mengambilkan sapu.

2. Tindak Tutur Literal dan Tindak Tutur Tidak Literal Tindak tutur literal (literal speech act) adalah tindak tutur yang maksudnya sama dengan makna kata-kata yang menyusunnya. Sedangkan tindak tutur tidak literal (nonliteral speech act) adalah tindak tutur yang maksudnya tidak sama dengan atau berlawanan dengan kata-kata yang menyusunnya. Sebagai contoh dapat dilihat kalimat berikut.

(a) : Swarane apik tenan. ‘Suaranya merdu sekali.’ (b)

: Swaramu apik tenan, ning rasah nyanyi!

‘Suaramu merdu sekali, tetapi tidak usah menyanyi!’

Kalimat (a) jika diutarakan dengan maksud untuk memuji atau mengagumi suara orang yang dibicarakan, maka kalimat itu merupakan tindak tutur literal, sedangkan kalimat (b) P bermaksud mengatakan bahwa suara lawan tuturnya jelek, yaitu dengan mengatakan ‘tidak usah menyanyi’, maka kalimat (b) merupakan tindak tutur tidak literal.

Apabila tindak tutur langsung dan tindak tutur tidak langsung diintereaksikan dengan tindak tutur literal dan tindak tutur tidak literal, maka akan tercipta tindak tutur sebagai berikut.

a. Tindak Tutur Langsung Literal (direct literal speech act) Merupakan tindak tutur yang diutarakan dengan modus tuturan dan makna yang sama dengan maksud pengutaraannya. Maksud memerintah disampaikan dengan kalimat perintah, memberitakan dengan kalimat berita, dan menanyakan sesuatu dengan kalimat tanya. Misalnya, Tutupke lawange! ‘Tutup pintunya!’, Anakmu pira? ‘Anakmu berapa?’, dan Kucingku manak telu ‘Kucingku beranak tiga’.

b.Tindak Tutur Tidak Langsung Literal (indirect literal speech act) Merupakan tindak tutur yang diungkapkan dengan modus kalimat yang tidak sesuai dengan maksud pengutaraannya, tetapi makna kata-kata yang menyusunnya sesuai dengan apa yang dimaksudkan oleh P. Misalnya, Jogane reged ‘Lantainya kotor’. Kalimat itu diucapkan oleh seorang ayah kepada anaknya, bukan saja menginformasikan, tetapi sekaligus menyuruh untuk membersihkannya.

c. Tindak Tutur Langsung Tidak Literal (direct nonliteral speech act)

Tindak tutur yang diutarakan dengan modus kalimat yang sesuai dengan maksud tuturan, tetapi kata-kata yang menyusunnya tidak memiliki makna yang sama dengan maksud penuturnya. Misalnya, Sepedamu uapik tenan ‘Sepedamu bagus sekali’, P sebenarnya ingin mengatakan bahwa sepeda lawan tuturnya jelek.