PENDAHULUAN Upaya Peningkatan Motivasi Dan Hasil Belajar IPA Melalui Metode Stad Siswa Kelas IV SD Negeri 1 Krajan Jatinom Klaten Tahun Ajaran 2013/2014.

BAB I
PENDAHULUAN

A.

Latar Belakang Masalah

Di era pendidikan yang sudah maju seperti sekarang ini, tentunya
sistem pembelajaran ceramah tidak lagi menjadi sistem pembelajaran yang
efektif bagi siswa. Karena strategi ceramah siswa hanya menjadi pendengar
dari ceramah yang diberikan oleh guru. Hal ini menjadikan siswa hanya
sebatas tahu dan kurang bisa dalam memahami suatu materi yang
disampaikan, siswa kurang terlibat dalam dalam proses pembelajaran
sehingga materi yang disampaikan oleh guru kurang diserap oleh siswa.
Dengan demikian salah satu upaya pemerintah dalam rangka
meningkatkan mutu pendidikan nasional, dan menghasilkan lulusan yang
memiliki keunggulan yang kompetitif dan komparatif sesuai standar
nasional dengan melalui Kemendiknas. Dengan begitu dapat melakukan
pergeseran paradigma dalam proses pembelajaran, yaitu

perubahan


orientasi pembelajaran yang semula hanya berpusat pada guru menjadi
pembelajaran yang berpusat pada siswa. Disini diharapkan seorang guru
harus menjadi fasilitator.

1

2

Pembelajaran IPA di Sekolah Dasar merupakan interaksi antara siswa
dengan lingkungan sekitarnya. Penerapan dan pengelolaan mata pelajaran
IPA di sekolah dasar bertujuan agar siswa dapat berfikir secara ilmiah dan
menerapkan konsep-konsep IPA yang diperoleh dari kehidupan sehari-hari.
Di SDN 1 Krajan guru masih menggunakan pembelajaran yang monoton
dan tidak bervariasi hal ini menimbulkan beberapa masalah pada diri siswa
yaitu rendahnya motivasi siswa dalam belajar, tidak tercapainya tujuan
pembelajaran secara maksimal dan kurangnya rasa ingin tahu siswa tentang
apa yang akan dipelajari. Dengan proses pembelajaran seperti itu membuat
siswa tidak termotivasi dalam belajar membuat tingkat pencapain hasil
belajar siswa dalam pembelajaran IPA masih sangat rendah.

Berdasarkan masalah tersebut maka diketahui bahwa motivasi belajar
siswa kelas IV SDN 1 Krajan belum maksimal, hal itu bisa dilihat dari 30
siswa kelas IV SDN 1 Krajan terdiri dari 14 laki-laki, dan 16 perempuan.
.Dari hasil pengamatan bahwa yang aktif hanya 12 siswa (40%) dan yang
tidak aktif ada 18 siswa (60%). Dan jika dilihat dari hasil ulangan harian
untuk mata pelajaran IPA, yang menunjukkan bahwa dari 30 siswa hanya 12
siswa (40%) saja yang mencapai ketuntasan, sedangkan 18 siswa (60%)
lainnya belum mencapai ketuntasan. Untuk itu perlu dilakukan model
pembelajaran yang menyenangkan
dalam pembelajaran IPA.

untuk meningkatkan motivasi siswa

3

Berdasarkan pengamatan peneliti, di SDN 1 Krajan pada saat proses
belajar mengajar belum menggunakan metode yang tepat. Selain itu materi
pelajaran yang disampaikan guru masih bersifat dominan, atau masih
menggunakan metode konvensional misalnya masih sering menggunakan
ceramah, atau penugasan.Selain hal tersebut guru kurang memahami

penggunaan metode yang mengedepankan keaktifan siswa, media yang
kurang, kurang menguasai kelas dan jarang memberikan penguatan pada
siswa.
Dengan kondisi tersebut, maka guru diharapkan untuk mampu
menciptakan suasana belajar yang menyenangkan bagi siswa sehingga siswa
termotivasi dalam kegiatan pembelajaran. Hal ini secara tidak langsung
tentunya akan berpengaruh terhadap kemampuan siswa dalam menyerap
pelajaran yang disampaikan oleh guru, khususnya pada mata pelajaran IPA.
Dengan hal tersebut, seorang guru dalam menjalankan tugasnya harus
menciptakan suasana yang menyenangkan, kreatif, dinamis, namun
bermakna dan memberikan motivasi kepada siswa mampu dan mau untuk
bertanggung jawab untuk belajar. Karena tugas seorang guru adalah
mendidik, mengajar, membimbing, mengarahkan, melatih, menilai dan
mengevaluasi peserta didik dalam jalur formal.
Dari banyaknya strategi yang ada, ada salah satu strategi yang dapat
digunakan untuk meningkatkan

motivasi siswa di kelas yaitu strategi

Student Teams Achievement Division (STAD). Pemilihan strategi ini karena

kooperatif dan sederhana, selain itu STAD juga merupakan strategi yang

4

sangat

efektif.

STAD

menekankan

pembentukan

kelompok

yang

beranggotakan dari beberapa siswa. Strategi ini dapat membuat siswa untuk
saling membantu dan menyelesaikan suatu masalah, siswa dituntut aktif

dalam

pembelajaran,

berinteraksi

dengan

temannya,

dan

menarik

kesimpulan dari proses yang dialami.
Strategi ini sangat tepat diterapkan pada pembelajaran Ilmu
Pengetahuan Alam. Disini siswa lebih memahami pelajaran apa yang
disampaikan oleh guru, karena dengan menggunakan strategi ini siswa
akan memiliki pengalaman baru dalam belajar, dan diharapkan mampu
meningkatkan motivasi belajar siswa pada mata pelajaran Ilmu Pengetahuan

Alam siswa kelas IV SDN 1 Krajan Jatinom Klaten.
Berdasarkan

latar

belakang

diatas,

dapat

dikatakan

bahwa

pembelajaran Ilmu Pengetahuan Alam yang disajikan semenarik mungkin
dapat membuat siswa lebih bersemangat, aktif, termotivasi saat menerima
pelajaran IPA. Oleh karena itu peneliti melakukan penelitian dengan judul:
“Upaya Peningkatan


Motivasi Dan Hasil Belajar IPA Melalui Metode

STAD Siswa Kelas IV SDN 1 Krajan Jatinom Klaten Tahun 2013/2014”
B.

Pembatasan Masalah
Untuk mengarah pada masalah penelitian, sesuai latar belakang
masalah diatas. Maka pembatasan masalah penelitian ini adalah motivasi
dan hasil belajar siswa kelas IV pada mata pelajaran IPA dengan
menggunakan strategi STAD.

5

C. Perumusan Masalah
Berdasarkan latar belakang dan pembatasan masalah tersebut diatas,
maka

masalah

yang


menjadi

tujuan

perbaikan

dalam

penelitian

pembelajaran IPA sebagai berikut :
1.

Apakah penerapan strategi Student Teams Achievement Division
(STAD) dapat meningkatkan motivasi belajar IPA kelas IV SDN 1
Krajan Jatinom Klaten ?

2.


Apakah dengan penerapan strategi Student Teams Achievement
Division (STAD) dapat meningkatkan hasil belajar IPA siswa kelas IV
SDN 1 Krajan Jatinom Klaten ?

D.

Tujuan Penelitian
Berdasarkan perumusan masalah diatas, maka tujuan yang ingin peneliti
capai yaitu :
1. Meningkatkan motivasi belajar IPA siswa kelas IV SDN 1 Krajan
dengan menggunakan metode STAD
2. Meningkatkan hasil belajar IPA siswa kelas IV SDN 1 Krajan
dengan menggunakan metode STAD

6

E.

Manfaat Penelitian
Adapun manfaat praktis dari penelitian ini adalah :

1. Manfaat Teoritis
a. Memberikan

sumbangan

bagi

pengembangan

pengetahuan

khususnya tentang upaya peningkatan
b.

Motivasi belajar siswa kelas IV pada mata pelajaran IPA dengan
menggunakan metode STAD

c. Memberikan kontribusi bahwa upaya meningkatkan motivasi
belajar siswa pada mata pelajaran IPA bisa ditingkatkan dengan
metode STAD

2. Manfaat praktis
a. Manfaat bagi siswa
1. Meningkatkan motivasi dan hasil belajar IPA
2. Memperoleh suasana belajar yang menyenangkan
3. Menumbuhkan semangat belajar siswa pada mata pelajaran
IPA, sehingga IPA menjadi mata pelajaran yang menarik
bagi siswa
b. Manfaat bagi guru
1. Sebagai bahan pertimbangan dalam memilih model
pembelajaran

yang

tepat

dalam

penerapan

inovasi

pembelajaran
2. Sebagai sarana untuk mengevaluasi pembelajaran yang
sudah berlangsung

7

3. Membuat guru lebih kreatif dalam pengajaran
c. Manfaat bagi sekolah
1. Meningkatkan kualitas serta prestasi pembelajaran IPA
2. Menumbuhkan kerjasama antar guru pada pembelajaran di
sekolah
3. Memotivasi

guru

untuk

melaksanakan

dengan penerapan metode STAD

pembelajaran

Dokumen yang terkait

Penggunaan Metode Diskusi Untuk Meningkatkan Aktivitas Dan Hasil Belajar IPA Siswa Kelas IV SD Negeri 1 Pasar Baru Kecamatan Kedondong Kabupaten Pesawaran Tahun Pelajaran 2011-2012

4 103 122

Peningkatan Motivasi dan Hasil Belajar Melalui Strategi Pembelajaran Aktif Tipe Peer Lessons dengan Media Flip Chart pada Siswa Kelas IVA SD Negeri 1 Nunggalrejo Tahun Pelajaran 2013/2014

0 9 76

Peningkatan Hasil Belajar IPA Terpadu Melalui Metode Demonstrasi Pada Siswa Kelas VIII SMP Negeri 2 Sano Nggoang Manggarai Barat Tahun Pelajaran 2017/2018

0 0 18

Peningkatan Hasil Belajar IPA dengan Menggunakan Pendekatan Konstruktivisme pada Siswa Kelas IV SD Negeri 09 IV Koto Aur Malintang Kabupaten Padang Pariaman

0 0 8

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Upaya Peningkatan Hasil Belajar IPA Melalui Pendekatan Problem Based Learning (PBL) Siswa Kelas 5 SD Negeri Maguan Rembang Semester 1 Tahun Pelajaran 2016 / 2017

0 0 95

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Upaya Peningkatan Hasil Belajar IPA Melalui Pendekatan Inkuiri Berbantu Papan Inkuiri Siswa Kelas IV SD Kristen Ngampin Kecamatan Ambarawa Tahun Pelajaran 2017/2018

0 0 66

1 BAB I PENDAHULUAN - Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Peningkatan Keterampilan Proses dan Hasil Belajar IPA Siswa Kelas 4 SD Negeri Kauman Lor 03 Melalui Metode Eksperimen Semester II Tahun Pelajaran 2014/2015

0 0 6

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Peningkatan Hasil Belajar IPA dengan Menggunakan Pendekatan Scientific Melalui Model Problem Based Learning (PBL) bagi Siswa Kelas IV SD Negeri Sampetan Semester II Tahun Ajaran 2014/2015

0 0 13

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Upaya Meningkatkan Keaktifan dan Hasil Belajar Siswa pada Mata Pelajaran Matematika Melalui Metode Discovery Learning Kelas IV Semester II SD Negeri 02 Kopeng Tahun Ajaran 2014/2015

0 0 15

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Upaya Meningkatkan Keaktifan dan Hasil Belajar Siswa pada Mata Pelajaran Matematika Melalui Metode Discovery Learning Kelas IV Semester II SD Negeri 02 Kopeng Tahun Ajaran 2014/2015

0 0 101