Hubungan Rasio Neutrofil : Limfosit dengan Diagnosa Apendisitis Akut di RSUPH. Adam Malik pada Tahun 2014

ii

ABSTRAK

Apendisitis akut merupakan salah satu keadaan nyeri perut akut yang
dijumpai di penderita yang dirawat hampir di seluruh rumah sakit di Indonesia.
Peradangan akut apendiks tersebut memerlukan tindakan bedah segera untuk
mencegah komplikasi yang umum berbahaya, sehingga diperlukan pemeriksaan
yang mendukung penetapan diagnosis dengan cepat. Nilai leukosit terutama
neutrofil dan limfosit merupakan dasar pemeriksaan laboratorik, petanda tertentu
yang peka pada peradangan, dan dapat digunakan sebagai alat bantu mendiagnosis
apendisitis akut. Respons imun terhadap peradangan dapat digambarkan dengan
angka banding persentase neutrofil terhadap besaran limfosit dalam peredaran
darah.
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui perbandingan Rasio
Neutrofil Limfosit dengan mendiagnosis penderita pascaoperasi.
Penelitian ini merupakan penelitian analitik dan dilakukan secara tinjauan
ke belakang (retrospektif) dengan mengambil data penderita Apendisitis Akut di
Rekam Medik RSUP Haji Adam Malik periode Januari – Desember 2014. Data
dikelompokkan berdasarkan diagnosis pascaoperasi dan rasio neutrofil/limfosit.
Perbandingan Rasio Neutrofil Limfosit di setiap kelompok dianalisis dengan uji

Pearson Chi-square.
Pada penelitian ini diperoleh 83 sampel sebagian besar berjenis kelamin
laki-laki (51.8%) dengan rata – rata usia 11-20 tahun (42.2%). Dari 83 sampel
didapati jumlah pasien yang menderita apendisitis akut dan diikuti dengan
peningkatan Rasio Neutrofil Limfosit sebanyak 45 sampel (78.9%) dengan pvalue (0.000). Dapat disimpulkan bahwa Rasio Neutrofil Limfosit memiliki
hubungan bermakna dengan diagnosa apendisitis akut.
Kata Kunci : apendisitis akut, neutrofil, limfosit, rasio

Universitas Sumatera Utara

iii

ABSTRACT

Acute appendicitis is one of the acute abdominal conditions encountered
in almost all hospitals in Indonesia. Acute inflammation of the appendix requiring
immediate surgery to prevent complications, so it should takes several particular
checking to support the diagnosis quickly. The leukocytes count, especially
neutrophils and lymphocytes as the sensitive marker of the inflammatory process
which belong to the simple laboratory examination and can be used as a

diagnostic marker of acute appendicitis as well. The inflammatory immune
response can be described of the percentage of neutrophils to the lymphocytes
ratio in the circulation.
This study aims to assess the correlation between neutrophil / lymphocyte
ratio on acute appendicitis post operative patients. A retrospective study was
performed on patients whom suspected acute appendicitis whose undergoing
appendectomy from January – Desember 2014.
The Data were grouped according to post appendectomy diagnose and
neutrophil lymphocytes ratio(NLR). The neutrhophyl lymphocytes ratio in each
group was compared by using Pearson Chi-Square analyzing. Total of 83 samples
were identified with male sex (51.8%) as majority and the average age of 11-20
years (42.2%). From 83 samples, the number of patients suffered acute
appendicitis with an increase in the NLR is 45 patients (78.9%) with a p-value of
(0.000). In Conclusion, the NLR had a significant association with the diagnosis
of acute appendicitis.
Keywords : acute appendicitis, neutrophils, lymphocytes, ratio

Universitas Sumatera Utara