Materi Ibadah-Muamalah Materi Akhlak Materi Hukum

22 qath’i, seperti keimanan dan mentauhidkan Allah, beriman kepada malaikat, beriman kepada kitab-kitab Allah yang telah diturunkan kepada Nabi dan Rasul-Nya, beriman kepada hari akhir kiamat, beriman kepada takdir baik dan buruk dari Allah serta semua yang ghaib yang didasarkan pada dalil-dalil yang kuat, juga kewajiban- kewajiban agama dan hukum-hukum yang qath’i. Dengan demikian, Akidah itu sendiri meliputi iman, dinn, dan Islam dalam segi I’tiqad, serta meliputi syari’at dalam segi pengalaman. 28

2. Materi Ibadah-Muamalah

Ibadah secara etimologi berarti mematuhi, tunduk, berdoa. Sedangkan secara terminologi pengertian ibadah adalah kepatuhan atau ketundukan kepada dzat yang memiliki puncak keagungan, Tuhan Yang Maha Esa. Ibadah mencakup segala bentuk kegiatan perbuatan dan perkataan yang dilakukan oleh setiap mukmin-muslim dengan tujuan untuk mencari keridhaan Allah, sedangkan segala perbuatan yang mencakup hubungan antara sesama manusia dikategorikan dalam aspek muammalah. 29 Jadi materi ibadah hubungannya adalah antara manusia dengan penciptanya HablumminAllah sedangkan materi muamallah adalah hubugan manusia dengan makhlukhidup lainnya Hablumminannas.

3. Materi Akhlak

Akhlak secara etimologi berarti perkataan, akhlak berasal dari bahasa Arab yang merupakan jamak dari khulk yang berarti budi pekerti, perangai, tingkah laku 28 Tim Dirasah Islamiyah Universitas Islam Jakarta, Akhlak Ijtima’iyah, Jakarta: PT. Pamator, 1998, h.5 29 Departemen Agama RI, Ensiklopedi Islam, Jakarta, h. 385. 23 atau tabiat. 30 Secara terminologi berarti budi pekerti yang merupakan perpaduan dari hasil rasio dan rasa yang bermanifestasi pada karsa dan tingkah laku manusia. 31

4. Materi Hukum

Ditijau dari segi etimologi kebahasaan, hukum adalah suatu peraturan dan sebagainya, untuk mengatur pergaulan hidup masyarakat. Sedangkan hukum Islam adalah peraturan-peraturan dan ketentuan-ketentuan yang berkenaan dengan kehidupan berdasarkan Qur’an dan Hadist; Syarak. 32 Berdasarkan terminologi kebahasaan, hukum adalah sekumpulan aturan, baik yang berasal dari aturan formal maupun adat, yang diakui oleh masyarakat dan bangsa tertentu sebagai pengikat dari anggotanya. Bila hukum dihubungkan dengan Islam, berarti “seperangkat peraturan berdasarkan wahyu Allah dan Sunnah Rasul tentang tingkah laku manusia dari mukkalaf yang diakui dan diyakini berlaku dan mengikat untuk semua umat yang beragama Islam”. 33 Dari definisi tersebut dapat dipahami bahwa hukum Islam mencakup hukum syari’at dan hukum fiqh, karena arti arti syari’at dan fiqh terkandung di dalamnya.

B. Internet sebagai Media Dakwah 1. Pengertian dan Sejarah Perkembangan Internet