Mata Pencarian Upacara Adat Pernikahan Di Gorontalo, Sulawesi Utara

2.4 Mata Pencarian

A. Berburu Mereka pergi berburu pada hari-hari libur dengan memberitahukan kepada pemerintah setempat. Alat yang digunakan untuk berburu ialah: bedil, tombak besi, tombak dari bulu dan membuat perangkap. Jenis-jenis binatang yang diburu seperti: rusa, sapi hutan, jenis-jenis burung dan babi hutan bagi orang kristen yang tinggal di kotamadya. B. Meramu Tempat penduduk untuk mengumpulkan hasil-hasil hutan sebagai mata pencarian ialah daerah Tapa, Sumawa, Yang diramu seperti kayu damar,rotan tali dan lain-lain. Cara kegiatan meramu ini masih tradisional yakni sebelum melaksanakan pekerjaan itu penduduk pertama-tama mengadakan mohile dua artinya upacara meminta doa kepada setan penjaga hutan. C. Perikanan 1. Perikanan darat Nelayan yang berdiam sekitar danau menangkap ikan dengan menggunakan jala, pagar bulu. Jenis ikan danau seperti payangga, hele, hulu’u, menggabar, dumbaya dan lain-lain. Dan ikan tambak seperti:ikan mas, ikan balanga dan lain-lain. 2. Perikanan laut Penangkapan ikan laut dilakukan oleh nelayan yang berdiam sepanjang pantai bagian selatan. Mereka melakukannya baik perorangan dan berkelompok. Tenaga pelaksana adalah laki-laki. Penangkapan pada siang hari dilakukan dengan Bernat MS : Upacara Adat Pernikahan Di Gorontalo Sulawesi Utara, 2007 USU e-Repository © 2009 9 cara mengail di atas perahu. Pada malam hari penangkapan dilakukan secara berkelompok. D. Pertanian 1.Pertanian di ladang Tanah pertanian diolah oleh laki-laki dengan bajak. Selesai diolah para wanita menanaminya dengan jagung, kacang, ubi-ubian. Sayur, tomat, cabe, merica, di tanam pada sekeliling ladang. 2. Pertanian di sawah Bagi mereka yang tidak memiliki tanah pertanian sawah ladang dapat mengerjakan tanah mengolah sawah dengan sistem bagi hasil. Tanah-tanah diwariskan turun temurun kepada cucu, cece akhirnya tanah tersebut tidak dapat dibagikan lagi, karena terlalu sempit. E. Peternakan Jenis ternak yang dipelihara oleh penduduk seperti: sapi, kuda, ayam, itik dan kambing. Terutama sapi, itik dan ayam merupakan ternak yang paling banyak dipelihara dan dijual keluar daerah. F. Kerajinan Jenis kerajinan penduduk ialah membuat rotan, kursi batang kelapa dan keranjang. Hasil kerajinan penduduk adalah untuk kebutuhan sendiri dan dijual.terutama hasil kerajinan kursi dijual keluar daerah. Bernat MS : Upacara Adat Pernikahan Di Gorontalo Sulawesi Utara, 2007 USU e-Repository © 2009 10 BAB III PELAKSANAAN UPACARA ADAT PERNIKAHAN

3.1 Sebelum Upacara Pernikahan