Rancangan Penelitian Tempat dan Waktu Penelitian Populasi Penelitian Besar Sampel Kriteria Inklusi dan Eksklusi Kerangka Konsep Penelitian Bahan dan Alat Penelitian

BAB 3 METODOLOGI PENELITIAN

3.1. Rancangan Penelitian

Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dengan rancangan potong lintang untuk menilai ketepatan pemeriksaan sitologi biopsi aspirasi jarum halus Si-BAJAH dan ultrasonografi pada nodul tiroid di RSU H. Adam Malik Medan, dan pemeriksaan histopatologi sebagai baku emasnya.

3.2. Tempat dan Waktu Penelitian

Tempat Penelitian Penelitian ini dilakukan di Bagian Patologi Anatomi dan Radiologi RSU H. Adam Malik Medan. Waktu Penelitian Penelitian dilakukan pada bulan Maret 2008 hingga jumlah sampel yang dibutuhkan untuk penelitian ini tercapai, meliputi studi kepustakaan, pengumpulan data, pengumpulan sampel, penelitian dan penulisan.

3.3. Populasi Penelitian

Populasi penelitian adalah semua pasien dengan adanya nodul tiroid dan pemeriksaan TSH normal, yang datang ke Bagian Penyakit Dalam RSU H. Adam Malik Medan, dan kemudian di kirim ke Bagian Patologi Anatomi dan Radiologi untuk dilakukan biopsi aspirasi jarum halus dan ultrasonografi.

3.4. Besar Sampel

Jumlah sampel yang diperlukan adalah berdasarkan hasil perhitungan dengan melihat proporsi yang ada menggunakan rumus : d 2 n = z α 2 .p 1-p n = besar sampel z α= tingkat kepercayaan 95 Æ z-score = 1,96 p = proporsi penelitian95 d = ketepatan 0,1 Hasil perhitungan : n = 1,96 2 0,95 0,05 0,1 2 = 18,2476 = 18. Jumlah sampel ditetapkan sebesar 18 kasus.

3.5. Kriteria Inklusi dan Eksklusi

Kriteria Inklusi • Pasien usia 15-70 tahun. • Adanya nodul tiroid dengan ukuran ≥ 2cm. • TSH normal. • Belum pernah diterapi. Kriteria Eksklusi • Pasien usia 15 tahun atau 70 tahun. • Nodul dengan ukuran 2 cm. • Pasien dengan toksikosis. • Pembesaran leher tetapi bukan kelenjar tiroid.

3.6. Kerangka Konsep Penelitian

Nodul tiroid FNAB Jinak Curiga Ganas Pembedahan Histopatologi FNAB - USG

3.7. Bahan dan Alat Penelitian

Bahan dan alat yang digunakan antara lain : 01 Pistolet. 02 Spuit 10 cc dengan jarum ukuran 22 G. 03 Kaca objek. 04 Kapas alkohol. 05 Alkohol 96. 06 Regensia Giemsa untuk pengecatan 07 Mikroskop binokuler. 08 Formulir permintaan pemeriksaan ultrasonografi. 09 Formalin 10. 10 Bahan-bahan untuk proses jaringan histopatologi. 11 Digital Ultrasonic Diagnostic Imaging System model DP- 6600, version 1,4. Shenzhen Mindray.Bio-Medical Electronic Co.Ltd. 5060 Hz. 2006-2007. Mobile Trolley UMT-1000.

3.8. Cara Kerja