Pengeluaran Harian Pengeluaran Bulanan

lainnya dibiayai oleh Bapak Wayan Amat seperti membeli obat dan biaya perawatan lainnya.

4. Sosial

Bapak Wayan Amat mengeluarkan dana sosial yang berupa iuran banjar, uang suka duka yang meliputi uang sukarela, warga yang mengalami kematian atau ngaben, hadiah atau sumbangan pada acara manusa yadnya. Besaran alokasi dana yang dikeluakan oleh keluarga Bapak Wayan Amat untuk kebutuhan sosial adalah sebesar Rp 300.000 setiap 6 bulannya. Sehingga setiap bulannya, keluarga Bapak Wayan Amat harus mengeluarkan rata-rata Rp 50.000 untuk biaya sosial.

BAB II IDENTIFIKASI DAN PRIORITAS MASALAH

2.1 Permasalahan Keluarga

Identifikasi permasalahan yang dilakukan kepada keluarga Ibu Nengah Rati dengan menggunakan metode wawancara kepada Bapak Wayan Amat, istrinya Nyoman Darmini serta ibunya Ibu Nengah Rati. Identifikasi dilakukan dengan melakukan percakapan untuk mendapatkan informasi. Informasi didapat setelah beberapa kali mengadakan kunjungan ke rumah keluarga dampingan. Adapun hal-hal yang dilakukan untuk memperoleh informasi antara lain berkenalan dengan keluarga Ibu Nengah Rati, berdiskusi, sosialisasi mengenai program KKN-PPM serta membantu mengerjakan beberapa pekerjaan yang biasanya dilakukan keluarga Bapak Wayan Amat. Berdasarkan hasil pendampingan keluarga, diskusi dan pengamatan, beberapa masalah yang dihadapi keluarga Ibu Nengah Rati adalah sebagai berikut :

2.1.1 Ekonomi

Keluarga ibu Nengah Rati merupakan salah satu keluarga yang tergolong keluarga dengan ekonomi yang kurang mampu. Dalam sebulan penghasilan kepala keluarganya yaitu bapak Wayan Amat besrta istrinya rata-rata sebesar Rp 2.000.000 per bulannya. Pendapatan ini dikatakan masih kurang untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari untuk seluruh anggota keluarga karena terkadang lebih besar pengeluaran dibandingkan pendapatan yang didapat. Pengeluaran untuk biaya dapur dalam sebulannya saja telah mencapai Rp 1.500.000 ditambah dengan adanya biaya tanggungan untuk ibu Nengah Rati sebesar 450.000 per bulannya dan pengeluaran bulanan lainnya seperti listrik dan air sebesar Rp 50.000. Untuk biaya sosial rata-rata keluarga Bapak Wayan Amat harus mengeluarkan biaya Rp 50.000 per bulan. Sehingga jumlah pengeluaran keluarga Bapak Wayan Amat dalam sebulan adalah Rp 1.950.000. Pengeluaran ini belum termasuk biaya untuk kebutuhan kesehatan yang belum dialokasikan oleh keluarga Bapak Wayan Amat, maupun kebutuhan mendadak lainya.

2.1.2 Kebersihan dan Lingkungan

Keluarga Ibu Nengah Rati tinggal di rumah yang cukup bersih dan rapi. Rumah tempat tinggal Ibu Nengah Rati berukuran berkisar 6 x 5 meter, dimana rumah ini berdinding batako dengan lantai semen. Rumah tersebut berisi satu kasur berdipan, satu lemari kecil untuk baju. Sedangkan dapur terletak dibelakang kamar tempat tidur yang berisi satu rak piring, perapian,