Paragraf dengan tiga unsur kalimat utama, kalimat penjelas, kalimat

3 Karena waktu perkenalan sudah habis, bu Sri menerangkan perkalian dan pembagian. Bu sri dulu mengajar di SD Trayu. Bu Sri senang menjadi guru matematika karena menyenangkan. Guru yang sabar akan bisa mengajari murid yang bodoh. 02,3,{PPD}. Paragraf di atas memiliki tiga unsur paragraf yaitu kalimat utama, kalimat penjelas, dan transisi. Berikut paparan dari analisisnya. 1 Karena waktu perkenalan sudah habis, bu Sri menerangkan perkalian dan pembagian. 2 Bu sri dulu mengajar di SD Trayu. 3 Bu Sri senang menjadi guru matematika karena menyenangkan . KPj. 4 Guru yang sabar akan bisa mengajari murid yang bodoh. KU. Kalimat 1—3 merupakan kalimat penjelas. Di awal kalimat di awali dengan kata transisi karena. Kalimat 1 menjelaskan Bu Sri menjelaskan perkalian dan pembagian karena waktu sudah habis. Kalimat 2 menjelaskan Bu Sri pernah mengajar di SD Trayu. Kalimat 3 Bu Sri yang suka menjadi guru matematika. Kalimat 4 menjelaskan bahwa guru sabar dapat mengajari murid yang kurang pintar. Dari pembahasan transisi jarang digunakan dalam karangan siswa. hal ini karena siswa belum mengetahui kegunaan dari transisi dan penempatannya. Siswa banyak menggunakan kata penghubung namun tidak pada tempatnya. Berikut contoh penggunaan kata penghubung yang berlebihan. Pak Yanto naik kereta api. Kereta itu sangat panjang sekali. Banyak rodanya dan banyak pintunya. Kereta apinya berwarna hitam, dan kereta apinya berbentuk kotak dan ada lebing. Ada banyak kaca. Pak Yanto menghitung rodanya ada 36, keretanya panjang sekali dan ada penumpangnya. Dari kutipan di atas sangat jelas siswa banyak menggunakan kata penghubung “dan” yang berlebihan dan tidak efektif. Selain paragraf di atas, paragraf dengan tiga unsur kalimat utama, kalimat penjelas, dan transisi dapat dilihat pada lampiran 3. Dari ketiga unsur paragraf di atas, siswa banyak menulis paragraf deskripsi menggunakan dua unsur. Hal ini terjadi dikarenakan siswa kurang memahami materi unsur-unsur paragraf. Selain itu tingkat pemahaman siswa yang terbatas membuat materi unsur-unsur paragraf belum dijelaskan secara rinci. Berdasarkan analisis pola pengembangan dan struktur paragraf, 11 paragraf tidak dipakai oleh peneliti karena tidak sesuai dengan topik yang digunakan pada penelitian. Berikut ini merupakan paragraf yang dianggap peneliti tidak sesuai dengan tema. Paragraf 1 Ada anak sedang belajar sepeda motor. Yang bernama C. Ronaldo. Ronaldo dibelikan motor oleh ayahnya. Ronaldo sedang belajar motor di lapangan. Dia dilatih oleh ayahnya di lapangan. Motor Ronaldo berwarna merah. Ronaldo besok Jumat ada balapan. Ronaldo sekarang sedang berlatih trel. Ronaldo disuruh memutari lapangan Banjor. Ronaldo disuruh memutari dengan kecepatan tinggi. Rodanya dua di depan dan belakang. Knalpotnya dibuat blobongan. Dia semakin cepat.

Dokumen yang terkait

ANALISIS POLA PENGEMBANGAN PARAGRAF DALAM KARANGAN NARASI SISWA KELAS VIII SMP NEGERI 3 COLOMADU Analisis Pola Pengembangan Paragraf dalam Karangan Narasi Siswa Kelas VIII SMP Negeri 3 Colomadu.

0 5 14

ANALISIS POLA PENGEMBANGAN PARAGRAF DALAM KARANGAN NARASI SISWA KELAS VIII SMP NEGERI 3 COLOMADU Analisis Pola Pengembangan Paragraf dalam Karangan Narasi Siswa Kelas VIII SMP Negeri 3 Colomadu.

0 4 13

ANALISIS VARIASI KATA KERJA KARANGAN DESKRIPSI PADA SISWA KELAS VII SMP NEGERI 1 SAMBI TAHUN AJARAN 2011/2012 Analisis Variasi Kata Kerja Karangan Deskripsi Pada Siswa Kelas VII SMP Negeri 1 Sambi Tahun Ajaran 2011/2012.

0 0 11

ANALISIS VARIASI KATA KERJA KARANGAN DESKRIPSI PADA SISWA KELAS VII SMP NEGERI 1 SAMBI TAHUN AJARAN 2011/2012 Analisis Variasi Kata Kerja Karangan Deskripsi Pada Siswa Kelas VII SMP Negeri 1 Sambi Tahun Ajaran 2011/2012.

0 1 11

Pola pengembangan dan struktur paragraf pada karangan deskripsi siswa kelas IV SD Negeri Ngargosari, Samigaluh, Kulon Progo tahun ajaran 2011/2012.

0 5 122

PENINGKATAN KETERAMPILAN MENULIS KARANGAN DESKRIPSI DENGAN METODE FIELD TRIP DI KELAS IV SD NEGERI GEGULU KULON PROGO.

2 7 192

geologi regional kulon progo, kabupaten kulon progo, yogyakarta

6 49 9

ANALISIS JENIS WACANA DESKRIPSI DALAM KARANGAN DESKRIPSI SISWA KELAS X SMA NEGERI 1 PATIMUAN TAHUN AJARAN 2011-2012

0 0 10

Pola pengembangan paragraf dan struktur paragraf pada karangan narasi siswa kelas V SD Negeri Kalibening, Dukun, Magelang tahun ajaran 2010/2011 - USD Repository

0 3 134

Pola pengembangan paragraf dalam karangan deskripsi tempat siswa kelas X semester 1 SMA Sang Timur Yogyakarta tahun ajaran 2011/2012 - USD Repository

0 2 247