hlm. 271-284 275 UPAYA MENINGKATKAN KUALITAS PEMBELAJARAN AKUNTANSI MELALUI PENERAPAN STRATEGI PEMBELAJARAN AKTIF TIPE INDEX CARD MATCH DENGAN TEKNIK PENGHARGAAN (REWARD) | Lisyaningrum | Tata Arta 6739 14317 1 SM

Card Match Dengan Teknik Penghargaan Reward. J urnal “Tata Arta” UNS, Vol. 1, No.

2, hlm. 271-284 275

kualitas pembelajaran akuntansi dengan melibatkan siswa secara aktif, dapat memotivasi siswa, menciptakan suasana belajar yang komunikatif dan menyenangkan dalam proses pembelajaran salah satunya adalah strategi pembelajaran aktif. Dalam strategi pembelajaran aktif terdapat beberapa tipe yang dikemukakan oleh Silberman 2009. Dari beberapa tipe tersebut, peneliti memilih tipe index card match yang dirasa sesuai diterapkan untuk meningkatkan kualitas pembelajaran akuntansi pada materi perusahaan jasa di kelas XI IPS 1. Strategi pembelajaran aktif tipe index card match merupakan strategi pengulangan peninjauan kembali materi atau penguatan materi, sehingga siswa dapat mengingat kembali materi yang telah dipelajarinya. Strategi pembelajaran aktif tipe index card match dirasa sesuai diterapkan pada materi perusahaan jasa, karena materi ini baru diperkenalkan pada semester genap di kelas XI IPS. Materi yang masih baru seharusnya banyak mendapatkan penguatan karena untuk dijadikan dasar atau membentuk pondasi sebagai bekal untuk materi-materi berikutnya. Silberman 2009 dalam bukunya mengungkapkan bahwa materi yang telah ditinjau review oleh siswa akan disimpan lebih kuat dan lebih lama di dalam ingatannya. Pada pembelajaran menggunakan strategi pembelajaran aktif tipe index card match, siswa dilatih berpikir cepat dalam mempelajari atau mengingat suatu konsep melalui pencarian kartu soal atau kartu jawaban. Dalam proses pencarian pasangan masing-masing kartu, setiap siswa akan melakukan diskusi bersama pasangannya sehingga siswa lebih mengerti dan paham pada materi tersebut. Strategi ini juga mengandung unsur permainan sehingga diharapkan dapat memotivasi siswa dan mampu merangsang siswa untuk berpartisipasi dalam proses pembelajaran. Studi yang dilakukan Budiati 2009 menunjukkan bahwa penerapan index card match dapat meningkatkan kualitas proses dan hasil pembelajaran biologi di kelas VII SMP N 22 Surakarta tahun ajaran 20082009. Selain itu, hasil penelitian yang dilakukan oleh Mustolikh 2010 menunjukkan bahwa penerapan index card match dapat meningkatkan pemahaman siswa dalam belajar, partisipasi siswa, dan menciptakan hubungan harmonis antara guru dengan siswa. Berdasarkan hasil penelitian di atas menunjukkan bahwa penerapan strategi pembelajaran aktif tipe index card match dapat meningkatkan kualitas pembelajaran. Kelemahan strategi ini terletak pada pelaksanaannya yang hanya bisa dilakukan pada awal kegiatan atau tengah atau pada akhir proses pembelajaran, sehingga terkadang siswa hanya termotivasi pada saat proses pencarian kartu berlangsung. Modifikasi atau penambahan teknik belajar yang dilakukan peneliti yaitu dengan menggunakan teknik penghargaan reward. Menurut Arifin 2009 penghargaan, ganjaran, hadiah, imbalan reward merupakan rangsangan stimulus yang diberikan kepada siswa untuk memperkuat suatu respon tertentu. Penghargaan dapat berupa pujian, tepuk tangan, pemberian hadiah, dan lain-lain. Melalui teknik penghargaan ini diharapkan siswa lebih termotivasi dalam setiap menit proses pembelajaran berlangsung. Studi yang telah dilakukan oleh Pertiwi, Sedanayasa, dan Antari 2014 menunjukkan bahwa dengan teknik pemberian reward dapat meningkatkan motivasi belajar dan partisipasi siswa dalam belajar. Berdasarkan hasil penelitian tersebut maka dapat disimpulkan bahwa teknik pemberian reward sesuai untuk mengatasi permasalahan pada siswa kelas XI IPS 1 di SMA Binang Harapan. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah apakah melalui penerapan strategi pembelajaran aktif tipe index card match dengan teknik penghargaan reward dapat meningkatkan kualitas pembelajaran akuntansi pada siswa kelas XI IPS 1 di SMA Bintang Harapan? Tujuan yang hendak dicapai dalam penelitian ini yaitu untuk meningkatkan kualitas pembelajaran akuntansi melalui penerapan strategi pembelajaran aktif tipe index card match dengan menggunakan teknik penghargaan reward pada siswa kelas XI IPS 1 di SMA Bintang Harapan. METODOLOGI PENELITIAN Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas PTK. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas XI IPS 1 di SMA Bintang Harapan tahun ajaran 20142015, dengan jumlah siswa 34 orang yang terdiri dari 17 orang siswa laki-laki dan 17 orang siswa perempuan. Siswa sebagai sumber data dan data yang dikumpulkan dalam penelitian ini adalah motivasi belajar siswa, partisipasi siswa dan hasil belajar siswa. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu melalui tes, observasi, wawancara, dokumentasi, dan angket. Tes yang digunakan dalam penelitian ini berupa tes bentuk uraian yang bertujuan untuk mengetahui bagaimana kemampuan siswa setelah penerapan strategi pembelajaran aktif tipe index card match dengan teknik Card Match Dengan Teknik Penghargaan Reward. J urnal “Tata Arta” UNS, Vol. 1, No.

2, hlm. 271-284 277

Dokumen yang terkait

Pengaruh Penggunaan Strategi Active Learning Dengan Metode Index Card Match Terhadap Hasil Belajar Matematika Siswa

0 7 166

Peningkatan keaktifan belajar ips materi permasalahan sosial melalui strategi pembelajaran kooperatif tipe index card match pada siswa kelas iv mi. “fathurrachman” jakarta selatan

0 4 125

Peningkatan keaktifan belajar IPS materi permasalahan social melalui strategi pembelajaran kooperatif tipe index card match pada siswa kelas IV MI. “Fathurrachman” Jakarta Selatan

0 3 125

PENERAPAN STRATEGI AKTIF INDEX CARD MATCH DALAM PEMBELAJARAN MATEMATIKA SEBAGAI UPAYA PENINGKATAN Penerapan Strategi Aktif Index Card Match Dalam Pembelajaran Matematika Sebagai Upaya Peningkatan Keberanian Dan Hasil Belajar Matematika (PTK Siswa Kelas V

0 1 16

PENERAPAN STRATEGI PEMBELAJARAN INDEX CARD MATCH SEBAGAI UPAYA MENINGKATKAN KEAKTIFAN SISWA DALAM PENERAPAN STRATEGI PEMBELAJARAN INDEX CARD MATCH SEBAGAI UPAYA MENINGKATKAN KEAKTIFAN SISWA DALAM PROSES PEMBELAJARAN PKn MATERI PROKLAMASI KEMERDEKAAN

0 0 16

PENERAPAN STRATEGI PEMBELAJARAN INDEX CARD MATCH KOLABORASI TEAM QUIZ SEBAGAI UPAYA MENINGKATKAN Penerapan Strategi Pembelajaran Index Card Match Kolaborasi Team Quiz Sebagai Upaya Meningkatkan Keaktifan Dalam Proses Pembelajaran Pendidikan Kewarganegar

0 0 15

PENERAPAN STRATEGI PEMBELAJARAN INDEX CARD MATCH BERVARIASI SEBAGAI UPAYA MENINGKATKAN PENGUASAAN KONSEP KETAATAN Penerapan Strategi Pembelajaran Index Card Match Bervariasi Sebagai Upaya Meningkatkan Penguasaan Konsep Ketaatan Terhadap Perundang-Undang

0 2 16

PENERAPAN STRATEGI PEMBELAJARAN KOLABORASI INDEX CARD MATCH DENGAN SMALL GROUP DISCUSSION SEBAGAI UPAYA MENINGKATKAN Penerapan Strategi Pembelajaran Kolaborasi Index Card Match Dengan Small Group Discussion Sebagai Upaya Meningkatkan Keaktifan Dalam Pros

1 2 20

PENERAPAN RECIPROCAL TEACHNG MODEL DAN STRATEGI PEMBELAJARAN INDEX CARD MATCH UNTUK MENINGKATKAN KEAKTIFAN DAN HASIL BELAJAR AKUNTANSI | Rosary | Tata Arta 10065 21414 1 SM

0 1 13

UPAYA MENINGKATKAN HASIL BELAJAR AKUNTANSI MELALUI METODE PEMBELAJARAN TUTOR SEBAYA DAN MAKE A MATCH | Rauufuddin | Tata Arta 6738 14315 1 SM

0 0 13