Makna dan Tugas Guru

18

2.2. Guru

2.2.1. Makna dan Tugas Guru

Secara sederhana guru diartikan sebagai orang yang memberikan ilmu pengetahuan kepada anak didik. Dalam pandangan masyarakat guru disebut dengan orang yang melaksanakan pendidikan di tempat-tempat tertentu, tidak hanya di lembaga pendidikan formal, tetapi bisa juga di mesjid, di mushala, di rumah dan sebagainya. Menurut Drs. N.A. Ametembun dalam buku Guru dan Anak Didik edisi revisi mengatakan bahwa, guru adalah semua orang yang berwenang dan bertanggung jawab terhadap pendidikan murid-murid, baik secara individual ataupun klasikal, baik di sekolah maupun di luar sekolah Djamarah, 2010. Berdasarkan Undang-Undang Nomor 20 tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional pasal 39 ayat 2 menerangkan bahwa, pendidikguru merupakan tenaga profesional yang bertugas merencanakan dan melaksanakan proses pembelajaran, menilai hasil pembelajaran, melakukan pembimbingan dan pelatihan, serta melakukan penelitian dan pengabdian kepada masyarakat, terutama bagi pendidik pada perguruan tinggi. Dari beberapa pengertian diatas dapat disimpulkan bahwa guru merupakan sebuah profesi yang memiliki peran untuk mendidik, mengajar, membimbing dan melatih peserta didik dengan cara memberikan dan mentransfer ilmu yang dimiliki kepada peserta didik sehingga terjadi proses pertukaran informasi melalui kegiatan pembelajaran dimana peserta didik yang dulunya tidak tahu menjadi tahu. Sedangkan tugas utama guru tidak hanya memberikan ilmu namun juga 19 memberi panutan, membimbing, mengajar, mendidik, mengarahkan, melatih, menilai dan mengevaluasi kemampuan peserta didik. Pernyataan ini sesuai dengan defenisi guru pada PP No 74 Tahun 2008 tentang guru pasal 1 ayat 1 menjelaskan bahwa yang dimaksud dengan guru adalah pendidik profesional dengan tugas utama mendidik, mengajar, membimbing, mengarahkan, melatih, menilai, dan mengevaluasi peserta didik pada pendidikan anak usia dini jalur pendidikan formal, pendidikan dasar, dan pendidikan menengah. Tugas guru tidak hanya sebagai suatu profesi saja, melainkan juga sebagai suatu tugas kemanusian dan kemasyarakat. Dimana guru adalah figur seorang pemimpin yang dapat membentuk dan membangun kepribadian anak didik menjadi seorang yang berguna bagi agama, nusa dan bangsa. Bila dipahami, maka tugas guru tidak hanya sebatas dinding sekolah, tetapi juga sebagai penghubung antara sekolah dengan masyarakat.

2.2.2. Peran Guru