Ruliani, 2014 NILAI-NILAI KEARIFAN LOKAL ARSITEKTUR RUMOH ACEH SEBAGAI SUMBER  BELAJAR MITIGASI
BENCANA PADA MATA PELAJARAN GEOGRAFI Universitas Pendidikan Indonesia
| \.upi.edu perpustakaan.upi.edu
Gambar 3.1
Diagram Penggalian Data Informan Pokok Dan Informan Pangkal Sumber: Peneliti
Diagram tersebut menjelaskan proses dalam menemukan informan sebagai subjek penelitian  pada  penelitian  ini.  Informan  pangkal  akan  merekomendasikan
informan  lain  yang  dianggap  lebih  memahami  serta  diyakini  memliki  banyak informasi  yang  dibutuhkan  berkenaan  dengan  arsitektur  Rumoh  Aceh.  sebagai
contoh  Informan Pokok A yaitu Kepala Museum Aceh. informan pokok ini dapat ditemui  setelah  mendapatkan  informasi  dari  informan  pangkal  yaitu  pegawai
museum  yang  merekomendasikan  untuk  bertemu  dengan  petugas  perpustakaan lalu  petugas  perpustakaan  merekomendasikan  untuk  menemui  Kepala  Museum
yang dianggap lebih berkompeten untuk menjelaskan hal yang peneliti cari.
F. Sumber Data
Sumber  data  pada  penelitian  ini  dipilih  sesuai  dengan  keinginan  peneliti, sejalan  dengan  yang  diungkapkan  Kuntjara  2006:  53  pada  penelitian
kebudayaan sampel tidak dicari secara acak, karena tujuan utamanya bukan untuk mengeneralisasi
hasil penemuan,
akan tetapi
lebih ditujukan
untuk memaksimalkan  penemuan  dari  masalah-masalah  yang  sifatnya  heterogen
kompleks. Hal ni ditegaskan oleh Sugiyono 2012: 400 sampel sumber data pada penelitian kualitatif, dipilih secara purposive dan bersifat snowball sampling. Arti
purposive  di  sini  menurut  Tika  2005:41  adalah  sampel  yang  dipilih  secara cermat  dengan  mengambil  orang  atau  objek  penelitian  yang  selektif  dan
mempunyai ciri-ciri yang spesifik. Teori tersebut memaparkan pada penelitian ini peneliti  perlu  menyeleseksi  sampel  yang  dibutuhkan  sesuai  dengan  batas
permasalahan  yang  telah  dibuat.  Dalam  hal  ini  sumber-sumber  yang  mengerti tentang nilai-nilai kearifan arsitektur Rumoh Aceh secara mendalam. Selanjutnya
juga  menggunakan  metode  snowball  atau  bola  salju  yaitu  mencari  sampel  lain
Ruliani, 2014 NILAI-NILAI KEARIFAN LOKAL ARSITEKTUR RUMOH ACEH SEBAGAI SUMBER  BELAJAR MITIGASI
BENCANA PADA MATA PELAJARAN GEOGRAFI Universitas Pendidikan Indonesia
| \.upi.edu perpustakaan.upi.edu
berdasarkan  rekomendasi  sampel  sebelumnya,  sehingga  nantinya  akan  didapat sampel  sebagai  sumber  data  yang  dapat  memberikan  informasi  kepada  peneliti
berkenaan dengan nilai-nilai kearifan arsitektur Rumoh Aceh.
G. Lokasi Penelitian