Lokasi Penelitian Pertimbangan Etik Instrumen Penelitian

4.3 Lokasi Penelitian

Penelitian ini dilakukan di RS Awal Bros Pekanbaru dengan pertimbangan memenuhi kebutuhan responden penelitian.

4.4 Pertimbangan Etik

Dalam melakukan penelitian ini, peneliti mendapat rekomendasi dari ketua program D-IV Bidan Pendidik Fakultas Kedokteran Universitas Sumatera Utara. Kemudian peneliti meminta izin Bapak Pimpinan RS Awal Bros Pekanbaru untuk melakukan penelitian dengan memberikan rekomendasi dari ketua Program D-IV Bidan Pendidik Fakultas Kedokteran Universitas Sumatera Utara. Lembar persetujuan penelitian diberikan kepada responden yang akan diteliti, tujuannya untuk memberikan kebebasan kepada responden peneliti untuk menentukan sendiri keikutsertaannya dalam penelitian serta agar responden mengetahui maksud dan tujuan penelitian. Setelah itu kuesioner yang digunakan oleh peneliti diberikan kepada responden yang akan diteliti setelah responden menandatangani lembar persetujuan penelitian nformed consent. Peneliti akan menjaga kerahasiaan responden.

4.5 Instrumen Penelitian

Dalam penelitian ini penulis menggunakan kuesioner sebagai alat pengumpulan data yang diisi langsung oleh responden, yang terdiri dari 10 item untuk pernyataan yang favorable positif dan 10 item pernyataan yang Universitas Sumatera Utara unfavorable negatif dan pernyataan untuk pengetahuan yang berjumlah 10 pertanyaan. Adapun langkah-langkah dalam instrumen ini adalah sebagai berikut : 4.5.1. Penyusunan kisi-kisi pertanyaan pernyataan a. Untuk pernyataan Sikap Bidan : No. Pernyataan Sikap Nomor Pernyataan Jumlah 1 Favorable Positif 1,2,3,4,5,6,7,8, 17, 19 10 2 Unfavorable Negatif 9,10,11,12,13,14,15,16 18, 20 10 b. Untuk pernyataan Pengetahuan Bidan : Semua jawaban dari responden dikumpulkan dan diberi nilai sebagai : Nilai 1 : Memilih jawaban benar Nilai 0 : Memilih jawaban salah atau tidak menjawab pernyataan Menjumlahkan skor yang didapat dan dibuat persentase dengan menggunakan rumus Sujana, 1992 sebagai berikut : P = Xind Xmak x 100 Keterangan : P : Persentase skor jawaban responden X Individu : Skor jawaban benar X Maksimal : Total skor jawaban maksimal Universitas Sumatera Utara

4.6. Pengumpulan Data dan Pengolahan Data