Latar Belakang ANALISIS PENGARUH CITRA MEREK DAN KUALITAS PRODUK TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN LAPTOP MEREK ACER DI KOTA SEMARANG - Diponegoro University | Institutional Repository (UNDIP-IR)

1 PENDAHULUAN

1.1. Latar Belakang

Dalam kondisi persaingan usaha yang semakin ketat saat ini perusahaan perlu memanfaatkan sumber dayanya dengan optimal, termasuk berusaha menciptakan atau melakukan rekayasa yang dapat mempengaruhi persepsi konsumen, misalnya melalui citra merek produknya. Fenomena tersebut dapat dilihat dari kondisi persaingan saat ini yang terjadi pada produk laptop. Keanekaragaman produk laptop yang ada pada saat ini mendorong konsumen untuk melakukan identifikasi dalam pengambilan keputusan saat menentukan suatu merek yang menurut mereka memenuhi kriteria sebuah produk laptop yang ideal. Kompetisi tersebut akan terus berlanjut karena beberapa merek baru terus bermunculan dengan berbagai macam varian seperti: HP, Dell, Toshiba, Asus, dll. Hal tersebut juga dibuktikan dengan penguasaan pangsa pasar market share pada produk laptop. Kompetisi tersebut akan terus berlanjut karena sejumlah merek baru terus bermunculan dengan berbagai macam varian. Hal tersebut juga dibuktikan dengan penguasaan pangsa pasar market share pada produk laptop merek Acer tahun 2008– 2009 yang disajikan pada tabel 1.1 berikut ini : Table 1.1 Data Market Share laptop periode 2008 -2009 Merek Pangsa pasar 2009 Pangsa pasar 2008 Perubahan HP 20,3 18,9 - 1,3 Acer 17,5 19,0 - 1,6 Dell 11,5 11,6 - 0,1 Toshiba 9,3 9,0 0,3 Asus 8,3 8,7 - 0,3 Sumber : Swa 2007 – 2009 2 Berdasarkan tabel 1.1 dapat dilihat bahwa laptop merek Acer mengalami penurunan market share yang cukup signifikan dari tahun 2008 hingga tahun 2009 untuk kategori produk laptop merek Acer yaitu pada tahun 2008 sebesar 19,0 turun menjadi 17,5 di tahun 2009. Sedangkan pesaing utamanya HP, ditahun yang sama mengalami kenaikan yang cukup tinggi. Penurunan ini menjadi masalah karena bersamaan dengan adanya kenaikan HP dan Toshiba yang mengindikasikan merek-merek tersebut pada pangsa pasar yang dimiliki Acer. Penelitian ini difokuskan pada masyarakat di Kota Semarang yang membeli dan memakai produk laptop merek Acer dalam kehidupan sehari-harinya. Penelitian dilakukan di lokasi ini atas berbagai pertimbangan seperti adanya berbagai latar belakang hidup, kebiasaan, sifat, kultur, sosial dan tingkat ekonomi yang ada di dalamnya sehingga secara tidak langsung mempengaruhi pola perilaku mereka dalam kehidupan sehari-hari termasuk juga dalam hal melakukan pembelian. Berdasarkan latar belakang yang telah diuraikan di atas, maka penelitian ini diberi judul “ Analisis Pengaruh Citra Merek, dan Kualitas Produk terhadap Keputusan Pembelian Laptop Merek Acer di Kota Semarang.”

1.2. Perumusan Masalah

Dokumen yang terkait

Pengaruh Kualitas Produk Dan Citra Merek Terhadap Keputusan Pembelian Smartphone Samsung Di Medan

17 132 126

Analisis pengaruh quality product dan brand image (citra merek) serta marketing strategic terhadap keputusan pembelian processor intel

2 9 162

Pengaruh Citra Merek, Kualitas Produk Dan Promosi Terhadap Keputusan Pembelian (Studi Kasus Pengguna Produk Pepsodent Di Wilayah Jakarta Timur)

6 44 162

Analisis Pengaruh Iklan Televisi, Celebrity Endorser, Kualitas Produk dan Citra Merek terhadap Keputusan Pembelian pada Produk Kosmetik Berlabel "Wardah" (Studi Kasus pada Mahasiswa UIN Syarif Hidayatullah Jakarta)

1 19 179

Analisis faktor-faktor yang mempengaruhi konsumen dalam pengambilan keputusan pembelian sepeda motor Honda (studi kasus pengguna sepeda motor Honda di wilayah kelurahan Bintaro Jakarta Selatan)

0 11 190

ANALISIS PENGARUH EKUITAS MEREK DAN HARGA TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN (Studi Empiris pada Produk Sanitaryware Merek INA) - Diponegoro University | Institutional Repository (UNDIP-IR)

0 0 17

ANALISIS PENGARUH IKLAN, CITRA MEREK DAN HARGA TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN SAMPO SUNSILK DI SEMARANG - Diponegoro University | Institutional Repository (UNDIP-IR)

4 17 75

ANALISIS PENGARUH KUALITAS PRODUK, KESADARAN MEREK, DAN HARGA TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN MOBIL HONDA MOBILIO DI KOTA SEMARANG - Diponegoro University | Institutional Repository (UNDIP-IR)

0 0 68

ANALISIS PENGARUH FAKTOR KUALITAS PRODUK, CITRA MEREK DAN HARGA TERHADAP KEPUTUSAN BERHENTI MENGKONSUMSI PRODUK MIE SEDAAP - Diponegoro University | Institutional Repository (UNDIP-IR)

0 0 58

PENGARUH EKUITAS MEREK TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN LAPTOP MEREK TOSHIBA DI SEMARANG - Diponegoro University | Institutional Repository (UNDIP-IR)

0 0 24