Teknik Pengumpulan Data dan Instrumen Penelitian

E. Teknik Pengumpulan Data dan Instrumen Penelitian

  1. Teknik Pengumpulan Data

a. Kuesioner (Angket)

  Menurut Cresswell, kuesioner merupakan teknik pengumpulan data dimana partisipan responden mengisi pertanyaanpernyataan kemudian setelah diisi dengan lengkap dikembalikan kepada peneliti.

  Menurut Sugiyono, kuesioner merupakan teknik pengumpulan data yang dilakukan dengan cara memberi seperangkat pertanyaan atau pernyataan tertulis kepada responden untuk dijawabnya.

  Kuesioner merupakan teknik pengumpulan data yang efisien bila peneliti tahu dengan pasti variabel yang akan diukur dan tahu apa yang bisa diharapkan dari responden. Kuesioner dapat berupa pertanyaanpernyataan tertutup atau terbuka, dapat diberikan kepada responden secara langsung atau dikirim melalui pos dan internet 52 .

  Instrumen yang digunakan dalam kuesioner yaitu: lembar kuesioner (angket) dan alat tulis.Dalam penelitian ini di gunakan Skala Likert. Skala Likert digunakan untuk mengukur sikap, pendapat dan persepsi tentang fenomena sosial. 53 Angket yang di gunakan adalah angket tertutup yaitu angket yang sudah

  disusun dengan menyediakan pilihan jawaban lengkap sehingga responden hanya tinggal memberi tanda pada jawaban yang dipilih instrumen yang digunakan dalam rangka mencari data tentang variabel hubungan budaya organisasi di madrasah, komitmen kerja guru, karena angket mempunyai kedudukan yang tinggi serta memiliki kemampan mengungkap potensi yang dimiliki responden serta dilengkapi dengan petunjuk bagi responden.relevan dengan permasalahan yang ada. Adapun alat yang digunakan adalah angket.

  Seperti yang peneliti sebutkan diatas bahwa jenis angket dalam penelitian ini adalah angket tertutup yaitu angket yang sudah disediakan jawabannya sehingga responden tinggal memilih. Terdiri dari pernyataan dengan jumlah item atau opsi 4 jawaban tertentu sebagai pilihan dalam setiap butirnya. Responden

  52 Sugiyono, Op. Cit, hal. 193. 53 Ibid hal 136

  tinggal memilih jawaban yang sesuai dengan keadaan dan pendiriannya. Sesuai dengan prinsip pembuatannya maka angket dalam penelitian ini disusun berdasarkan kisi- kisi variabel penelitian yaitu variabel hubungan budaya organisasi, komitmen kerja guru. Teknik ini digunakan untuk mencari data tentang budaya organisasi.Adapun yang menjadi responden adalah guru- guru Madrasah MTs Negeri 2 Medan Deli serdang.

  Untuk instrumen budaya organisasi menggunakan pernyataan dan skor jawaban yaitu jika pernyataan dengan pilihan jawaban SS (Sangat Setuju) diberi skor 4, jawaban S (Setuju) diberi skor 3, Jawaban TS (Tidak Setuju) diberi skor 2 dan jawaban STS (Sangat Tidak Setuju) diberi skor 1.

  Untuk instrumen komitmen kerja guru menggunakan pernyataan dan skor jawaban yaitu jika pernyataan dengan pilihan jawaban SS (Sangat Setuju) diberi skor 4, jawaban S (Setuju) diberi skor 3, Jawaban TS (Tidak Setuju) diberi skor 2 dan jawaban STS (Sangat Tidak Setuju) diberi skor 1.

  Kisi-kisi instrumen dikembangkan dari kajian teoritis. Dari kajian teoritis dikembangkan menjadi indikator-indikator tertentu dan dibuatkan kisi-kisi instrumen. Dari kisi-kisi intrumen yang ada akan dilakukan uji validitas dan reabilitas instrumen. Aspek-aspek yang diukur dari setiap variabel seperti pada tabel berikut ini :

  Tabel 3.2

  Kisi-kisi Instrumen budaya Organisasi (X)

  Variabel

  Indikator

  Item soal

  1. Inovasi dan pengambilan resiko

  1–4

  2. Perhatian terhadap detail

  3. Orientasi hasil

  4. Orientasi Individu

  5. Orientasi Tim

  Kisi-kisi Instrumen Komitmen Kerja Guru (Y)

  Variabel

  Indikator

  Item soal

  u

  1. Kepercayaan nilai organisasi

  1-7

  ur s)

  G er ja te

  er

  2. Loyalitas

  8 - 16

  en K rd M S

  itm ha ic om (R

  17 - 25

  K

  3. Keterlibatan

b. Studi dokumentasi

  Dokumen adalah salah satu metode pengumpulan data yang menggunakan dokumen sebagai sumber penelitian. Guba dan Lincoln mendefinisikan dokumen sebagai berikut: dokumen adalah setiap bahan tertulis ataupun flim, yang

  dipersiapkan karena adanya permintaan seorang penyidik 54 .

  Studi dokumentasi yaitu mengadakan pengujian terhadap dokumen yang dianggap mendukung hasil penelitian. Analisis dokumen dilakukan untuk mengumpulkan data yang bersumber dari arsip dan dokumen baik berada di madrasah ataupun diluar madrasah.

  Instrumen yang digunakan dalam dokumentasi yaitu tustel kamera (HP), lembar blangko cheklist dokumentasi (terlampir), dan foto-foto madrasah.