Perumusan Masalah Tujuan Penelitian Manfaat Penelitian Definisi Operasional

untuk membeli pulsa tersebut, hal ini tidak terlepas dari kiriman orang tua mahasiswa karena mahasiswa yang cenderung belum punya penghasilan. Perang tariff dengan menurunkan tarif telepon pada zaman krisis global dunia membuat tingkat konsumsi yang berubah. Perubahan konsumsi pada mahasiswa Unnes disebabkan oleh perubahan jumlah kiriman orangtua atau karena adanya penurunan tarif ini. Oleh karena itu, penulis tertarik untuk melakukan penelitian dengan mengambil judul skripsi “ANALISIS KONSUMSI PULSA MAHASISWA UNIVERSITAS NEGERI SEMARANG TAHUN 2008”.

1.2 Perumusan Masalah

Berdasarkan alasan tersebut, maka peneliti mengajukan permasalahan sebagai berikut: 1. Seberapa besar jumlah kiriman orangtua dilihat dari sisi teori pendapatan tahun 2008 ? 2. Seberapa besar dana yang digunakan untuk konsumsi pulsa mahasiswa Unnes tahun 2008 ?

1.3 Tujuan Penelitian

Tujuan yang ingin dicapai dalam penelitian ini yaitu : 1. Mengetahui dan menganalisis jumlah kiriman orangtua dilihat dari sisi teori pendapatan tahun 2008. 2. Mengetahui dan menganalisis dana yang digunakan untuk konsumsi pulsa mahasiswa Unnes tahun 2008.

1.4 Manfaat Penelitian

Manfaat yang dapat diharapkan dari penelitian ini adalah sebagai berikut: 1. Manfaat Teoritis Menguji atau memodifikasi teori Pendapatan dan teori Keynes tentang jumlah konsumsi pulsa mahasiswa Unnes tahun 2008. 2. Manfaat Praktis Sebagai sumbangan pemikiran bagi mahasiswa dan masyarakat pada umumnya untuk dapat mengatur jumlah konsumsi pulsa. Dan mengetahui analisis besaran deskriptif jumlah konsumsi pulsa mahasiswa Unnes tahun 2008.

1.5 Definisi Operasional

Adapun definisi operasional yang dilakukan dalam penelitian ini adalah: 1. Pendapatan merupakan sejumlah balas jasa yang diperoleh seseorang karena telah melakukan pekerjaan dalam kurun waktu tertentu, baik berupa uang maupun barang. Pendapatan dalam skripsi ini adalah banyaknya jumlah kiriman orang tuanya untuk anaknya yang menjadi mahasiswa, karena mahasiswa masih mengandalkan kiriman sebagai pendapatannya karena belum memiliki penghasilan sendiri. 2. Perilaku konsumtif adalah perilaku individu yang ditujukan untuk mengkonsumsi tiada batas terhadap barang dan jasa yang kurang atau tidak diperlukan, hanya berdasarkan keinginan semata tanpa pertimbangan yang rasional. 3. Konsumsi merupakan pengeluaran total untuk memperoleh barang dan jasa. Pengeluaran ini bisa melalui pertukaran barter atau jual beli dengan menggunakan alat pembayaran dalam jangka waktu tertentu. Konsumsi dalam hal ini adalah jumlah banyaknya rupiah yang digunakan untuk mengkonsumsi pulsa hp dalam setiap bulannya. 4. Mahasiswa Unnes merupakan seluruh mahasiswa Unnes aktif yang bertempat tinggal dilingkungan Sekaran, Kecamatan Gunung Pati Kota Semarang dan yang telah melakukan registrasi pada tahun 2008. Dan mahasiswa Unnes dijadikan subjek penelitian adalah mahasiswa Unnes yang sedang atau pernah menggunakan produk pulsa GSM. Penelitian dibatasi pada tiga jenis provider pulsa GSM, yaitu PT. Telkomsel kartu As dan Simpati, PT. Indosat IM3 dan Mentari dan PT. Excelcomindo Pratama XL.

BAB II TINJAUAN PUSTAKA