Objek Penelitian Metode Penelitian

Nurhalimah, 2015 Pengaruh Model Cooperative Learning Metode Teams Games Tournament Dan Numbered Heads Together Terhadap Aktivitas Belajar Akuntansi Siswa Kelas XI IPS di SMA N 1 Cilimus Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

BAB III OBJEK DAN METODE PENELITIAN

3.1 Objek Penelitian

Penelitian ini menganalisis bagaimana pengaruh model cooperative learning metode teams games tournament dan number heads together terhadap aktivitas belajar akuntansi siswa. Adapun yang menjadi variabel bebas adalah model cooperative learning metode teams games tournament dan numbered heads together. Variabel terikat adalah aktivitas belajar akuntansi siswa. Penelitian ini dilakukan di SMA N 1 Cilimus dengan unit analisis adalah siswa jurusan IPS kelas XI pada mata pelajaran akuntansi jasa. Kelas XI IPS 5 dengan jumlah 38 siswa dengan metode teams games tournament dan metode numbered heads together.

3.2 Metode Penelitian

Penelitian ini menggunakan metode penelitian eksperimen. “Penelitian eksperimen diartikan sebagai pendekatan penelitian yang paling penuh, artinya memenuhi semua persyaratan untuk menguji hubungan sebab akibat. Penelitian eksperimen merupakan pendekatan penelitian yang cukup khas. Kekhasan tersebut diperlihatkan oleh dua hal yaitu pertama penelitian eksperimen menguji secara langsung pengaruh suatu variabel terhadap variabel lain. Kedua menguji hipotesis hubungan sebab akibat Syaodih, 2009: 194. Metode penelitian eksperimen digunakan untuk mencari pengaruh perlakuan tertentu terhadap yang lain dalam kondisi yang terkendalikan Sugiyono, 2009: 72. Penelitian eksperimen memiliki tiga jenis yang masing-masing memiliki kekhasan, yakni pre eksperimen, quasi eksperimen dan true eksperimen.berikut perbedaan dari ketiga jenis penelitian eksperimen: Nurhalimah, 2015 Pengaruh Model Cooperative Learning Metode Teams Games Tournament Dan Numbered Heads Together Terhadap Aktivitas Belajar Akuntansi Siswa Kelas XI IPS di SMA N 1 Cilimus Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu Tabel 3.1 Jenis-jenis Penelitian Eksperimen No. Pre eksperimen Quasi eksperimen True eksperimen 1. Hanya satu kelas kelas eksperimen Ada dua kelas kelas kontrol dan kelas eksperimen Ada dua kelas kelas kontrol dan kelas eksperimen 2. Sampel dipilih secara random Sampel tidak dipilih secara random Sampel dipilih secara random 3. Hanya pretest atau postest saja yang diberikan Dilakukan pretest dan postest Dilakukan pretest dan postest 4. Tidak diberikan evaluasi tes Diberikan evaluasi tes saat awal dan akhir model pembelajaran Pemberian evaluasi tes diberikan secara berkala Sumber: Syah. M 2008: 79 Berdasarkan tabel di atas maka penelitian yang diteliti adalah pre eksperimen yaitu penelitian yang dilakukan hanya satu kelas yakni hanya kelas eksperimen kemudian tidak diberi evaluasi tes dan tidak dilakukan random. Alasan peneliti menggunakan metode penelitian inikarena ingin mengetahui efektivitas model cooperative learning metode teams games tournament dan number heads together terhadap aktivitas belajar akuntansi siswa. model cooperative learning metode teams games tournament dan number heads together belum pernah digunakan oleh guru mata pelajaran akuntansi di sekolah tersebut sehingga untuk mengetahuinya peneliti harus menggunakan metode penelitian eksperimen.

3.3 Desain Penelitian

Dokumen yang terkait

Penerapan model cooperative learning teknik numbered heads together untuk meningkatkan hasil belajar akutansi siswa ( penelitian tindakan kelas di MAN 11 jakarta )

0 6 319

Pengaruh Strategi Pembelajaran kooperatif Numbered Head Together (NHT) Terhadap Hasil Belajar Siswa Pada Mata Pelajaran IPS Mathaul Huda

0 5 173

Pengaruh Model Cooperative learning Teknik Numbered Heads Together Terhadap Hasil Belajar

0 33 198

Efektifitas pembelajaran kooperatif metode numbered heads together (NHT) terhadap hasil belajar pendidikan Agama Islam di SMP Islam al-Fajar Kedaung Pamulang

0 10 20

PENINGKATAN KUALITAS PEMBELAJARAN IPS MELALUI MODEL TERPADU TEAMS GAMES TOURNAMENT DAN NUMBERED HEADS TOGETHER DI SDN PATEMON 01 SEMARANG

0 43 315

EFEKTIVITAS MODEL COOPERATIVE LEARNING TEKNIK NUMBERED HEADS TOGETHER (NHT) TERHADAP AKTIVITAS DAN HASIL BELAJAR GEOGRAFI PADA SISWA KELAS X SMA N 1 BERGAS KABUPATEN SEMARANG TAHUN AJARAN 2014201

1 9 140

Pengaruh Model Pembelajaran Kooperatif tipe Numbered Heads Together terhadap Hasil Belajar Fiqih dalam pokok bahasan Riba, Bank, dan Asuransi. (Kuasi Eksperimen di MA Annida Al Islamy, Jakarata Barat)

0 13 150

PENGARUH PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN NUMBERED HEAD TOGETHER DENGAN TEAMS GAMES TOURNAMENT TERHADAP HASIL BELAJAR EKONOMI SISWA KELAS XI IPS SMA NEGERI 1 SIANTAR NARUMONDA TAHUN AJARAN 2015/2016.

0 2 28

PERBANDINGAN PEMBELAJARAN TGT (Teams Games Tournament) DAN NHT (Numbered Heads Together) DENGAN MEDIA GAMBAR Perbandingan Pembelajaran TGT (Teams Games Tournament) Dan NHT (Numbered Heads Together) Dengan Media Gambar Terhadap Hasil Belajar Biologi Siswa

0 2 15

PERBANDINGAN PEMBELAJARAN TGT (Teams Games Tournament) DAN NHT (Numbered Heads Together) DENGAN MEDIA GAMBAR Perbandingan Pembelajaran TGT (Teams Games Tournament) Dan NHT (Numbered Heads Together) Dengan Media Gambar Terhadap Hasil Belajar Biologi Siswa

0 2 16